Jurusan Dan Akreditasi Unissula Semarang 2021/2022
Unissula Semarang – Setelah lulus dari bangku SMA pasti banyak diantara kamu yang ngebet untuk menjadi anak kuliahan, namun apakah kamu sudah yakin dengan jurusan yang akan kamu pilih nanti? Atau jangan-jangan kamu malah belum menentukan jurusan untuk kuliah nanti? Buat kamu yang berencana ingin mendaftarkan diri sebagai mahasiswa di Universitas Islam Sultan Agung (Unissula), perlu kamu ketahui bahwa perguruan tinggi yang satu ini memiliki program studi jenjang Diploma (DIII), Sarjana (S1), Magister (S2), dan Doktor (S3). Buat kamu yang penasaran dengan jurusan yang ditawarkan, berikut Mamikos rangkum informasi seputar jurusan hingga akreditasi Unissula Semarang tahun ajaran 2021/2022.
Info Unissula Semarang mulai dari Jurusan hingga Akreditasi
Daftar Isi
- Info Unissula Semarang mulai dari Jurusan hingga Akreditasi
- Fakultas Kedokteran
- Fakultas Kedokteran Gigi
- Fakultas Ilmu Keperawatan
- Fakultas Ekonomi
- Fakultas Psikologi
- Fakultas Hukum
- Fakultas Agama Islam
- Fakultas Bahasa & Ilmu Komunikasi
- Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
- Fakultas Teknologi Industri
- Fakultas Teknik
Daftar Isi
- Info Unissula Semarang mulai dari Jurusan hingga Akreditasi
- Fakultas Kedokteran
- Fakultas Kedokteran Gigi
- Fakultas Ilmu Keperawatan
- Fakultas Ekonomi
- Fakultas Psikologi
- Fakultas Hukum
- Fakultas Agama Islam
- Fakultas Bahasa & Ilmu Komunikasi
- Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
- Fakultas Teknologi Industri
- Fakultas Teknik
Biasa disingkat dengan Unissula, Universitas Islam Sultan Agung merupakan World Class Islamic University serta perguruan tinggi Islam swasta terakreditasi A oleh BAN-PT. Tak hanya itu saja, Unissula Semarang juga kabarnya sudah terakreditasi internasional oleh ASIC United Kingdom. Mampu memadukan antara kebutuhan dunia dan kebutuhan akhirat secara bersama-sama, Unissula Semarang adalah kampus tertua dan terbesar yang berdiri di kota Semarang. Unissula hingga kini telah memiliki 11 fakultas dengan 38 program studi yang terdiri dari program D3, S1,S2 dan S3. Berikut adalah info lengkap seputar fakultas dan jurusan/program studi yang tersedia di Unissula Semarang.
Fakultas Kedokteran
Kedokteran Umum (S1)
Di jurusan yang satu ini kamu akan mempelajari ilmu medis, bagaimana memelihara kesehatan, pencegahan, dan pengobatan penyakit. Untuk mempelajari ilmu kedokteran ini, kamu harus memahami anatomi, fungsi, dan interaksi yang terjadi pada tubuh manusia, mulai dari tulang, otot, saraf, dan indera. Selain anatomi, kamu juga akan belajar histologi, fisiologi, dan biokimia. Hingga sekarang ini jurusan Kedokteran Umum di Unissula Semarang masih menyandang akreditasi A dari BAN-PT.
Profesi Dokter
Mahasiswa jurusan ini akan mempelajari berbagai mata kuliah dasar dan lanjut sesuai dengan Standar Pendidikan Dokter Indonesia, ditambah dengan mata kuliah elektif yang ditawarkan oleh Unissula Semarang. Lulusan jurusan Pendidikan Dokter disiapkan untuk mempunyai keilmuan, keterampilan klinik, dan profesionalisme sebagai dokter layanan primer yang siap bekerja di pusat pelayanan kesehatan dasar. Lulusan yang telah menyelesaikan jenjang sarjana dapat melanjutkan studi ke program S-2 dan S-3, atau melanjutkan studinya ke jenjang profesi dan spesialis untuk dapat bekerja sebagai dokter dan dokter spesialis. Perlu diketahui bahwa hingga sekarang ini jurusan Profesi Dokter di Unissula Semarang masih menyandang akreditasi A dari BAN-PT.
Farmasi (S1)
Buat kamu yang ingin berkecimpung di dunia medis tetapi tidak ingin menjadi dokter atau perawat, jurusan yang satu ini mungkin cocok untuk kamu pilih. Jurusan Farmasi merupakan kombinasi antara ilmu kesehatan dengan ilmu kimia dan tentunya sangat diperlukan di dunia medis. Selama kuliah di jurusan Farmasi, kamu akan banyak berkutat dengan senyawa kimia untuk dikembangkan jadi bahan obat. Di Unissula Semarang, jurusan Farmasi ini menyandang akreditasi B dari BAN-PT.
Profesi Apoteker
Apoteker merupakan seorang Sarjana Farmasi yang lulus ujian kompetensi apoteker dan telah mengucap sumpah jabatan apoteker. Jurusan yang satu ini membutuhkan dukungan ilmu kesehatan dan kimia. Salah satu tugas seorang lulusan apoteker nantinya diharapkan dapat bekerja sebagai apoteker rumah sakit maupun komunitas yang bertanggung jawab untuk memberikan obat sesuai resep dokter serta memastikan efektivitas dan keamanan dari penggunaan obat. Selain itu, apoteker juga bertugas untuk mengedukasi masyarakat mengenai penggunaan obat yang rasional serta efek sampingnya. Perlu kamu ketahui bahwa jurusan Profesi Apoteker ini sudah mendapatkan SK Kemeristekdikti dari BAN-PT.
Kebidanan (D3 dan S1)
Buat kamu yang senang berkutat di dunia kesehatan, jurusan Kebidanan mungkin patut kamu pertimbangkan. Jurusan yang satu ini akan mengajarkan kamu cara menolong persalinan di mana kamu akan berperan dalam membantu dan memimpin persalinan. Kamu juga akan dilatih untuk melakukan pemeriksaan kehamilan, melakukan perawatan, juga memberikan asuhan kepada pasien. Selain disiapkan menjadi tenaga medis dalam proses persalinan, kamu juga akan berperan dalam membantu ibu saat proses menyusui, pemulihan kesehatan ibu pasca melahirkan, hingga program keluarga berencana. Jurusan Kebidanan di Unissula Semarang sendiri telah menyandang akreditasi B untuk program D3 dan sudah mendapatkan SK Kemeristekdikti dari BAN-PT untuk Program Sarjana.
Profesi Bidan
Percaya atau tidak, profesi bidan dianggap mudah mendapatkan pekerjaan dibanding profesi lainnya. Kebutuhan bidan yang cukup banyak di Indonesia membuat jarang sekali lulusan kebidanan yang jobless. Animo masyarakat yang ingin belajar kebidanan menyebabkan instansi pendidikan bidan menjamur. Jenjang pendidikan bidan juga ikutan mengalami perkembangan secara pesat. Dimulai dengan berdirinya sekolah bidan dan menjadi pendidikan program bidan, kemudian berkembang menjadi Profesi Bidan. Buat kamu yang ingin mengambil jurusan yang satu ini di Unissula Semarang tak perlu khawatir soal kualitas karena Profesi Bidan di Unissula Semarang sudah mendapatkan SK Kemeristekdikti dari BAN-PT.
Fakultas Kedokteran Gigi
Kedokteran Gigi (S1)
Kedokteran Gigi atau kerap disebut Program Pendidikan Kedokteran Gigi merupakan jenjang pertama dan paling rendah yang harus kamu ambil jika berminat mempelajari tentang dunia Dokter Gigi. Program sarjana Kedokteran Gigi umumnya berlangsung antara 3.5 hingga 4 tahun (7 – 8 semester). Di Unissula Semarang, jurusan Kedokteran Gigi ini telah menyandang akreditasi A dari BAN-PT. Kamu pun bisa mempertimbangkan Unissula Semarang jika ingin menjadi seorang dokter gigi yang handal.
Profesi Dokter Gigi
Usai lulus dan memperoleh gelar Sarjana Kedokteran Gigi buat kamu yang berniat terjun menjadi dokter gigi masih harus melanjutkan ke program profesi. Program Profesi Dokter Gigi ini mengharuskan kamu mengenyam pendidikan selama 2 tahun, namun 2 tahun ini belum termasuk ujian kompetensi dan magang. Sebagai catatan tidak semua universitas yang memiliki FKG memiliki program profesi kedokteran gigi, walau mereka memiliki program pendidikan sarjananya. Hal ini karena ada peraturan yang mencantumkan bahwa hanya FKG dengan akreditasi A yang berhak mengadakan program profesi. Di Unissula Semarang sendiri kamu bisa melanjutkan Profesi Dokter Gigi karena selain program sarjananya, jurusan profesi yang satu ini juga menyandang akreditasi A dari BAN-PT.
Fakultas Ilmu Keperawatan
Keperawatan (D3 dan S1)
Jurusan Ilmu Keperawatan merupakan salah satu jurusan di bidang kesehatan yang cukup diminati. Selain prospek kerjanya yang sangat menjanjikan, di jurusan ini kamu tidak hanya belajar ilmu sains saja, tetapi juga ilmu sosial. Kamu akan belajar bagaimana caranya memberikan pelayanan kesehatan terbaik kepada pasien. Di Unissula Semarang sendiri telah membuka jurusan Keperawatan untuk jenjang D3 dan S1. Persoalan kualitas pendidikan tak perlu diragukan karena jurusan Keperawatan untuk jenjang D3 dan S1 di Unissula Semarang ini sudah menyandang akreditasi B dari BAN-PT.
Profesi Ners
Untuk melanjutan program Profesi Ners, terlebih dahulu kamu harus menempuh pendidikan S1 Keperawatan. Nantinya program Profesi Ners ini akan kamu tempuh selama 2 semester. Untuk menyelesaikan program Ners, kamu wajib menjalani praktik di pelayanan kesehatan, seperti rumah sakit umum, puskesmas, rumah sakit jiwa, panti jompo, praktik komunitas ke masyarakat, dan lain-lain. Di Unissula Semarang sendiri, jurusan Profesi Ners ini sudah mendapatkan akreditasi B dari BAN-PT.
Fakultas Ekonomi
Manajemen (S1)
Mempelajari tentang kegiatan perusahaan atau korporasi, jurusan Manajemen ini masih memiliki keterkaitan dengan ilmu ekonomi dan bisnis. Sangat mudah bagi kamu untuk bisa bekerja di bidang apapun jika kamu mengambil jurusan ini sebagai pilihan. Peluang karier yang bisa kamu bisa dapatkan juga akan semakin luas. Di Unissula Semarang sendiri jurusan Manajemen sudah mendapatkan akreditasi A dari BAN-PT.
Akuntansi (D3 dan S1)
Di Unissula Semarang kamu bisa menemukan jurusan Akuntansi jenjang D3 hingga jenjang S1 di mana keduanya sudah mendapatkan akreditasi A dari BAN-PT. Jurusan Akuntansi memang sudah menjadi salah satu jurusan yang peminatnya paling banyak sejak dulu. Jenjang karier yang ditawarkan bagi lulusan Akuntansi khususnya di bagian keuangan memang cukup menjanjikan. Jika kamu tidak ingin sekadar menjadi staf di suatu perusahaan, lulusan jurusan yang satu ini juga bisa membuka lapangan pekerjaan dengan mendirikan kantor sendiri seperti Kantor Akuntan Publik.
Fakultas Psikologi
Psikologi (S1)
Buat kamu yang tertarik untuk mempelajari tingkah laku manusia, kamu perlu mendalami ilmu Psikologi. Di Unissula Semarang sendiri juga sudah membuka jurusan yang satu ini, di mana sudah mendapatkan akreditasi B dari BAN-PT. Lulusan Psikologi memiliki fungsi asesmen yang kuat sehingga mampu memetakan personil berdasarkan potensi dan karakternya. Nantinya, kamu pun bisa bergabung dengan consulting firm atau mendirikan perusahaan jasa konsultan psikologi, dengan begitu kamu akan menjadi HR consultant. Kamu juga bisa menawarkan jasa konsultasi pada perusahaan-perusahaan yang memiliki masalah dengan SDM-nya.
Fakultas Hukum
Ilmu Hukum (S1)
Mempelajari berbagai sistem hukum yang berkaitan dengan kehidupan kemasyarakatan, jurusan Ilmu Hukum ternyata juga cukup banyak peminatnya. Prospek karier untuk lulusan Ilmu Hukum sangat terbuka lebar, karena hampir semua instansi pemerintah dan perusahaan membutuhkan ahli hukum. Menjadi seorang Sarjana Hukum juga memungkinkan kamu untuk terlibat dalam pengkajian peraturan perundang-undangan. Jika kamu tertarik untuk mengenyam pendidikan di jurusan yang satu ini, Unissula Semarang juga telah membuka jurusan Ilmu Hukum yang sudah mendapat akreditasi A dari BAN-PT.
Fakultas Agama Islam
Tarbiyah (S1)
Jurusan Tarbiyah ini bertujuan mengantarkan kamu menjadi seorang ahli di bidang pendidikan agama Islam. Nantinya para lulusan jurusan yang satu ini pun dapat menjadi seorang pendidik atau guru professional di bidang pendidikan. Buat kamu yang tertarik mengambil jurusan yang satu ini nantinya akan dibekali dengan keahlian-keahlian plus untuk menjadi peneliti dan konsultan pendidikan agama, serta manajer/pengelola lembaga pendidikan. Perlu diketahui bahwa hingga sekarang ini jurusan Tarbiyah di Unissula Semarang masih menyandang akreditasi A dari BAN-PT.
Syari’ah (S1)
Jurusan Syari’ah di Unissula Semarang sudah terakreditasi B di mana jurusan yang satu ini bertujuan mengantarkan kamu menjadi seorang ahli di bidang hukum Islam di Indonesia. Lulusan Jurusan Syari’ah berpeluang menjadi hakim agama, pengacara di lingkungan peradilan agama, panitera, pegawai di KUA, pendidik, dan lainnya. Penunjang proses pembelajaran jurusan dilengkapi laboratorium Syari’ah sebagai tempat pelatihan dalam berbagai bidang seperti penyelenggaraan haji, perawatan jenazah, praktik menentukan awal bulan Hijriyah dengan metode hisab maupun rukyat, praktikum waris, dan peradilan agama. Di samping itu, Laboratorium Syari’ah juga membuka layanan konsultasi agama dan hukum Islam bagi masyarakat umum; seperti waris, pernikahan, zakat dan lain-lain.
Sejarah Peradaban Islam (S1)
Jurusan yang satu ini mempelajari ilmu dan materi tentang sejarah dan peradaban Islam, yang ditopang oleh pengenalan terhadap persoalan nilai-nilai sejarah. Tak hanya itu saja, jurusan Sejarah Peradaban Islam ini juga memberikan konteks kepada ilmu sejarah terkait dengan perubahan zaman yang menuntut pada pemahaman teks dan konteks. Di Unissula Semarang sendiri, jurusan Sejarah Peradaban Islam sudah menyandang akreditasi B dari BAN-PT.
Fakultas Bahasa & Ilmu Komunikasi
Pendidikan Bahasa Inggris (S1)
Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris ini akan fokus pada pembelajaran mendengarkan, berbicara, membaca, menulis juga penggunaan bahasa Inggris dalam berbagai konteks seperti berkomunikasi dalam bisnis, presentasi, penulisan artikel, bahkan pertunjukan drama. Selain menjadi seorang guru bahasa Inggris di sekolah, lulusan jurusan yang satu ini juga bisa membuka kursus bahasa Inggris ataupun jasa penerjemah. Kamu bisa juga terjun ke dunia media dan kreatif, misalnya sebagai pengisi suara di film yang di-alih-bahasa-kan ataupun membuat subtitle film. Di Unissula Semarang sendiri, jurusan Pendidikan Bahasa Inggris ini sudah mendapatkan akreditasi B dari BAN-PT.
Sastra Inggris (S1)
Jurusan Sastra Inggris merupakan bidang ilmu yang mempelajari Bahasa Inggris dari sisi linguistik dan sastra secara mendalam. Jadi jangan heran kalau kamu nantinya akan melakukan banyak kajian terhadap berbagai karya, seperti puisi, prosa, novel drama, maupun film. Lulusan sastra Inggris punya peluang kerja yang luas, mulai dari instansi pemerintah, perusahaan swasta, sampai lembaga internasional. Memilih mengenyam pendidikan Sastra Inggris di Unissula Semarang bukanlah keputusan yang buruk mengingat jurusan yang satu ini sudah mendapatkan akreditasi A dari BAN-PT.
Ilmu Komunikasi (S1)
Jurusan Ilmu Komunikasi merupakan bidang studi yang mempelajari komunikasi dalam berbagai tingkatan, mulai dari individu, media, periklanan/publisitas, komunikasi interkultural, komunikasi media sosial hingga seni. Ilmu komunikasi berhubungan erat dengan masalah fundamental dari hubungan antara manusia dengan sesamanya dalam bermasyarakat. Secara umum selama 4 tahun atau 8 semester kuliah di jurusan Ilmu Komunikasi kamu akan mempelajari semua bentuk komunikasi, mulai dari komunikasi personal, komunikasi publik, komunikasi organisasi, dan komunikasi massa. Di Unissula Semarang sendiri, jurusan Ilmu Komunikasi ini sudah mendapatkan akreditasi B dari BAN-PT.
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Pendidikan Matematika (S1)
Mempelajari teori-teori dasar matematika, jurusan Pendidikan Matematika akan memfokuskan kamu untuk mempelajari seputar aljabar, geometri, statistika, kalkulus, matematika diskrit, dan lainnya. Yang membedakan jurusan ini dengan ilmu murni adalah, kamu dibekali kemampuan terkait cara menyampaikan pelajaran Matematika kepada murid-murid tentunya dengan cara-cara yang menarik supaya mudah dimengerti. Lulusan Pendidikan Matematika memang disiapkan untuk jadi seorang guru. Perlu diketahui bahwa hingga sekarang ini jurusan Pendidikan Matematika di Unissula Semarang masih menyandang akreditasi B dari BAN-PT.
Pendidikan Bahasa & Sastra Indonesia (S1)
Pendidikan Bahasa & Sastra Indonesia (PBSI) merupakan bidang yang mengajarkan keterampilan berbahasa Indonesia dengan baik dan efektif, seperti keterampilan menyimak, berbicara, membaca, dan menulis. Peluang karier utama bagi lulusan Pendidikan Bahasa Indonesia adalah menjadi guru bahasa Indonesia. Selain menjadi guru, kamu bisa berkarier di Badan Penelitian dan Pengembangan Kemendikbud sebagai pengembang kurikulum ataupun instruktur pengembangan dan pembinaan bahasa. Jurusan Pendidikan Bahasa & Sastra Indonesia di Unissula Semarang hingga kini masih menyandang akreditasi B dari BAN-PT.
PGSD (S1)
Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) adalah bidang ilmu yang memberi bekal tentang gimana caranya jadi seorang pendidik sekaligus pengajar bagi siswa-siswi Sekolah Dasar. Kamu akan mempelajari berbagai materi pelajaran. Maka tak heran jika lulusan jurusan yang satu ini memiliki wawasan yang luas. Bagi kamu yang tertarik melanjutkan pendidikan dengan mengambil jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), perlu kamu ketahui bahwa jurusan yang satu ini masih menyandang akreditasi B dari BAN-PT.
Fakultas Teknologi Industri
Teknik Elektro (S1)
Mempelajari listrik dan aplikasinya dalam kehidupan sehari-hari, jurusan Teknik Elektro akan dibekali dengan ilmu dan pengetahuan seputar konsep, perancangan, pengembangan, serta produksi perangkat listrik dan elektronik. Sangat banyak keuntungan yang diperoleh dari seorang lulusan jurusan Teknik Elektro. Hampir seluruh industri membutuhkan Sarjana Teknik Elektro, mulai dari industri telekomunikasi, minyak dan gas, semikonduktor, aerospace, manufaktur, otomotif, transportasi, jasa dan pelayanan, juga bio engineering. Perlu diketahui bahwa hingga sekarang ini jurusan Teknik Elektro di Unissula Semarang masih menyandang akreditasi B dari BAN-PT.
Teknik Industri (S1)
Peluang karier yang menanti lulusan Teknik Industri sangat banyak. Jenis dan jenjang karier yang ditawarkan juga sangat bervariasi. Kamu bisa bekerja di perusahaan ataupun institusi lain dengan gaji yang kompetitif. Seperti yang diketahui, jurusan Teknik Industri adalah bidang ilmu yang mempelajari bagaimana mengoptimalisasi kegiatan manusia seperti; produksi, pengelolaan dan ekonomi. Di Unissula Semarang, jurusan yang satu ini telah menyandang akreditasi B dari BAN-PT.
Teknik Informatika (S1)
Mengenyam pendidikan di jurusan Teknik Informatika akan mengharuskan kamu banyak mengkaji pemrograman dan komputasi. Di era revolusi industri 4.0 seperti sekarang ini, lulusan Teknik Informatika sangat dibutuhkan oleh instansi pemerintah, BUMN, maupun perusahaan-perusahaan swasta. Perusahaan seperti besar Google juga bisa kamu jajal. Bagi kamu yang tertarik mengambil jurusan Teknik Informatika di Unissula Semarang, perlu diketahui bahwa jurusan yang satu ini masih menyandang akreditasi C dari BAN-PT.
Fakultas Teknik
Teknik Sipil (S1)
Prospek kerja lulusan Teknik Sipil sangat cerah mengingat Indonesia merupakan negara berkembang yang sedang gencar melakukan pembangunan infrastruktur. Jadi, lulusan Teknik Sipil banyak dibutuhkan oleh sektor pembangunan seperti kontaktor. Tak heran jika kini banyak sekali remaja yang berminat mengenyam pendidikan di jurusan yang satu ini. Bagi kamu yang tertarik melanjutkan pendidikan dengan mengambil jurusan Teknik Sipil, perlu kamu ketahui bahwa jurusan yang satu ini masih menyandang akreditasi B dari BAN-PT.
Teknik Planologi (S1)
Jurusan Teknik Planologi merupakan ilmu yang mempelajari sebuah wilayah atau kota beserta unsur yang ada didalamnya. Jurusan yang satu ini menjadi salah satu ilmu yang sangat kompleks mengingat kamu harus mempelajari berbagai disiplin ilmu seperti Geologi, Geografi, Ekonomi, Politik, Sosial budaya, dan masih banyak lagi. Ini dikarenakan oleh dalam merencanakan suatu wilayah atau pun kota, kamu harus mempertimbangkan segala aspek yang dapat mempengaruhi wilayah atau pun kota tersebut. Mengambil jurusan Teknik Planologi di Unissula Semarang merupakan keputusan yang tepat mengingat jurusan ini sudah mendapatkan akreditasi B dari BAN-PT yang masih berlaku hingga sekarang ini.
Oh iya, buat kamu yang berencana ingin merantau ke luar kota untuk melanjutkan pendidikan di Unissula Semarang, jangan lupa juga untuk install aplikasi Mamikos di ponsel kamu ya! Di aplikasi Mamikos kamu akan dengan mudah menemukan informasi seputar kost-kostan, sewa apartemen, hingga sewa rumah kontrakan dengan mudah. Nantinya kamu pun bisa menjadikan kost-kostan, sewa apartemen, hingga sewa rumah kontrakan ini sebagai tempat tinggal kamu selama merantau di Semarang. Untuk itu, tunggu apalagi segera install aplikasi Mamikos sekarang juga di ponsel kamu!
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: