Pendaftaran UPH Tangerang 2024-2025, Jadwal, Syarat, Jalur, dan Biaya

Info lengkap pendaftaran UPH Tangerang 2024-2025. Ketahui apa saja yang menjadi persyaratannya serta biaya pendaftaran yang diperlukan.

26 Mei 2024 Mamikos

Jika sudah terlanjur melakukan pembayaran biaya pendidikan, maka calon mahasiswa masih bisa melakukan penggantian jurusan dengan memilih menu Pindah Jurusan.

Kamu hanya perlu mengisi formulir Pindah Jurusan dan kemudian mengunggahnya di akun pendaftaran milikmu.

Jika pengajuan pindah jurusan disetujui, nantinya akan ada informasi jumlah biaya yang harus dibayarkan di jurusan baru, selisih atau deposit yang sudah dimiliki.

  • Apa saja yang harus dilakukan untuk pembayaran biaya studi di UPH jika diterima kuliah di kampus ini?

= Setidaknya ada 7 metode pembayaran biaya studi yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan. Metode tersebut antara lain adalah:

ATM BCA e-Payment, ATM BCA Virtual Account, Klik BCA Virtual Account Online, m-BCA Virtual Account Online, ATM Bank Mandiri, Internet Banking Bank Mandiri, Teller Bank Mandiri.

Profil UPH Tangerang

Sebelum mengikuti pendaftaran UPH Tangerang 2024-2025, ada baiknya kamu mengetahui terlebih dahulu profil UPH Tangerang yang akan menjadi tempatmu menimba ilmu.

Profil Singkat Universitas Pelita Harapan Tangerang

  • Jenis: Perguruan Tinggi Swasta Kristen
  • Didirikan: 17 September 1994
  • Akreditasi: B
  • Singkatan: UPH Tangerang
  • Rektor: Dr. (Hon). Jonathan Limbong Parapak, M.Eng.Sc.
  • Email: Undergraduate.admission@uph.ed, Graduate.admission@uph.edu
  • Situs Web: https://www.uph.edu
  • Telepon: (021) 546 0901 / (021) 547 0901
  • Fakultas: 12
  • Alamat: Jalan MH. Thamrin Boulevard 1100,Tangerang, Banten.

Sejarah

Universitas Pelita Harapan atau lebih dikenal dengan UPH Tangerang didirikan oleh Ir. Johannes Oentoro bersama Dr. (HC) James Riady (Lippo Group) pada September 1994.

Pada awal berdirinya, UPH menempati Gedung Lippo Bank di wilayah Kedoya, Jakarta. Kemudian pindah ke daerah Lippo Karawaci, Kelapa Dua Tangerang dan menempati Gedung Menara Asia.

Kegiatan perkuliahan dimulai pada 27 September 1994 dengan jumlah mahasiswa sekitar 250 orang yang terdiri dari 3 fakultas dan 8 jurusan. Kuliah pertama dilaksanakan di gedung Menara Asia.

Hingga akhirnya, di tahun 1995 seluruh kegiatan perkuliahan dialihkan ke UPH Tower. Di tahun yang sama, Yayasan Pelita Harapan juga membuka Akademi Pariwisata dan Fakultas Ilmu Komunikasi.

UPH Tangerang semakin berkembang dengan bertambahnya gedung kampus serta fakultas dan program studi di dalamnya. Di tahun 2006, UPH bahkan membuka kelas internasional.

Dengan kualitas pendidikan dan fasilitas yang disediakan, saat ini UPH telah membuka cabang di luar Jabodetabek. Yaitu di Surabaya yang menyediakan 6 program sarjana (S1) serta 2 program magister.

Close