Gaji Basarnas Tiap Golongan dan Lulusan dari SD, SMP, SMA, D3, S1, S2, hingga S3
Gaji Basarnas Tiap Golongan dan Lulusan dari SD, SMP, SMA, D3, S1, S2, hingga S3 โ Menjadi anggota Basarnas (Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan) merupakan mimpi bagi banyak orang. Namun, untuk menjadi anggota basarnas tentu tidak mudah karena harus mengikuti proses seleksi dan persaingan yang ketat dengan pendaftar lainnya.
Basarnas merupakan sebuah Lembaga Pemerintah Non-Kementerian (Non LPNK). Meskipun Basarnas termasuk lembaga pemerintah yang bukan kementerian, seluruh anggota Basarnas memiliki status PNS atau Pegawai Negeri Sipil sehingga ketentuan gajinya sesuai dengan aturan PNS.
Lalu, berapakah besaran gaji Basarnas? Nah bagi kamu yang tertarik untuk menjadi anggota Basarnas dan penasaran dengan besaran gajinya. Dalam artikel ini, Mamikos akan menginformasikan gaji anggota basarnas tiap golongan dan lulusan dari jenjang SD, SMP, SMA, hingga S3. Yuk cek! ๐ฐ๐๐ฎ
Daftar Isi
Daftar Isi
Apa itu Basarnas?
Seperti yang sudah disebutkan secara singkat di atas, Basarnas merupakan singkatan dari Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan. Ini merupakan sebuah lembaga pemerintah yang bersifat non-kementerian dengan tugas untuk melaksanakan berbagai operasi pencarian sekaligus pertolongan.
Secara garis besar, Basarnas sendiri memiliki tanggung jawab secara langsung kepada presiden Indonesia serta memiliki peranan yang sangat penting dalam penanganan dalam bencana, musibah, atau situasi yang dapat membahayakan masyarakat Indonesia.
Basarnas memiliki tugas pokok dalam pelaksanaan pembinaan, pengkoordinasian, sekaligus pengendalian potensi SAR di dalam kegiatan SAR terhadap orang-orang atau material yang hilang atau ditakutkan hilang.
Tugas tersebut sesuai dengan Tugas Pokok Dalam Peraturan Menteri Perhubungan Nomor KM.43 Tahun 2025 Tentang Organisasi dan Tata Kerja Departemen Perhubungan, dimana Badan SAR memiliki tugas pokok untuk membina, mengkoordinasi, sekaligus mengendalikan potensi Search and Rescue atau SAR terhadap orang atau material yang sudah hilang atau dikhawatirkan hilang, atau menghadapi suatu bahaya dalam penerbangan dan pelayaran, dan memberikan bantuan SAR untuk menanggulangi bencana ataupun musibah lain sesuai dengan peraturan atau kebijakan SAR nasional serta internasional.
Apa Saja Fungsi dari Basarnas?
Jika kamu ingin menjadi anggota Basarnas, maka kamu harus mengetahui berbagai informasi dasar dari Basarnas itu sendiri termasuk juga dengan fungsinya.
Nah, mengutip dari Kumparan, adapun fungsi Basarnas berdasarkan Peraturan Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 2020 adalah sebagai berikut:
- Merumuskan dan menetapkan norma, standar, prosedur, kriteria, hingga persyaratan serta prosedur perizinan dan atau rekombinasi dalam menyelenggarakan operasi pencarian maupun pertolongan.
- Merumuskan, menetapkan, dan melaksanakan kebijakan-kebijakan dalam bidang penyelenggaraan operasi pencarian dan pertolongan pembinaan tenaga serta potensi, sarana serta prasarana, sekaligus sistem komunikasi.
- Merumuskan, menetapkan, dan melaksanakan standarisasi siaga latihan dan melaksanakan operasi pencarian atau pertolongan.
- Merumuskan dan menetapkan kebutuhan siaga, latihan, serta melaksanakan operasi pencarian atau pertolongan.
- Melakukan koordinasi dalam menyelenggarakan operasi pencarian atau pertolongan, pembinaan tenaga dan potensi, sarana serta prasarana, dan sistem komunikasi.
- Mengembangkan dan melaksanakan sistem informasi sekaligus komunikasi pencarian atau pertolongan.
- Melakukan pelayanan informasi dalam menyelenggarakan pencarian atau pertolongan.
- Melakukan pemantauan, menganalisis, mengevaluasi, serta melakukan pelaporan pada bidang pencarian atau pertolongan.
- Melaksanakan bimbingan serta penyuluhan dalam bidang pencarian atau pertolongan.
- Melaksanakan pengelolaan barang milik atau kekayaan negara yang merupakan tanggung jawab dari Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan.
- Melaksanakan koordinasi untuk pelaksanaan tugas, pembinaan, sekaligus pemberian dukungan administrasi terhadap seluruh unsur organisasi pada lingkungan Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan.
- Melakukan pengawasan internal terhadap pelaksanaan tugas pada bidangnya.
- Memberikan dukungan secara substantif terhadap seluruh unsur organisasi pada lingkungan Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan.
Kemudian mengutip dari ppid.semarangkota.go.id, fungsi Basarnas dalam melaksanakan tugas pokok berdasarkan Peraturan Menteri Perhubungan Nomor KM.43 Tahun 2005 adalah sebagai berikut:
- Merumuskan kebijakan teknis pada bidang pembinaan potensi SAR serta pembinaan operasi SAR.
- Melaksanakan program pembinaan potensi SAR serta operasi SAR.
- Melaksanakan tindak awal
- Memberikan bantuan SAR terhadap bencana atau musibah lainnya
- Mengkoordinasi serta pengendalian operasi SAR atas potensi SAR yang dimiliki oleh instansi dan organisasi yang lainnya.
- Melaksanakan hubungan kerja sama pada bidang SAR baik nasional maupun internasional.
- Melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan pembinaan potensi SAR serta operasi SAR.
- Melaksanakan administrasi pada lingkungan Badan SAR Nasional.
Berapa Besaran Gaji Basarnas Tiap Golongan dan Lulusan dari SD, SMP, SMA, D3, S1, S2, hingga S3?
Setelah mengenal lebih dalam dengan Basarnas melalui penjelasan di atas, kamu mungkin semakin penasaran berapa besaran gaji yang diterima oleh anggota Basarnas. Gaji Basarnas sendiri sebenarnya memiliki nominal yang berbeda-beda bergantung pada golongan dan lulusan pendidikan yang ditempuh.
Dimana berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 15 Tahun 2019, besaran gaji Basarnas sendiri disesuaikan dengan golongan atau lama periode kerja atau masa kerja golongan (MKG) masing-masing anggotanya.
Berdasarkan peraturan tersebut, skema gaji pokok anggota Basarnas sama dengan gaji pokok yang diberikan kepada PNS (Pegawai Negeri Sipil), hal tersebut dikarenakan Basarnas juga termasuk ke dalam golongan PNS.
Nah, adapun rincian besaran gaji Basarnas berdasarkan gaji pokok PNS yang ada di Indonsia adalah sebagai berikut:
Rincian Gaji PNS Golongan Ke-I (Untuk lulusan SD dan SMP)
- Golongan Ia = Rp 1.560.800 s/d Rp 2.335.800
- Golongan Ib = Rp 1.704.500 s/d Rp 2.472.900
- Golongan Ic = Rp 1.776.600 s/d Rp 2.577.500
- Golongan Id = Rp 1.851.800 s/d Rp 2.686.500
Rincian Gaji PNS Golongan Ke-II (Untuk lulusan SMA dan D-III)
- Golongan IIa = Rp 2.022.200 s/d Rp 3.373.600
- Golongan IIb = Rp 2.208.400 s/d Rp 3.516.300
- Golongan IIc = Rp 2.301.800 s/d Rp 3.665.000
- Golongan IId = Rp 2.399.200 s/d Rp 3.820.000
Rincian Gaji PNS Golongan Ke-III (Untuk lulusan S1 hingga S3)
- Golongan IIIa = Rp 2.579.400 s/d Rp 4.236.400
- Golongan IIIb = Rp 2.688.500 s/d Rp 4.415.600
- Golongan IIIc = Rp 2.802.300 s/d Rp 4.602.400
- Golongan IIId = Rp 2.920.800 s/d Rp 4.797.000
Rincian Gaji PNS Golongan Ke-IV
- Golongan IVa = Rp 3.044.300 s/d Rp 5.000.000
- Golongan IVb = Rp 3.173.100 s/d Rp 5.211.500
- Golongan IVc = Rp 3.307.300 s/d Rp 5.431.900
- Golongan IVd = Rp 3.447.200 s/d Rp 5.661.700
- Golongan IVe = Rp 3.593.100 s/d Rp 5.901.200.
Bagaimana Cara Menjadi Anggota Basarnas?
Jika kamu tertarik untuk menjadi anggota Basarnas, kamu harus mengikuti seleksi CPNS (Calon Pegawai Negeri Sipil) yang dilaksanakan oleh Basarnas terlebih dahulu.
Dalam proses seleksinya, kamu akan dihadapkan dengan berbagai tahapan yang harus dipenuhi dan diikuti mulai dari seleksi administrasi, seleksi kompetensi dasar atau SKD, hingga seleksi kompetensi bidang atau SKB.
Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah beberapa langkah yang dapat kamu lakukan untuk menjadi anggota Basarnas:
- Pertama selalu up to date terhadap informasi mengenai pendaftaran CPNS Basarnas, biasanya akan dibagikan melalui website resmi dari Basarnas itu sendiri, portal SSCASN, ataupun media sosial resminya.
- Pastikanlah kamu memahami seluruh ketentuan atau persyaratan umum maupun khusus untuk mengikuti pendaftaran anggota Basarnas pada formasi yang kamu inginkan.
- Persiapkanlah dokumen-dokumen yang dibutuhkan mulai dari ijazah, transkip nilai, pas foto, KTP, surat lamaran, dan dokumen pendukung lainnya.
- Periksalah persyaratan ukuran dan format dokumen yang diminta oleh panitia.
- Lakukanlah pendaftaran online melalui portal SSCASN melalui link:
- Lakukan pendaftaran secara online melalui portal SSCASN: https://sscasn.bkn.go.id/.
- Buatlah akun SSCASN dan ikuti seluruh instruksi pendaftarannya.
- Upload semua dokumen yang diminta dan pastikanlah bahwa data atau dokumen yang kamu input sudah benar serta lengkap.
- Setelah mengupload seluruh dokumen, selanjutnya panitia akan melakukan seleksi administrasi dan memverifikasi dokumen seluruh peserta untuk memastikan keabsahan sekaligus kelengkapan.
- Jika lolos seleksi administrasi, selanjutnya kamu akan dihadapkan dengan seleksi kompetensi dasar atau SKD mulai dari ujian CAT seperti tes wawasan kebangsaan, tes intelegensi umum. Hingga tes karakteristik pribadi.
- Jika lolos seleksi kompetensi dasar, selanjutnya kamu harus mengikuti seleksi kompetensi bidang atau SKB yang disesuaikan dengan formasi Basarnas yang telah kamu pilih. Adapun tes pada tahapan ini meliputi tes fisik, psikologi, hingga wawancara.
- Jika sudah mengikuti seluruh tahapannya, selanjutnya berdoalah dan tunggu hasil pengumuman resmi dari Basarnas langsung.
- Apabila kamu dinyatakan lulus, maka kamu harus mengikuti tahapan selanjutnya sesuai dengan peraturan Basarnas.
Penutup
Nah, itulah dia informasi mengenai rincian besaran gaji basarnas untuk setiap golongan dan lulusan mulai dari jenjang pendidikan SD. SMP, SMA, hingga S3.
Besaran gaji anggota Basarnas disesuaikan dengan aturan pembagian gaji PNS di Indonesia. Masing-masing golongan dan lulusan memiliki besaran gaji yang berbeda-beda pula.
Demikian informasi yang bisa Mamikos sampaikan mengenai gaji Basarnas di Indonesia berdasarkan golongan dan lulusannya. Jika kamu ingin mengetahui informasi tentang gaji profesi lainnya.
Jangan lupa untuk kunjungi blog Mamikos karena akan ada banyak sekali informasi terupdate yang membahas seputar gaji banyak profesi.
Referensi:
Sejarah Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BASARNAS) [Daring]. Tautan: https://basarnas.go.id/p/sejarah-badan-nasional-pencarian-dan-pertolongan-basarnas
Badan SAR Nasional [Daring]. Tautan: https://ppid.semarangkota.go.id/kb/badan-sar-nasional/
Berapa Gaji Basarnas? Ini Kisaran dan Tugasnya [Daring]. Tautan: https://kumparan.com/berita-bisnis/berapa-gaji-basarnas-ini-kisaran-dan-tugasnya-1zZ3TS2kFqg/full
Klik dan dapatkan info kost di dekatmu: