Contoh Jaringan Meristem serta Struktur, Fungsi, dan Ciri-cirinya
Tumbuhan merupakan organisme eukariotik yang tersusun atas banyak sel atau multiseluler. Di dalamnya, tersusun atas banyak sel dengan fungsi yang sama yang mana sel-sel tersebut dapat menyusun jaringan
Contoh Jaringan Meristem serta Struktur, Fungsi, dan Ciri-cirinya – Jaringan adalah sekelompok sel yang dapat memiliki bentuk, susunan serta fungsi yang sama.
Terdapat berbagai macam jaringan yang dapat ditemukan di dalam organ tubuh makhluk hidup termasuk tumbuhan dan hewan.
Dan berikut akan dibahas mengenai Jaringan yang terdapat dalam tumbuhan. Yuk, simak!
Contoh Jaringan Meristem
Daftar Isi [hide]

Tumbuhan merupakan organisme eukariotik yang tersusun atas banyak sel atau multiseluler. Di dalamnya tersusun atas banyak sel dengan fungsi yang sama yang mana sel-sel tersebut dapat menyusun jaringan.
Jaringan-jaringan tersebut akan menyusun organ dan dari organ tersebut akan menyusun bentuk keseluruhan dari tumbuhan. Salah satunya adalah jaringan meristem.
Pengertian
Jaringan ini merupakan jaringan yang terdapat pada bagian ujung-ujung tanaman atau terletak pada titik tumbuh tanaman. Jaringan ini sangat memungkinkan bagi tanaman untuk tumbuh.
Pada jaringan ini, sel-sel akan terus membelah secara mitosis sehingga menyebabkan tanaman akan terus tumbuh.
Fungsi Jaringan

Advertisement
Dikutip dari Encyclopaedia Britannica, bahwa jaringan ini memiliki fungsi dalam pertumbuhan tanaman seperti untuk membentuk akar, batang, cabang ataupun daun.
Jaringan ini pun dapat membantu untuk memperpanjang serta memperlebar batang ataupun memperpanjang dan memperkuat akar. Tidak sampai di situ, jaringan ini pun dapat mendorong perkecambahan.
Pada umumnya fungsi dari jaringan ini adalah sebagai penyokong pertumbuhan tinggi dan besarnya tanaman.
Dan kemampuan dari jaringan ini dapat ditunjang oleh fungsi dari bagian-bagian jaringan tersebut antara lain sebagai berikut.
a. Fungsi Meristem Apikal
Meristem apikal ini biasa disebut sebagai jaringan meristem ujung karena letaknya yang berada pada ujung-ujung tanaman seperti pada pokok batang dan cabang atau pada pucuk, atau pada ujung ujung akar.
Adapun fungsi dari jaringan yang satu ini adalah sebagai penyebaran kanopi pada bagian cabang dan ranting, serta memiliki peran sebagai jaringan yang dapat memperpanjang jangkauan terhadap penyerapan akar.
Dan yang paling utama adalah sebagai penunjang pertumbuhan dan tingginya tanaman.
Jaringan ini memiliki sel-sel yang membantu untuk terus tumbuh dan memanjang.