Nilai UTBK Kamu Rendah, Hanya 400? Tenang, Ini Solusinya
Agar aman dan berpeluang diterima, nilai UTBK yang harus diperoleh pasti lebih dari 600. Lalu, bagaimana cara agar nilai UTBK bisa di atas 400? Berikut informasinya.
2. Mencari Jurusan dengan Keketatan Rendah
Seandainya nilai UTBK kamu rendah, peluang kuliah dengan nilai UTBK 400 masih bisa kamu dapatkan dengan memilih jurusan kuliah yang persaingan masuknya mudah.
Dengan mencari tahu jurusan keketatan rendah di setiap Perguruan Tinggi, kamu bisa memetakan jurusan-jurusan tersebut dan membandingkannya satu sama lain.
Cara tersebut juga dapat dilakukan untuk membantumu memutuskan harus masuk jurusan apa dengan nilai UTBK 400.
Usahakan memilih jurusan yang kuotanya besar atau banyak agar peluangmu masuk juga semakin besar.

Advertisement
3. Mencari Jurusan dengan Nilai UTBK 400
Kalau konsisten nilai UTBK kamu rendah, cobalah mencari tahu informasi nilai UTBK 400 masuk PTN mana.
Dengan nilai UTBK 400, kamu bisa masuk PTN dengan jurusan yang kurang diminati atau jurusan lain dengan peminat sedikit.
Jika masih ada pertanyaan ‘skor UTBK 400 masuk mana?’ tentu kamu perlu mencari tahu berbagai macam Perguruan Tinggi di Indonesia untuk bisa menentukan jurusan yang tepat.
Mulailah dengan mencari kampus di lokasi domisilimu, kemudian mencari tahu jurusan-jurusan yang ditawarkan beserta kuota masing-masing jurusan tersebut.
4. Terus Belajar Untuk Meningkatkan Nilai UTBK
Untuk mengetahui nilai UTBK terbaru, biasanya pendaftar melakukan simulasi UTBK mandiri atau dengan mengikuti try out online ataupun offline.
Selama UTBK belum dilaksanakan dan nilai UTBK-mu masih mungkin untuk ditingkatkan. Cara meningkatkan nilai UTBK kamu yang rendah, misal hanya 400, bisa dilakukan dengan mengubah metode belajar.
Jika selama ini kamu hanya fokus mengerjakan soal-soal UTBK, sehingga mengesampingkan pemahaman konsep, cobalah untuk mengganti cara belajar.
Mulailah dengan membuat daftar materi pelajaran yang nilainya masih rendah, kemudian fokuskan pada konsep-konsep mata pelajaran tersebut.
Apabila kamu sudah menguasai konsep-konsep pada soal, ketika ada soal baru yang belum pernah kamu kerjakan sebelumnya, kamu tidak akan bingung dan kehabisan waktu untuk menyelesaikannya. Nilai UTBK-mu pun perlahan akan meningkat.