Kisi Kisi Soal Materi Tes CPNS 2021, SKD dan SKB

Kisi Kisi Soal Materi Tes CPNS 2021, SKD dan SKB – Persaingan untuk diterima sebagai ASN pada seleksi CPNS perlu persiapan matang. Tidak cukup hanya dengan melengkapi dokumen yang disyaratkan saja, kamu juga perlu belajar materi tes CPNS sebagai bentuk seleksi. Terdapat dua macam tes yang diselenggarakan saat CPNS 2021, yaitu Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).

Referensi Soal Tes CPNS 2021

https://www.halloriau.com/

Mengenali materi yang akan diujikan pada saat tes CPNS 2021 menjadi salah satu kunci kesuksesan. Kamu bisa lebih siap ketika mengerjakan soal dan tidak khawatir dengan tingkat kesulitan soal tersebut. Sebab, kamu sudah terbiasa ataupun sudah memahami cara pengerjaan soal. Perlu kamu ketahui bahwa peserta tes CPNS 2021 pasti sangat banyak, apalagi rencananya terdapat 1 juta formasi yang akan dibuka.

Para peserta tes CPNS akan berusaha mendapatkan nilai tertinggi pada setiap jenis tes sekaligus melampui passing grade yang ditetapkan. Persaingan pun semakin ketat karena formasi yang ditawarkan oleh instansi terbatas, sedangkan jumlah pelamar pada formasi biasanya melebihi jumlah kuota. Apalagi jika formasi tersebut termasuk formasi populer yang banyak diminati.

Baik pada tes SKD maupun tes SKB kamu perlu belajar dengan baik agar ketika kedua nilai tes tersebut diintegrasikan, kamu bisa lolos. Berdasarkan kebijakan tes CPNS tahun sebelumnya, persentase nilai SKD yang nantinya dijumlahkan adalah sebesar 40%, sedangkan nilai SKB sebesar 60%. Namun, untuk bisa menjalani SKB, kamu wajib lolos passing grade pada tes SKD. Agar bisa mempersiapkan diri dengan baik, Mamikos akan memberikan referensi materi tes CPNS untuk tahun 2021, yaitu tes SKD dan SKB.

Gambaran Tes SKD dan Tes SKB CPNS 2021

Referensi penyelenggaraan tes CPNS tahun sebelumnya perlu kamu ketahui agar bisa mendapatkan gambaran untuk belajar. Pada tes SKD CPNS tahun 2019, penyelenggaraannya menggunanan Computer Assisted Test (CAT). Jenis soal yang diujikan meliputi Tes Intelegensi Umum (TIU) 35 soal, Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) 30 soal, dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP) 35 soal.

Dibutuhkan kecepatan dan ketepatan untuk bisa menyelesaikan tes SKD karena waktunya terbatas. Peserta diharapkan dapat menyelesaikan 100 soal dalam waktu 90 menit. Kendala yang seringkali dihadapi peserta tes adalah tidak mampu mengerjakan semua soal karena kekurangan waktu. Padahal, peserta dapat melewati soal yang dianggap sulit untuk kemudian kembali lagi untuk mengerjakan soal belum terjawab. Soal yang benar akan mendapatkan nilai 1, sedangkan jika tidak dijawab akan mendapatkan nilai 0. Namun, untuk soal TKP, terdapat skala 1 – 5 pada setiap jawaban yang dipilih.

Soal SKB CPNS akan ditempuh peserta jika sudah dinyatakan lulus SKD, memenuhi passing grade, dan syarat lain yang ditentukan oleh panitia. Materi tes SKB CPNS 2021 sangat ditentukan posisi formasi yang dilamar peserta dan jabatan yang dituju. Oleh karena itu, kamu perlu mencari tahu posisi formasi serta jabatan yang dipilih ketika CPNS 2021.

Kisi-Kisi Materi Tes TIU SKD CPNS 2021

1.Penalaran Verbal atau Kebahasaan

Karakteristik soal: sinonim (persamaan kata), antonim (lawan kata), analogi (korelasi makna)
Cara mengerjakan: gunakan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), tambah kosakata, perhatikan pola soal dan jawaban

2.Pengelompokan Kata (Perbendaharaan Kata)

Karakteristik soal: berkaitan dengan analisis kata yang tidak identik dalam kelompok kata lainnya.
Cara mengerjakan: perbanyak membaca, identifikasi kata yang ada di soal dan kelompokkan dengan bidang yang sesuai, hubungkan kata tersebut dengan kalimat.

3.Penalaran Non-Verbal/ Angka/ Numerik/ Kuantitatif

Karakteristik soal: berkaitan dengan angka dan operasi hitung. Soal meliputi tes aritmetika dan aljabar, deret, kecepatan berhitung, kemampuan kuantitatif, tes penalaran logis, dan tes penalaran analitis.
Cara mengerjakan: teliti dalam mengerjakan, memeriksa tanda baca, mendahulukan hitungan pada bagian yang diberi tanda kurung, pada perhitungan cepat dapat dilakukan dengan cara pembulatan atau penaksiran bilangan.

4.Aritmetika Sosial

Karakteristik soal: soal banyak menggunakan penerapan persen untuk menyelesaikan masalah pada kehidupan sehari-hari. Contoh: untung-rugi, diskon, bunga simpanan bank, bruto dan netto
Cara mengerjakan: tipe soal cerita dapat dibuat permisalan, mengetahui rumus yang digunakan untuk menyelesaikan soal.

5.Debit

Karakteristik soal: ada soal terkait kecepatan aliran zat cair yang mengalir pada waktu tertentu.
Cara mengerjakan: pahami rumus debit (volume aliran/waktu)

6.Pengukuran

Karakteristik soal: terdapat proses penghitungan ukuran benda menggunakan alat tertentu. Contoh: ukuran sudut, ukuran panjang, ukuran luas, ukuran volume, ukuran berat, ukuran kuantitas, ukuran waktu, jarak dan kecepatan
Cara mengerjakan: pahami tipe soal yang ditanyakan dan sesuaikan dengan rumus.

7.Bangun Datar

Karakteristik soal: terdapat bangun-bangun geometri yang bentuknya datar. Contoh: persegi, persegi panjang, jajar genjang, segitiga, trapesium, belah ketupat, layang-layang, lingkaran.
Cara mengerjakan: memahami sifat masing-masing bangun datar, simetri lipat, simetri putar

8.Bangun Ruang

Karakteristik soal: terdapat soal tentang benda yang menempati ruang, memiliki volume atau isi. Merupakan bangun tiga dimensi. Contoh: kubus, balok, prisma tegak segitiga, tabung, limas, kerucut, bola
Cara mengerjakan: memahami sifat masing-masing bangun ruang, mengetahui rumus untuk menghitung volume, luas.

9.Sistem Koordinat

Karakteristik soal: terdapat bidang perpotongan dua garis yang tegak lurus, sumbu x, sumbu y, pencerminan
Cara mengerjakan: mengetahui karakteristik soal dan jawaban yang dicari

10.Statistika

Karakteristik soal: terdapat sekumpulan data berupa angka, nilai, atau sifat
Cara mengerjakan: pahami jenis soal, misalnya terkait pengertian data, pengumpulan data, penyajian data, pengurutan data, rata-rata data, modus data

11.Barisan dan Deret

Karakteristik soal: terdapat pola angka atau huruf
Cara mengerjakan: analisis pola yang paling logis dan konsisten

12.Aljabar

Karakteristik soal: mengukur kemampuan berhitung, ketelitian, dan kecermatan
Cara mengerjakan: teliti membaca soal dan mengerjakannya dengan cepat

13.Kemampuan Kuantitatif

Karakteristik soal: terdapat penalaran logis terhadap persamaan angka
Cara mengerjakan: perhatikan urutan, teliti membaca soal

Kisi-Kisi Materi Tes TWK SKD CPNS 2021

  1. Pancasila: ideologi, dasar dan ideologi NKRI, nilai-nilai Pancasila, perbandingan ideologi, sikap positif
  2. Undang-Undang Dasar 1945: konstitusi, jenis konstitusi, sifat konstitusi, penyimpangan terhadap konstitusi, amandemen UUD 1945
  3. Bhinneka Tunggal Ika: sejarah penemuan, landasan hukum, lambang negara, konsep dasar, prinsip Bhinneka Tunggal Ika, paham Bhinneka Tunggal Ika, penerapan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara
  4. Sistem Tata Negara di Indonesia: demokrasi, sejarah, prinsip, jenis, pelaksanaan, sikap positif, Demokrasi Pancasila, Pemilu, kedaulatan rakyat, teori kedaulatan, macam-macam kedaulatan, struktur ketatanegaraan, sistem pemerintahan, otonomi daerah
  5. Hak Asasi Manusia (HAM): hakikat, latar belakang, instrumen, piagam perlindungan HAM, pelanggaran HAM, lembaga perlindungan
  6. Sejarah Nasional Indonesia: pergerakan nasional, faktor pendorong, organisasi pergerakan nasional, pendudukan militer Jepang di Indonesia, BPUPKI, PPKI, Rengasdengklok, Proklamasi, konflik dengan Belanda, perjuangan rakyat, pemberontakan, orde lama, orde baru
  7. Hubungan Internasional Indonesia Saat Perjuangan: PBB, KAA, usaha diplomasi Indonesia
  8. Politik Luar Negeri Indonesia
  9. Kemampuan Berbahasa Indonesia
  10. Pemahaman Bacaan: gagasan utama, paragraf

Kisi-Kisi Materi Tes TKP SKD CPNS 2021

1.Orientasi Pada Pelayanan

Karakteristik soal: terdapat unsur pelayanan yang berkaitan dengan layanan pada pihak eksternal.
Cara mengerjakan: pilih jawaban yang fokus pada kepentingan orang lain dan bukan kepentingan tim maupun kelompok.

2.Kemampuan Bekerja Mandiri dan Tuntas

Karakteristik soal: Terdapat hal yang menghalangi penyelesaian pekerjaan (sakit, tugas, rapat)
Cara mengerjakan: pilih jawaban yang menunjukkan bahwa tugas tersebut dapat diselesaikan sendiri hingga selesai.

3.Kemampuan Bekerja Berkelanjutan

Karakteristik soal: terdapat unsur diklat, pendidikan, bimbingan belajar (bimbel), dan kursus.
Cara mengerjakan: pilih jawaban yang berkaitan dengan kemauan belajar tinggi serta terus-menerus.

4.Kemampuan Bekerja Sama dengan Kelompok

Karakteristik soal: terdapat kegiatan penugasan atau kegiatan kelompok
Cara mengerjakan: pilih jawaban yang menunjukkan adanya kerja sama pada kelompok.

5.Kemampuan Menggerakkan dan Mengkoordinasi Orang Lain

Karakteristik soal: Terdapat kegiatan menggerakkan atau memberikan koordinasi (biasanya peserta dianalogikan sebagai pimpinan)
Cara mengerjakan: pilih jawaban yang memberikan dampak positif

6.Pelayanan Publik

Karakteristik soal: terdapat unsur pelayanan publik.
Cara mengerjakan: pilih jawaban yang membawa keuntungan bagi masyarakat luas.

7.Orientasi Pada Orang Lain

Karakteristik soal: Kasus soal menggambarkan situasi yang terjadi pada kelompok.
Cara mengerjakan: pilih jawaban yang berorientasi pada orang lain (pada kelompok).

8.Kemampuan Adaptasi

Karakteristik soal: Terdapat hal baru atau sesuatu yang baru yang masuk, misalnya teman kerja, sistem baru, atau atasan baru. Bisa juga kamu yang masuk di suatu lingkungan kerja baru.
Cara mengerjakan: pilih jawaban yang menunjukka sikap adaptif, supel, aktif, serta mau mencoba hal baru.

9.Kemampuan Mengendalikan Diri

Karakteristik soal: terdapat tantangan atau ujian yang dihadapi, seperti rugi, penolakan, bangkrut, atau kegagalan.
Cara mengerjakan: pilih jawaban yang mencerminkan kesabaran ketika menerima realitas.

10.Sosial Budaya

Karakteristik soal: Terdapat unsur kebijakan publik.
Cara mengerjakan: pilih jawaban yang mengarah pada kegiatan jujur, tanpa korupsi, dan bersih.

11.Profesionalisme

Karakteristik soal: Terdapat hambatan atau gangguan pekerjaan; Terdapat pilihan pekerjaan dan suatu hal pada masa lampau.
Cara mengerjakan: pilih jawaban yang fokus pada pekerjaan apapun gangguannya.

12.Jejaring Kerja atau Kemitraan

Karakteristik soal: terdapat unsur kinerja dan koneksi.
Cara mengerjakan: pilih jawaban yang menunjukkan sikap supel serta terbuka pada semua orang.

13.Integrasi Diri

Karakteristik soal: berkaitan dengan kejadian kecurangan, korupsi, dan sebagainya.
Cara mengerjakan: pilih jawaban yang menunjukkan sikap jujur, bersih, tidak korupsi (fokus pada diri sendiri).

Kisi-Kisi Materi Tes SKB CPNS 2021

Tes Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) dapat ditempuh peserta jika dinyatakan lolos tes SKD. Adapun kisi-kisi materi tes SKB CPNS tahun 2021 berdasarkan referensi dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) pada SKB CPNS tahun 2020 adalah sebagai berikut.

  1. Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi terkait jabatan yang dilamar.
  2. Peraturan instansi terkait terkait jabatan yang dilamar.
  3. Relevansi atau kaitan dengan latar belakang studi pelamar terkait jabatan yang dilamar.
  4. Soal-soal yang mungkin ditanyakan oleh instansi pembina jabatan.

Soal atau materi tes SKB akan diberikan menggunakan sistem CAT. Terdapat minimal dua jenis tes yang akan diujikan. Adapun jenis soal tes lain yang mungkin akan ditanyakan saat SKB adalah.

  1. Psikotes
  2. Tes bahasa asing
  3. Tes fisik atau kesamaptaan
  4. Tes kesehatan jiwa
  5. Tes Potensi Akademik (TPA)
  6. Tes praktik kerja
  7. Wawancara

Tips Mengerjakan Soal SKB

  1. Mematuhi aturan, persyaratan, dan ketentuan pelaksanaan SKB yang sudah ditetapkan oleh instansi dan panitia penyelenggara.
  2. Membaca soal dengan teliti
  3. Mengetahui posisi formasi yang dilamar
  4. Mempelajari Permenpan terkait jabatan yang dilamar
  5. Melewati soal yang dianggap sulit dan fokus mengerjakan soal yang dianggap mudah
  6. Mengerjakan semua soal karena jawaban benar mendapatkan poin 1, dan jawaban salah mendapat poin 0.
  7. Menggunakan metode guessing atau menebak untuk soal yang dianggap sulit.

Demikian informasi kisi-kisi soal materi tes CPNS 2021, SKD dan SKB. Apakah kamu sudah menguasai poin-poin materi yang akan diujikan di atas? Jika belum, masih ada waktu untuk mempelajari materi tersebut. Tidak masalah jika kamu masih membuat kesalahan ketika belajar. Seiring waktu, kemampuan dan kecepatanmu mengerjakan soal akan semakin terasah. Jangan menyerah dan tetap semangat, ya!


Klik dan dapatkan info kost di dekat mu:

Kost Jogja Harga Murah

Kost Jakarta Harga Murah

Kost Bandung Harga Murah

Kost Denpasar Bali Harga Murah

Kost Surabaya Harga Murah

Kost Semarang Harga Murah

Kost Malang Harga Murah

Kost Solo Harga Murah

Kost Bekasi Harga Murah

Kost Medan Harga Murah