Hari yang Baik untuk Memulai Membuat Pondasi Rumah menurut Hitungan Jawa

Selain untuk mendapatkan hari baik di acara sakral, perhitungan Jawa juga biasa digunakan untuk mendapatkan hari yang baik untuk membuat pondasi rumah.

29 Oktober 2023 Ikki Riskiana

6. Jumat (Neptu 6)

Kliwon= 3,5 (3)

Legi    = 2,75 (2)

Pahing= 3,75 (3)

Pon      = 3,25 (3)

Wage  = 2,5 (2)

Pilihan hari yang bisa menjadi opsi buat kamu yang ingin membangun pondasi rumah adalah hari Jumat.

Akan tetapi, tidak semua hari Jumat baik, lho! Kamu bisa memilih hari Jumat Legi atau Jumat Wage untuk mendirikan rumah karena hasil akhir penghitungannya adalah 2.

Angka ini dianggap sebagai simbol positif sehingga membawa dampak yang baik untuk kamu yang akan mendirikan rumah di hari itu.

7. Sabtu (Neptu 9)

Kliwon= 4,25 (4)

Legi     = 3,5 (3)

Pahing= 4,5 (4)

Pon      = 4

Wage  = 3,25 (3)

Selain harus menghindari pembangunan pondasi rumah di hari Kamis, kamu juga perlu menghindari hari Sabtu untuk melakukan pembangunan rumah.

Hal ini karena hasil penghitungan neptu di hari Sabtu ini menghasilkan angka 3 dan 4. Berdasarkan penghitungan Jawa, angka 3 dan 4 dipercaya kurang baik dan memberikan dampak yang buruk bagi pemilik rumah.

Simulasi hitungan ini bisa menjadi pedoman bagi kamu yang akan mendirikan pondasi rumah dan masih mempercayai perhitungan Jawa.

Namun, kamu juga harus percaya bahwa semua hari adalah baik dan jangan lupa berdoa saat pembangunan rumah, agar lebih lancar dan diberkahi oleh Tuhan Yang Maha Esa.

Jika kamu tidak bisa menghitungnya sendiri, maka biasanya kemampuan ini dimiliki oleh orang tua kita karena tradisi penghitungan Jawa ini sudah turun-temurun hingga sekarang.

Dengan meminta bantuan kepada orang tua untuk menghitungnya, maka hasilnya tentu lebih tepat dan akurat sesuai penghitungan Jawa.

Penutup hari yang baik untuk membuat pondasi rumah

Itulah cara yang bisa kamu lakukan untuk menghitung hari yang baik untuk membuat pondasi rumah.

Maka, hal ini tak perlu dilakukan dengan tergesa-gesa hingga mendapatkan waktu yang tepat atau hari terbaik untuk membuat pondasi rumah.

Jadi, sebelum memutuskan untuk membangun rumah, akan lebih baiknya jika jauh-jauh hari kamu menyiapkan hari baiknya terlebih dahulu.

Tujuannya kamu bisa mendirikan rumah di waktu yang tepat sesuai penghitungan Jawa.

Akan tetapi tidak semua orang mempercayai penghitungan ini karena ada beberapa orang yang kurang mempercayainya sehingga hal ini bisa menjadi keyakinan kamu masing-masing, ya!

Demikian informasi mengenai hari yang baik untuk membuat pondasi rumah. Semoga bermanfaat.

Close