Nonton Film Fall 2022 Pengganti Dutafilm Rebahin Lk21, Memanjat Sebuah Tower Radio Terbengkalai Setinggi 600-an Meter

Posted in: Film Terbaru

Nonton Film Fall 2022 Pengganti Dutafilm Rebahin Lk21, Memanjat Sebuah Tower Radio Terbengkalai Setinggi 600-an Meter – Fall adalah film terbaru garapan sutradara Scott Mann yang sudah tayang di bioskop sejak 16 Agustus 2022.

Film ini dibintangi oleh sederet artis seperti Grace Caroline Currey, Virginia Gardner dan Jeffrey Dean Morgan.

Sebelum menyaksikannya, yuk simak sinopsis dan info lengkap terkait film Fall berikut ini. Sebelum nonton film Fall langsung.

Berikut Sinopsis Hingga Info Nonton Film Fall

assets-prd.ignimgs.com

Bergenre thriller, Fall merupakan film asal Amerika Serikat yang sempat ramai diperbincangkan sejak awal rilisnya.

Didistribusi oleh Lionsgate Film, Fall diarahkan oleh sutradara Scott Mann dan ditulis oleh Scott Mann bersama Jonathan Frank.

Dalam film ini, Scott Mann juga merangkap sebagai produser bersama David Haring, James Harris, Mark Lane, dan Christian Mercuri.

Fall juga menggaet Grace Caroline Currey, Virginia Gardner, Jeffrey Dean Morgan, Mason Gooding, Julia Pace Mitchell, dan Jasper Cole sebagai pemeran dalam film tersebut.

Di dalam film ini, Grace Caroline Currey dan Virginia Gardner tampak menampilkan akting yang berkomitmen secara emosional dan fisik hingga menimbulkan adegan demi adegan yang mengesankan.

Sinopsis Film Fall

Film bertajuk Fall sejatinya mengisahkan tentang kehidupan dua orang sahabat yakni Becky (Grace Caroline Currey) dan Hunter (Virginia Gardner) yang memiliki hobi memanjat tebing.

Diceritakan, Becky tengah tebing merasakan sedih yang mendalam setelah kehilangan Dan (Mason Gooding) yang meninggal saat memanjat tebing.

Melihat Becky yang sedang larut dalam kesedihan, Hunter merasa iba dan akhirnya mengajak sahabatnya tersebut untuk memanjat menara radio setinggi 600 meter untuk menghiburnya.

Hunter memberi ide agar Becky dapat menabur abu Dan dari puncak menara radio tersebut sebagai sebuah penghormatan.

Pendakian menara radio yang sudah usang tersebut berjalan mulus hingga akhirnya mereka berhasil mencapai puncak.

Keduanya pun merasa girang dan bersorak karena keberhasilan tersebut.

Namun, ternyata masalah demi masalah muncul setelah keduanya mencapai puncak Menara.

Tangga menara yang seharusnya digunakan untuk turun tersebut roboh. Mereka pun harus memutar otak untuk mencari cara agar bisa kembali menapakkan kaki di atas tanah.

Berbagai usaha telah keduanya lakukan, namun sama sekali tidak berhasil. Keduanya tampak bingung mencari solusi untuk menyelamatkan diri.

Keterampilan mendaki Becky dan Hunter juga diuji saat mereka mati-matian berjuang untuk bertahan hidup dari ketinggian yang memicu vertigo dan kurangnya persediaan alat serta perbekalan.

Kira-kira bagaimana Becky dan Hunter dapat bertahan hidup dan turun dari menara setinggi 600 meter tersebut tanpa membawa alat dan perbekalan yang cukup dan memadai? Bisakah keduanya bertahan?

Pemeran Film Fall

Sederet artis dalam film Fall siap membawa kamu dalam situasi menegangkan dalam setiap adegannya.

Nah, di bawah ini adalah daftar sederetan artis yang turut membintangi film Fall:

1. Grace Caroline Currey berperan sebagai Becky

Grace Caroline Currey merupakan aktris asal New York kelahiran 17 Juli 1996 yang memulai debut aktingnya sejak berusia 5 tahun.

Merupakan adik dari Soren Fulton, nama Grace sudah cukup dikenal sejak ia berhasil memerankan Mary Bromfield di film “Shazam!” (2019) dan “Shazam! Fury of the Gods” (2022).

Dalam film Fall, Grace berperan sebagai Becky yang merupakan sahabat dari Hunter.

2. Virginia Gardner berperan sebagai Hunter

Virginia Elizabeth Gardner atau yang dikenal juga dengan Virginia Gardner merupakan aktris Amerika Serikat kelahiran 18 April 1995.

Nama Virginia mulai dikenal mancanegara sejak perannya sebagai Karolina Dean dalam “Marvel’s Runaways” (2017).

Dalam film garapan sutradara Scott Mann ini, Virginia berperan sebagai Hunter yang merupakan sahabat dari Becky.

3. Mason Gooding berperan sebagai Dan Connor

Mason Gooding merupakan aktor kelahiran 14 November 1996 asal Los Angeles, California, Amerika Serikat.

Merupakan anak dari aktor legend Cuba Gooding Jr., Mason aktif bintangi beberapa film pendek dan serial untuk beberapa episode di awal karirnya seperti serial “The Good Doctor” dan “Ballers”.

Dalam film Fall, Mason berperan sebagai Dan yang merupakan sahabat dari Becky.

Fakta Menarik Kenapa Nonton Film Fall

Sebelum menyaksikan film Fall, yuk cek beberapa
fakta menariknya berikut ini:

1. Digawangi kru film kenamaan

Diketahui, dapur produksi film Fall digawangi kru kenamaan yang dikenal andal dalam genre survival, thriller, dan horor.

Untuk sutradara dan penulis naskah menggaet Scott Mann yang pernah menyutradarai film The Tournament (2009), Heist (2015), dan Final Score (2018).

Sama seperti tiga film tersebut, dalam film Fall ini Scott Mann tersebut dibantu Jonathan Frank dalam menulis naskah.

Sementara posisi produser film Fall diisi oleh Mark Lane yang populer namanya lewat film The Anomaly (2014), I Am Not a Serial Killer (2016), 47 Meters Down (2017), dan The Informer (2019).

2. Memiliki konsep sederhana, namun eksekusi yang
sempurna

Film yang dibintangi oleh Grace Caroline Currey dan Virginia Gardner ini memiliki plot yang cukup sederhana, yakni kisah tentang dua sahabat yang senang menantang adrenalin dengan mendaki ketinggian.

Dalam film tersebut dikisahkan keduanya mencoba menaiki menara terbengkalai setinggi 2.000 kaki atau sekitar 600-an meter.

Terkesan sederhana, namun nyatanya di sinilah daya tarik dari film Fall ini.

Sang sinematografer, Miguel MacGregor Olaso, berhasil mengeksekusi angel pengambilan gambar sehingga berhasil menghasilkan ketegangan sepanjang film.

3. Awalnya dilabeli dengan rating “R”

Sebelum dirilis di bioskop, film berdurasi 107 menit ini awalnya berlabel “R”. Hal tersebut dikarenakan banyaknya kata umpatan di sepanjang adegan.

Namun agar mendapatkan rating PG-13 dari Motion Picture Association, Lionsgate Films meminta tim produksi untuk menghapus lebih dari 30 kata umpatan yang ada di sepanjang film.

Dibandingkan harus melakukan proses pengambilan gambar ulang, tim produksi menggunakan teknologi deepfake untuk mengubah mimik wajah dan vokal para aktor ketika menghapus kata umpatan tersebut.

Tim produksi menggantikan kata “f***” dengan kata lain seperti “freaking”, dan ada pula beberapa yang dihapus.

4. Syuting tidak menggunakan green scene

Faktanya, menara radio dalam film Fall terinspirasi dari KXTV/KOVR Tower (Sacramento Joint Venture Tower) yang berada di Walnut Grove, California.

Dibangun pada 1986, menara ini memiliki ketinggian mencapai 624,5 meter atau 2.049 kaki.

Melihat ketinggian tersebut, tentu banyak penonton yang mengira bahwa kru dan pemain menggunakan teknik green scene.

Namun nyatanya, proses pengambilan gambar dilakukan tanpa menggunakan efek green scene.

Para pemain benar-benar mendaki menara saat syuting, meskipun menara tersebut hanya memiliki ketinggian tidak lebih dari 100 kaki atau sekitar 30 meter.

Nah, itulah informasi yang bisa Mamikos bagikan terkait film Fall yang sudah rilis sejak Agustus 2022 lalu di bioskop.

Kamu yang belum nonton film Fall lebih baik persiapkan dirimu untuk menontonnya.

Buat kamu yang hobi mendaki, tentunya film yang satu ini sangat direkomendasikan untuk kamu tonton.

Jika kamu ingin nonton film fall atau mencari informasi menarik lainnya, kamu bisa kunjungi situs blog Mamikos dan temukan informasinya di sana.


Klik dan dapatkan info kost di dekat mu:

Kost Jogja Murah

Kost Jakarta Murah

Kost Bandung Murah

Kost Denpasar Bali Murah

Kost Surabaya Murah

Kost Semarang Murah

Kost Malang Murah

Kost Solo Murah

Kost Bekasi Murah

Kost Medan Murah