25 Jurusan Kuliah yang Jarang Diminati tapi Menjanjikan untuk Wanita
25 Jurusan Kuliah yang Jarang Diminati tapi Menjanjikan untuk Wanita – Memilih jurusan saat akan melanjutkan studi memang terkadang membingungkan.
Selain daya saing yang tinggi, daya tampung yang diberikan tentunya tidak akan mencukupi semua calon mahasiswa yang ada.
Kali ini Mamikos ingin memberikan kamu informasi dan rekomendasi jurusan kuliah yang jarang diminati tapi menjanjikan untuk wanita. Apa saja? Yuk, simak informasinya di bawah ini!
Rekomendasi Jurusan yang Jarang Diminati untuk Wanita
Daftar Isi
- Rekomendasi Jurusan yang Jarang Diminati untuk Wanita
- 1. Teknik Nuklir
- 2. Geologi atau Geofisika
- 3. Matematika Terapan
- 4. Fisika Terapan
- 5. Teknik Mesin atau Elektro
- 7. Ilmu Komputer
- 8. Studi Kebijakan Publik atau Administrasi
- 9. Studi Kepolisian atau Kriminologi
- 10. Agribisnis atau Agronomi
- 11. Arsitektur Lanskap
- 12. Seni dan Desain
- 13. Teknik Lingkungan
- 14. Antropologi atau Sosiologi Terapan
- 15. Studi Urban dan Regional
- 16. Filsafat atau Etika Terapan
- 17. Film atau Media
- 18. Fisika Medis
- 19. Bahasa Arab
- 20. Filologi
- 21. Arkeologi
- 22. Ilmu Kelautan
- 23. Patologi
- 24. Kriptografi
- 25. Konservasi Laut
- Penutup
Daftar Isi
- Rekomendasi Jurusan yang Jarang Diminati untuk Wanita
- 1. Teknik Nuklir
- 2. Geologi atau Geofisika
- 3. Matematika Terapan
- 4. Fisika Terapan
- 5. Teknik Mesin atau Elektro
- 7. Ilmu Komputer
- 8. Studi Kebijakan Publik atau Administrasi
- 9. Studi Kepolisian atau Kriminologi
- 10. Agribisnis atau Agronomi
- 11. Arsitektur Lanskap
- 12. Seni dan Desain
- 13. Teknik Lingkungan
- 14. Antropologi atau Sosiologi Terapan
- 15. Studi Urban dan Regional
- 16. Filsafat atau Etika Terapan
- 17. Film atau Media
- 18. Fisika Medis
- 19. Bahasa Arab
- 20. Filologi
- 21. Arkeologi
- 22. Ilmu Kelautan
- 23. Patologi
- 24. Kriptografi
- 25. Konservasi Laut
- Penutup
Terkadang memilih jurusan tidak hanya mempertimbangkan daya tampung dan passing grade saja. Namun, kamu juga dapat mempertimbangkan jurusan yang jarang diminati jika mengincar kampus impian.
Di bawah ini Mamikos sudah mengumpulkan informasi mengenai jurusan kuliah yang jarang diminati tapi menjanjikan untuk wanita.
Selain itu, informasi ini juga sudah dilengkapi dengan prospek kerja dan kampus mana saja yang memiliki jurusan tersebut.
1. Teknik Nuklir
Membicarakan jurusan kuliah yang jarang diminati tapi menjanjikan untuk wanita tidak lepas dari jurusan teknik. Salah satunya adalah Teknik Nuklir.
Padahal, jurusan Teknik Nuklir ini memiliki prospek kerja yang baik, lho. Jurusan ini mencakup studi tentang pemanfaatan energi nuklir untuk pembangkit listrik, riset energi bersih, serta aplikasi di bidang medis seperti terapi radiasi.
Nantinya, lulusan bidang ini dapat berkontribusi pada pengembangan teknologi energi bersih dan aman, serta inovasi dalam aplikasi medis yang menggunakan radiasi.
Salah satu universitas yang bisa kamu tuju dengan jurusan ini adalah Universitas Gadjah Mada di Yogyakarta.
2. Geologi atau Geofisika
Melalui studi geologi atau geofisika, kamu calon mahasiswa dapat terlibat dalam eksplorasi sumber daya alam seperti minyak, gas, dan mineral.
Prospek kerja yang menjanjikan juga dapat berperan dalam manajemen bencana alam, penelitian lingkungan, atau pemodelan iklim.
Beberapa kampus yang menyediakan jurusan ini adalah Universitas Gadjah Mada, Universitas Indonesia, dan Universitas Jenderal Soedirman.
3. Matematika Terapan
Studi matematika terapan membuka pintu bagi karier dalam analisis data, keuangan, ilmu komputer, dan riset ilmiah.
Mungkin tidak hanya wanita saja, tapi banyak di antara calon mahasiswa yang menghindari Matematika.
Bagi kamu, calon mahasiwi dengan latar belakang Matematika dapat mengejar karier yang memanfaatkan pemecahan masalah matematika dalam berbagai industri.
Kamu juga dapat melanjutkan studi di jenjang selanjutnya untuk bisa menjadi tenaga pendidik atau dosen.
4. Fisika Terapan
Meskipun jarang diminati oleh wanita, jurusan ini memungkinkan untuk meneliti dan mengembangkan teknologi canggih dalam berbagai bidang.
Lulusan Fisika Terapan bisa bekerja di industri seperti teknologi semikonduktor, peralatan medis, atau teknologi energi terbarukan seperti panel surya dan baterai.
5. Teknik Mesin atau Elektro
Jurusan kuliah yang jarang diminati tapi menjanjikan untuk wanita selanjutnya adalah jurusan Teknik Mesin atau Elektro.
Bahkan jurusan tersebut identik dengan para pria,walaupun bidang ini menawarkan peluang karier yang luas dalam desain, pengembangan, dan produksi peralatan mekanis atau listrik.
Apabila kamu tertarik untuk mengambil jurusan ini, kamu nantinya dapat berkontribusi pada inovasi teknologi baru dan meningkatkan inklusivitas dalam industri teknik.
Beberapa kampus negeri yang menyediakan jurusan Teknik Mesin seperti Universitas Syiah Kuala, Universitas Lampung, Universitas Hasanuddin, Universitas Gadjah Mada, Institut Teknologi Sepuluh November, dan Universitas Brawijaya.
6. Teknik Kimia
Jurusan ini mempersiapkan mahasiswa untuk berkarier dalam industri farmasi, manufaktur, energi, dan lingkungan.
Mahasiswa lulusan Teknik Kimia dapat berperan dalam pengembangan produk baru, proses manufaktur yang lebih efisien, atau penelitian solusi lingkungan.
Kampus-kampus negeri yang memiliki jurusan Teknik Kimia terbaik di antaranya adalah Universitas Indonesia, Institut Teknologi Bandung, Universitas Pembangunan Nasional ‘Veteran’ Yogyakarta, dan Universitas Gadjah Mada.
7. Ilmu Komputer
Mungkin kamu sering mendengar bahwa Ilmu Komputer adalah satu dari banyak jurusan yang jarang diminati tapi menjanjikan untuk wanita.
Kamu akan menemui lebih banyak mahasiswa daripada mahasiswa pada jurusan ini. Padahal, calon mahasiswa dengan minat dalam ilmu komputer dapat memilih spesialisasi seperti keamanan cyber, bioinformatika, atau komputasi ilmiah.
Kamu dapat mempertimbangkan untuk masuk ke Institut Pertanian Bogor, Universitas Andalas, Binus University, dan Universitas Gadjah Mada.
8. Studi Kebijakan Publik atau Administrasi
Melalui studi kebijakan publik atau administrasi, calon mahasiswa akan mempelajari tentang pembuatan kebijakan, analisis kebijakan, dan manajemen organisasi.
Lulusan bidang tersebut nantinya akan bekerja pada penyelesaian masalah sosial, lingkungan, dan ekonomi melalui pekerjaan di sektor publik, swasta, atau nirlaba.
Salah satu universitas yang memiliki jurusan ini adalah Universitas Gadjah Mada.
9. Studi Kepolisian atau Kriminologi
Ketika menonton film tentang detektif atau crime pasti kebanyakan anggota polisi atau petugas hukumnya identik dengan laki-laki.
Hal tersebut bisa menandakan bahwa Kriminologi adalah jurusan kuliah yang jarang diminati tapi menjanjikan untuk wanita.
Padahal karier yang didapat cukup menjanjikan, lho. Jurusan ini mempersiapkan mahasiswa untuk bekerja di bidang penegakan hukum, penelitian kriminal, atau keamanan masyarakat.
Kamu yang memilih jurusan ini dapat berperan dalam mencegah kejahatan, melindungi hak asasi manusia, dan memperbaiki sistem peradilan pidana terutama bagi hak-hak perempuan.
Universitas Indonesia dan Universitas Budi Luhur dapat kamu pilih jika tertarik untuk masuk ke jurusan Kriminolog.
10. Agribisnis atau Agronomi
Jurusan Agribisnis atau Agronomi akan mempelajari tentang produksi pertanian, keberlanjutan lingkungan, dan inovasi teknologi pertanian.
Jenjang karier yang dijanjikan adalah seperti keamanan pangan global, serta pengembangan sistem pertanian yang lebih efisien dan berkelanjutan.
Meskipun begitu Agribisnis atau Agronomi adalah jurusan yang jarang diminati padahal sangat menjanjikan.
IPB, Unhas, Unsyiah, Unsri, dan Unila adalah beberapa kampus yang bisa kamu pilih.
11. Arsitektur Lanskap
Jurusan yang sepi diminati selanjutnya adalah Arsitektur Lanskap menawarkan peluang bagi mahasiswa lulusannya untuk menciptakan ruang luar yang fungsional, estetis, dan berkelanjutan.
Setelah lulus, kamu dapat terlibat dalam perencanaan taman kota, desain taman, restorasi lahan basah, atau proyek-proyek rehabilitasi lingkungan.
12. Seni dan Desain
Bagi kamu yang memiliki minat dalam seni dan desain Mamikos sarankan untuk memilih jurusan Seni dan Desain.
Meskipun jarang diminati oleh wanita dapat berkarier dalam desain grafis, desain produk, seni rupa, atau desain interior.
Kamu juga dapat berkontribusi pada inovasi kreatif, komunikasi visual, atau estetika ruang.
Pilihlah kampus dengan jurusan Seni dan Desain terbaik seperti Institut Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta, Institut Seni Indonesia Denpasar, atau Universitas Negeri Sebelas Maret.
13. Teknik Lingkungan
Studi Teknik Lingkungan mempersiapkan mahasiswa untuk bekerja dalam perlindungan lingkungan, manajemen limbah, atau rekayasa lingkungan.
Lulusan bidang ini dapat bekerja dalam pengembangan teknologi ramah lingkungan, pemulihan ekosistem, atau keberlanjutan sumber daya alam.
Beberapa kampus yang bisa kamu pilih seperti Institut Teknologi Bandung, Institut Teknologi Sepuluh Nopember, dan Universitas Airlangga.
14. Antropologi atau Sosiologi Terapan
Unair, UB, UGM, Unhas, dan UI adalah beberapa kampus yang memiliki jurusan Antropologi atau Sosiologi Terapan.
Walaupun berada di universitas negeri favorit di Indonesia, Antropologi justru menjadi salah satu jurusan kuliah yang jarang diminati tapi menjanjikan untuk wanita.
Di jurusan ini, kamu akan mempelajari tentang struktur sosial, budaya, atau dinamika masyarakat.
Nantinya, mahasiswa lulusan Antropologi dapat berkarier dalam penelitian sosial, pembangunan komunitas, atau advokasi sosial untuk memperjuangkan keadilan dan keberagaman.
15. Studi Urban dan Regional
Wanita dengan minat dalam studi urban dan regional dapat mempelajari tentang perencanaan kota, pengembangan wilayah, atau transportasi perkotaan.
Nantinya, mahasiswa lulusan jurusan ini diharapkan dapat berperan dalam merancang kota yang inklusif, berkelanjutan, dan berdaya saing global.
16. Filsafat atau Etika Terapan
Satu lagi jurusan yang identik dengan laki-laki adalah jurusan Filsafat atau Etika Terapan.
Mata kuliah yang dirasa berat dengan daya pikir yang kuat membuat banyak wanita menghindari jurusan tersebut.
Padahal, Studi Filsafat atau Etika Terapan membuka pintu bagi karier dalam konsultasi etika, analisis kebijakan, atau penelitian sosial.
Sebagai wanita, kamu juga dapat memberikan kontribusi pada refleksi kritis tentang nilai-nilai moral, kebijakan publik, atau tata kelola organisasi.
Jurusan Filsafat juga tersedia, lho di kampus favorit seperti Universitas Indonesia dan Universitas Gadjah Mada.
17. Film atau Media
Para pekerja media di televisi atau kru film dirasa memiliki beban yang cukup berat karena mengandalkan fisik.
Sehingga studi tentang Film dan Media justru menjadi jurusan kuliah yang jarang diminati tapi menjanjikan untuk wanita.
Terlepas dari pekerjaan yang berat, kamu akan mempelajari Jurusan ini memungkinkan produksi film, media digital, atau analisis budaya media yang sangat seru, lho.
Setelah lulus nanti, kamu bisa bekerja pada industri hiburan, produksi konten digital, atau advokasi hak media yang adil dan beragam.
Universitas favorit seperi Universitas Indonesia dan Universitas Padjadjaran bisa kamu pilih jika tertarik dengan studi Film dan Media.
18. Fisika Medis
Ketika kamu memilih jurusan tersebut, kamu akan mempelajari fisika dengan aplikasi medis, seperti penggunaan sinar-X, radioterapi, atau pencitraan medis.
Berbeda dengan jurusan Fisika murni, lulusan jurusan tersebut dapat bekerja di bidang penelitian dan pengembangan teknologi medis yang bertujuan untuk mendiagnosis dan mengobati penyakit.
19. Bahasa Arab
Kebanyakan yang memilih jurusan Bahasa Arab bisa dibilang adalah laki-laki. Hal tersebut mungkin dikarenakan jurusan ini lebih sulit dibanding sastra lainnya.
Padahal, jika calon mahasiswa memilih jurusan tersebut, peluang berkarier dalam penerjemahan, pendidikan, atau penelitian tentang budaya dan sastra Arab, bahkan diplomat.
Kamu dapat masuk ke kampus Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga jika memilih jurusan Sastra Arab.
20. Filologi
Jurusan kuliah yang jarang diminati tapi menjanjikan untuk wanita selanjutnya adalah Filologi. Filologi adalah studi tentang bahasa dan sastra dalam konteks historis dan budaya.
Nantinya, lulusan dalam bidang ini dapat mempelajari evolusi bahasa, sastra klasik, atau manuskrip kuno, dan berperan dalam pelestarian warisan budaya dan intelektual.
Selain Universitas Indonesia, beberapa kampus yang menyediakan jurusan Filologi seperti UGM, Unpad, dan UT.
21. Arkeologi
Studi arkeologi juga merupakan jurusan kuliah yang jarang diminati tapi menjanjikan untuk wanita, lho.
Padahal mata kuliah yang diajarkan sangat menarik, seperti memahami, mempelajari tentang peradaban manusia masa lalu melalui penelitian lapangan, dan analisis artefak.
Prospek kerjanya juga berkisar seputar pelestarian situs bersejarah, museum, atau pendidikan sejarah.
Universitas Udayana, Universitas Hasanuddin, Universitas Indonesia, Universitas Gadjah Mada, Universitas Jambi, dan Universitas Halu Oleo, adalah pilihan kampus yang bisa kamu ambil.
22. Ilmu Kelautan
Ilmu Kelautan mempelajari tentang kehidupan di lautan, ekologi laut, dan manajemen sumber daya laut.
Meskipun terlihat berbahaya karena identik dengan laut, lulusan Ilmu Kelautan bisa bekerja dalam penelitian tentang perubahan iklim, konservasi laut, atau pengelolaan ekosistem pesisir.
Institut Pertanian Bogor, Institut Teknologi Bandung, dan Institut Sepuluh Nopember bisa kamu jadikan pilihan jika berminat dengan jurusan Ilmu Kelautan.
23. Patologi
Patologi mempelajari tentang penyakit dan perubahan yang terjadi pada jaringan dan organ tubuh.
Jurusan kuliah yang jarang diminati tapi menjanjikan untuk wanita ini padahal dapat berkarier sebagai patolog di laboratorium medis, rumah sakit, atau peneliti yang mempelajari penyebab dan pengobatan penyakit.
Unpad, UI, dan UGM adalah beberapa kampus dengan pilihan jurusan Patologi yang bisa kamu pertimbangkan.
24. Kriptografi
Studi kriptografi membahas tentang keamanan informasi dan pengkodean data. Jika kamu memilih jurusan ini, nantinya dapat bekerja dalam pengembangan teknologi keamanan cyber, enkripsi data, atau analisis keamanan sistem komputer.
Meskipun prospek kerjanya bagus, tapi Kriptografi menjadi salah satu jurusan kuliah yang jarang diminati tapi menjanjikan untuk wanita.
Kamu bisa mulai mencari informasi tentang Politeknik Siber dan Sandi Negara jika berminat pada jurusan Kriptografi.
25. Konservasi Laut
Konservasi Laut berfokus pada melindungi dan melestarikan keanekaragaman hayati laut serta ekosistem laut.
Mahasiswa lulusan Konservasi Laut berpeluang untuk dapat berkarier dalam penelitian tentang kesehatan laut, pengelolaan sumber daya perikanan, atau advokasi konservasi lingkungan.
Universitas Padjadjaran adalah kampus negeri di Indonesia yang sudah memiliki jurusan Konservasi Laut.
Penutup
Nah, itulah tadi 25 jurusan kuliah yang jarang diminati tapi menjanjikan untuk wanita beserta prospek kerja dan kampus yang memiliki jurusan tersebut.
Semoga informasi yang Mamikos berikan kali ini bermanfaat, ya. Kira-kira jurusan mana yang menarik untukmu?
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: