7 Jenis Akar Pada Tumbuhan Beserta Contoh dan Penjelasannya

7 Jenis Akar Pada Tumbuhan Beserta Contoh dan Penjelasannya – Akar merupakan bagian utama tumbuhan untuk menyeram air dan garam mineral.

Setiap tumbuhan juga memiliki akar yang berbeda, tergantung dari jenis tumbuhan itu sendiri.

Biasanya, kamu akan sering melihat akar pada pohon bakau, pohon bambu, atau tanaman rambat.

Namun, setiap akar juga memiliki fungsinya masing-masing, berdasarkan dari cara tumbuhan mencari air dan mineral.

Bila kamu ingin mengetahui apa saja jenis dari akar pada tumbuhan, maka kamu harus membaca artikel berikut ini.

Sebab, Mamikos sudah memberikan informasi tentang jenis akar pada tumbuhan. Selamat menyimak.

Pengertian
Akar

https://www.pexels.com/@pixabay/

Akar
adalah salah satu bagian dari tumbuhan, dan biasanya akar akan tumbuh ataupun
berada di dalam tanah.

Akar
sendiri mempunyai warna, yang pada umumnya akan berwarna putih ataupun kuning.
Adapun bentuk dari akar pada tumbuhan, sebagian besar dari bentuknya meruncing di
bagian ujungnya.

Bentuk
runcing yang terdapat dalam akar tersebut, bisa memudahkan akar untuk dapat menembus
tanah.

Selain
itu, akar juga merupakan organ tumbuhan, yang mempunyai fungsi utama yaitu untuk
menghisap air serta garam mineral dari dalam tanah, yang kemudian air dan juga mineral
tersebut akan digunakan oleh tumbuhan untuk dapat tumbuh.

Akar
mempunyai struktur luar, yang terdiri juga dari daerah pertumbuhan akar, tudung
akar, dan juga bulu akar.

Bagian
Akar

Secara umum, akar mempunyai bagian utama, yaitu tudung akar, inti akar, dan ramput akar.

Berikut ini penjelasannya:

Tudung
akar

Tudung
akar terletak pada bagian ujung akar. Dalam sebuah buku berjudul “Mengenal
Bagian-bagian Tumbuhan” (2007) karya dari Anne Nelistya, tudung akar melindungi
bagian ujung akar, pada saat menembus tanah.

Sel
yang melapisi pada tudung akar cepat rusak dan mudah terkelupas, namun akan
segera digantikan juga oleh sel dari meristem apikal.

Inti
akar

Inti
akar adlaah bagian akar, yang terletak pada pusat akar. Inti akar terdiri dari
pembuluh kayu, dan juga pembuluh tapis. Pembuluh kayu berfungsi untuk mengangkut
air dari akar ke daun.

Pembuluh
tapis berfungsi untuk mengangkut hasil fotosintesis, dari daun ke seluruh
bagian pada tumbuhan.

Rambut
akar

Rambut akar tumbuh pada daerah diferensiasi, dengan jumlah banyak. Rambut akar adalah penjuluran dari epidermis.

Dimana fungsinya, yaitu untuk memperluas daerah dari penyerapan air dan juga zat makanan.

Batang
akar

Batang
akar adalah sebuah batang, yang terletak di bagian tengah-tengah diantara
pangkal akar dan juga ujung akar.

Dimana
akan berkembang, serta tumbuh bercabang-cabang dengan skala bentuk yang
kecil-kecil.

Ujung
akar

Ujung
akar merupakan bagian dari akar yang termuda, seperti tunas. Dimana akan secara
terus menerus tumbuh, dan kemudian berganti akar baru pada saat telah menjadi
ketentuan akar.

Fungsi
Akar Pada Tumbuhan

1.
Menyerap zat-zat makanan yang dibutuhkan tumbuhan

Di mayoritas tumbuhan, akar berfungsi untuk dapat menyerap air, dan unsur hara yang berguna dalam menjadi zat makanan pada tanaman.

Akar dapat menyerap air, mineral, dan juga unsur hara lainnya, melalui bagian bulu-bulu akar.

2.
Menyimpan cadangan makanan

Salah
satu bentuk modifikasi dari akar, merupakan akar adventif yang terjadi di dalam
beberapa jenis tanaman saja.

Akar adventif berfungsi sebagai tempat untuk penyimpanan dari cadangan makanan.

Tumbuhan umbi-umbian semacam wortel, kentang dan juga singkong, menyimpan cadangan makanan di bagian akar.

3.
Mendistribusikan nutrisi pada tumbuhan

Setelah
terjadinya penyerapan air dan juga zat-zat makanan yang terdapat di dalam
tanah, akar kemudian dapat berperan untuk menyalurkan zat-zat tersebut, ke
bagian-bagian tumbuhan yang lainnya.

4.
Menjadi alat pernapasan

Akar
juga dapat berfungsi sebagai alat untuk pernapasan tumbuhan, walaupun hanya terdapat
di sebagian jenis saja.

Contoh fungsi dari akar sebagai alat pernapasan tumbuhan, terdapat di tanaman bakau.

Pada tanaman bakau, akar sebagai pernapasan akan tumbuh di atas permukaan air.

Disebut sebagai akar napas, karena akar ini memiliki fungsi juga sebagai penyerap air dan fotosintesis.

5.
Memperkuat berdirinya tumbuhan

Di dalam mayoritas tumbuhan, akar berfungsi untuk memperkuat berdirinya tanaman.

Fungsi ini terutama terdapat di akar, yang tumbuhnya ke arah dalam tanah. Akar akan berguna untuk melekatkan tumbuhan di tanah, sehingga dapat menunjang berdirinya tanaman.

6.
Sebagai alat perkembangbiakan vegetatif

Akar dapat berfungsi untuk menjadi alat perkembangbiakan vegetatif, bagi tumbuhan vegetatif.

Jenis akar ini sering dinamakan sebagai akar tinggal, dan merupakan batang yang dapat tumbuh menjulur ke dalam tanah.

Contoh fungsi dari akar sebagai alat perkembangbiakan vegetatif ataupun akar tinggal, yaitu pada tumbuhan lengkuas, temulawak, kunir, kencur, jahe, bambu, tumbuhan pakis, dan yang lain sebagainya.

Jenis Akar Pada Tumbuhan

1. Akar serabut

https://toriqa.com/

Jenis akar pada tumbuhan serabut mempunyai bentuk semacam serabut. Ukuran dari pangkal dan juga ujung akar, hampir sama besarnya.

Pada
bagian akar serabut, hanya memiliki rambut akar dan juga serabut akar. Semua
bagian dari akar serabut, berasal dari bagian pangkal batang.

Jenis
akar serabut, pada umumnya dimiliki oleh jenis tumbuhan monokotil. Namun, jenis
akar serabut dapat dijumpai dalam tumbuhan dikotil, yang dikembangkan secara
cangkok ataupun stek.

Fungsi utama dari akar serabut, yaitu untuk daapt memperkokoh berdirinya tumbuhan.

Contoh tumbuhan yang mempunyai akar serabut, yaitu pohon kelapa, padi, pepaya, jagung, bawang, pohon pisang, tebu, salak, rumput teki, tanaman bambu dan lain sebagainya.

2. Akar tunggang

https://clubvanrelaxtemoeders.nl/

Jenis
akar tunggang memiliki akar pokok ataupun akar besar. Akar pokok mempunyai
cabang-cabang yang ukurannya kecil.

Tidak
hanya pada akar pokok dan juga cabang akar, namun akar tunggang mempunyai
bagian rambut akar dan juga tudung akar.

Perbedaan dari ukuran akar pokok dan juga cabang akar, dapat terlihat dengan jelas. Jenis akar tunggang, pada umumnya dimiliki oleh jenis tumbuhan dikotil.

Fungsi
utama dari akar ini, yakni untuk dapat menyimpan cadangan makanan. Sistem
perakaran ini, dapat dibagi menjadi dua jenis, yaitu:

 Akar tunggang yang sedikit atau tidak
bercabang yakni berwujud tombak, akar tunggang dengan berwujud gasing dan juga akar
tunggang yang berwujud benang.

Akar
tunggang bercabang. Beberapa pohon yang mudah utnuk dijumpai, yang mempunyai
akar tunggang bercabang, antara lain seperti pohon beringin, pohon kapas, jambu
biji, tanaman kangkung, dan lain sebagainya.

Contoh
tumbuhan yang mempunyai akar tunggang, yakni kacang hijau, wortel, kacang
tanah, putri malu, asam jawa, pohon durian, mangga, jeruk, mahoni, belimbing,
umbi-umbian, dan lain sebagainya.

3. Akar gantung

https://toriqa.com/

Akar
gantung ini berasal dari jenis batang tanaman, yang tumbuh dan juga berkembang
ke arah bawah, sehingga terlihat menggantung di udara.

Akar
gantung akan dapat tumbuh panjang menuju ke tanah, untuk mencari sebuah sumber
air dan juga zat hara.

Fungsi dari akar gantung, yakni untuk dapat menyerap uap air dan gas dari udara.

Tetapi ketika akar gantung dapat tumbuh panjang ke bawah dan juga masuk ke dalam tanah, maka fungsinya akan berubah.

Bagian
akar yang masuk ke dalam tanah, mempunyai fungsi untuk menyerap air dan
garam-garam mineral.

Contoh
dari tumbuhan yang mempunyai jenis akar gantung, yaitu pohon beringin, anggrek
kalajengking dan juga curtain ivy.

4. Akar tunjang

https://penaagakmacet.blogspot.com/

Akar
tunjang akan tumbuh dan juga berkembang, di atas permukaan tanah. Akar ini
dapat keluar dari batang pohon, dan juga dahan paling bawah.

Contoh tumbuhan yang mempunyai jenis akar tunjang, yaitu tanaman bakau dan mangrove.

Tumbuhan mangrove mempunyai jenis akar yang banyak, seperti akar tunjang, akar napas, akar lutut, akar papan, akar banir dan juga akar biasa.

5. Akar napas

https://rofaeducationcentre.blogspot.com/

Akar napas, sebagian akan tumbuh secara tegak lurus ke atas, dan berbentuk menyerupai pensil ataupun kerucut.

Akar napas merupakan jenis akar pada tumbuhan yang terbentuk dari pola perluasan akar, yang tumbuh secara horizontal.

Bentuk
dari akar ini mempunyai banyak celah, untuk menjadi jalan masuk udara, yang berfungsi
dalam membantu pernapasan tumbuhan.

Contoh
tanaman yang mempunyai akar ini, yaitu pohon api-api yang termasuk dalam kelompok
tanaman mangrove, yang bisa dijumpai pada kawasan pesisir.

6. Akar pelekat

https://mempelajari.com/

Akar
pelekat, dapat tumbuh di sepanjang batang tumbuhan, dan berfungsi untuk dapat menempel
pada permukaan tembok ataupun tumbuhan yang lain.

Akar pelekat merupakan jenis akar pada tumbuhan yang terdapat pada jenis tanaman, yang tumbuh secara memanjat dan juga merambat.

Contoh tumbuhan yang mempunyai akar pelekat, yaitu sirih dan juga lada.

7. Akar semu

https://www.flickr.com/

Akar semu merupakan jenis akar pada tumbuhan yang suatu bagian (organ atau jaringan)-nya yang terdapat dalam tanaman, namun secara anatomi tidak dianggap sebagai bagian akar walaupun berperan seperti akar.

Jenis
dari akar ini bisa melekat ke berbagai macam objek tertentu, dengan menggunakan
alat dan mempunyai fungsi untuk dapat melekat, menjangkar, dan juga menyerap
garam mineral.

Penutup

Itu
tadi pembahasan mengenai jenis akar pada tumbuhan, semoga artikel di atas dapat
menambahakan pengetahuanmu mengenai jenis akar pada tumbuhan, seklaigus agar
kamu paham ketika melihat akar pada tumbuhan.

Jika kamu seorang pecinta alam atau pecinta tanaman, informasi ini sangat membantu kamu, untuk mengetahui jenis-jenis dari tanaman.

Hanya dengan melihat akarnya, kamu pun bisa mengetahui jenis dari tumbuhan tersebut.

Demikian pembahasan mengenai jenis akar pada tumbuhan, kamu dapat membaca artikel lainnya mengenai jenis tumbuhan, atau jenis tanaman, pada kolom yang tersedia di Mamikos.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idaman mu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta