Pengumuman Hasil Seleksi PPDB SMP SMA SMK 2024/2025, Gimana Cara Melihatnya?

Pengumuman Hasil Seleksi PPDB SMP SMA SMK 2024/2025, Gimana Cara Melihatnya? – Proses Penerimaan Peserta Didik Baru atau PPDB untuk siswa SMP SMA dan SMK tahun akademik 2024/2025 akan segera mengeluarkan hasil akhir.

Pastinya, kamu sudah tidak sabar untuk melihat pengumuman hasil seleksi PPDB SMP SMA SMK 2024/2025 setelah melalui proses yang cukup panjang.

Nah, di artikel ini Mamikos akan membagikan informasi seputar pengumuman hasil seleksi PPDB SMP SMA SMK 2024/2025 beserta cara melihatnya.

PPDB Tahun Ajaran 2024/2025

Canva/@Odua Images

Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) adalah sistem penerimaan siswa baru di bawah naungan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan.

Di tahun akademik 2024/2025 ini, PPDB SMP SMA dan SMK menyediakan beberapa jalur pendaftaran PPDB, yaitu:

1. Jalur Afirmasi

Jalur afirmasi adalah jalur penerimaan yang dikhususkan untuk calon siswa dari keluarga kurang mampu atau kelompok tertentu.

Calon siswa baru yang dituju untuk dapat melakukan pendaftaran pada jalur ini adalah anak dari keluarga kurang mampu, berkebutuhan khusus, maupun anak daerah yang sulit dijangkau.

Namun, hanya calon siswa pemegang Kartu Indonesia Pintar (KIP), Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), atau surat keterangan tidak mampu pemerintah setempat saja yang dapat menggunakan jalur ini.

2. Jalur Prestasi

Bagi calon siswa berprestasi baik akademik maupun non akademik bisa memilih pendaftaran jalur prestasi. Pendaftar dapat didukung dengan adanya sertifikat penghargaan, piagam, atau nilai akademik yang tinggi.

3. Jalur Zonasi

Sedangkan jalur zonasi berdasarkan jarak tempat tinggal siswa dengan sekolah yang dipilih.

Jadwal PPDB Bersama Tahun Ajaran 2024/2025

Pengumuman hasil seleksi PPDB SMP SMA SMK 2024/2025 dilakukan sesuai dengan jadwal PPDB Bersama dari tahap pertama, tahap kedua, hingga tahap terakhir.

1. PPDB Bersama Tahap Pertama

  • Pendaftaran PPDB dan pemilihan sekolah pertama kali berlangsung mulai dari tanggal 10 Juni 2024 jam 08.00 WIB hingga 12 Juni 2024 jam 14.00 WIB.
  • Kemudian proses seleksi akan berlangsung dari tanggal 10 Juni 2024 jam 08.00 WIB hingga 12 Juni 2024 jam 14.00 WIB.
  • Pengumuman hasil seleksi akan dilaksanakan tepat pada tanggal 12 Juni 2024 jam 17.00 WIB.
  • Apabila calon siswa dinyatakan diterima, maka proses lapor diri online dapat dilakukan mulai dari 13 Juni 2024 jam 08.00 WIB hingga tanggal 14 Juni 2024 jam 14.00 WIB.

2. PPDB Bersama Tahap Kedua

  • Pendaftaran dan pemilihan sekolah berlangsung dari tanggal 19 Juni 2024 jam 08.00 WIB hingga tanggal 21 Juni 2024 jam 14.00 WIB.
  • Proses seleksi dilakukan mulai dari tanggal 19 Juni 2024 jam 08.00 WIB sampai dengan tanggal 21 Juni 2024 jam 14.00 WIB.
  • Pengumuman hasil seleksi akan disampaikan pada 21 Juni 2024 jam 17.00 WIB.
  • Lapor diri online calon siswa yang diterima dapat dilakukan dari tanggal 22 Juni 2024 jam 08.00 WIB hingga tanggal 24 Juni 2024 jam 14.00 WIB.

3. PPDB Bersama Tahap Akhir

  • Proses pendaftaran dan pemilihan sekolah bagi calon siswa baru berlangsung dari 1 Juli 2024 jam 08.00 WIB hingga terakhir dilaksanakan pada 2 Juli 2024 jam 14.00 WIB.
  • Seleksi dilakukan mulai dari 1 Juli 2024 jam 08.00 WIB sampai dengan 2 Juli 2024 jam 14.00 WIB.
  • Pengumuman hasil seleksi PPDB Bersama tahap akhir akan dilaksanakan pada 2 Juli 2024 jam 17.00 WIB.
  • Lapor diri online siswa yang diterima dilakukan pada tanggal dari 3 Juli 2024 jam 08.00 WIB sampai tanggal 4 Juli 2024 jam 14.00 WIB.

Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi PPDB SMP SMA SMK 2024/2025

  • Buka situs resmi Siap PPDB Online sesuai dengan provinsi atau daerah sekolah yang dipilih dan sesuai pada situs (namadaerah).siap-ppdb.com , misalnya: jakarta.siap-ppdb.com.
  • Kemudian carilah kolom pencarian atau ikon ‘kaca pembesar’ dan masukkan 14 digit nomor pendaftaran yang dapat dilihat di kartu peserta.
  • Jika nomor yang dimasukkan benar, kamu bisa melihat hasil seleksi PPDB SMP SMA SMK 2024/2025 pada bagian bawah halaman yang tertera.

Atau

  • Buka situs resmi Siap PPDB Online sesuai dengan provinsi atau daerah sekolah yang dipilih dan sesuai pada situs (namadaerah).siap-ppdb.com , misalnya: jakarta.siap-ppdb.com.
  • Pilih dan klik pada Jalur PPDB yang sudah didaftarkan sebelumnya.
  • Klik menu “Seleksi”.
  • Klik tombol “Pilih Sekolah”.
  • Pilih nama sekolah yang tersedia atau ketik nama sekolah yang telah kamu pilih di kolom pencarian.
  • Apabila mencari seleksi SMA, pilih jurusan IPA atau IPS.
  • Daftar nama peserta PPDB Online akan muncul secara otomatis.
  • Klik nama peserta yang sesuai dengan nama kamu.
  • Setelah itu, informasi data diri dan keterangan diterima atau tidaknya di satu sekolah akan muncul di bagian bawah. Bacalah informasi tersebut dengan teliti.
  • Apabila kamu dinyatakan diterima, segera lakukan pendaftaran ulang di sekolah yang menerima sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan
  • Jika kamu dinyatakan tidak diterima, kamu dapat mendaftar pada jalur masuk lainnya di sekolah tersebut (jika ada), atau mendaftar di sekolah lain yang masih membuka pendaftaran.

Cara Lapor Diri Online PPDB 2024/2025

Sebenarnya apa yang dimaksud dengan lapor diri online? Lapor diri online sama dengan daftar ulang, yang biasanya harus dilakukan oleh calon siswa baru yang telah dinyatakan diterima di sekolah pilihan.

Proses lapor diri online dilakukan sebagai bentuk verifikasi diri setelah pengumuman hasil seleksi PPDB SMP SMA SMK 2024/2025 dilaksanakan.

Perlu diingat bahwa setiap siswa baru yang telah dinyatakan diterima wajib melakukan lapor diri online atau daftar ulang ini. Apabila tidak dilakukan, maka siswa yang bersangkutan dianggap mengundurkan diri dari sekolah yang dipilih.

Syarat Lapor Diri Online PPDB 2024/2025

Adapun syarat yang diperlukan bagi siswa baru yang akan melakukan proses lapor diri online, yaitu:

  • Surat Keterangan Lulus (SKL) dari jenjang sekolah sebelumnya.
  • Scan Kartu Keluarga (KK) yang telah dilegalisir oleh petugas yang berwenang.
  • Scan Akta Kelahiran yang telah dilegalisir oleh petugas yang berwenang.
  • Scan KTP orang tua/wali.
  • Scan Ijazah yang telah dilegalisir untuk peserta didik yang lulus sebelum tahun 2024.
  • Scan SHUN yang telah dilegalisir untuk peserta didik yang lulus sebelum tahun 2024.
  • Surat Keterangan Sehat dari Puskesmas atau dokter.
  • Pas foto berukuran 3×4 dan 2×3 dengan latar belakang biru, masing-masing sebanyak 6 lembar.
  • Usia maksimal calon peserta didik harus sesuai dengan jenjang pendidikan masing-masing pada 1 Juli 2024, yang dibuktikan dengan akta kelahiran.
  • Lampirkan Surat Keterangan Berkelakuan Baik dari sekolah asal.

Kelengkapan Dokumen Lapor Diri PPDB 2024/2025

  • Cetak tanda bukti kelulusan PPDB.
  • Lampirkan Surat Keterangan Lulus atau ijazah dari sekolah sebelumnya.
  • Scan dan fotokopi Nomor Induk Siswa Nasional (NISN).
  • Scan dan fotokopi Kartu Keluarga.
  • Scan dan fotokopi KTP orang tua.
  • Scan dan fotokopi Akta Kelahiran.
  • Siapkan berkas SPTJM untuk keabsahan dokumen yang diunggah saat pendaftaran.
  • Sertakan surat pernyataan orang tua dan peserta didik yang ditandatangani di atas materai (format dari panitia).
  • Fotokopi dan scan KIP/KJP/KPS/PKH/KPS bagi siswa pendaftar jalur Afirmasi.
  • Fotokopi dan scan piagam penghargaan atau sertifikat kejuaraan akademik dan non-akademik dari sekolah asal.
  • Fotokopi dan scan SK Tugas Orang Tua/Wali untuk pendaftar jalur Perpindahan Orang Tua.
  • Data siswa baru pada formulir yang dapat diunggah.

Cara Lapor Diri Online PPDB 2024/2025

Bagaimana cara lapor diri online PPDB 2024/2025? Yuk, ikuti langkah-langkah di bawah ini, ya.

1. Siapkan keperluan dokumen dan data yang diperlukan seperti nomor pendaftaran, Kartu Keluarga (KK), Akta Kelahiran, dan nilai rapor terakhir.

2. Buka situs https://ppdb.(sesuai daerah).go.id/

3. Klik tombol Masuk di kanan atas halaman utama. Masukkan nomor pendaftaran dan tanggal lahir sesuai dengan data yang sudah diisi sebelumnya.

4. Setelah kamu berhasil login, verifikasi semua data pribadi seperti nama lengkap, alamat, nomor telepon, dan email dengan benar.

5.Setelah data pribadi terverifikasi, klik menu Lapor Diri di halaman utama. Kemudian isi formulir lapor diri dengan lengkap dan benar sesuai dengan dokumen yang telah disiapkan.

6. Setelah mengisi formulir, unggah dokumen pendukung seperti KK, Akta Kelahiran, dan rapor terakhir. Pastikan ukuran dan format file sesuai dengan syarat yang sudah ditentukan, ya.

7. Setelah mengunggah dokumen, verifikasi kembali data yang telah diisi untuk memastikan tidak ada kesalahan atau kekurangan.

8. Jika semua data sudah benar dan lengkap, klik tombol Selesai untuk menyelesaikan proses registrasi.

Apa yang Dilakukan Setelah Lapor Diri Online?

Proses penerimaan peserta didik baru tahun ajaran 2024/2025 yang dilakukan secara online sebenarnya telah selesai jika kamu sudah melakukan lapor diri online.

Setelah itu, semua proses lanjutan siswa baru dilakukan di sekolah masing-masing baik secara online maupun offline.

Nah, apa yang harus dilakukan setelah lapor diri online? Jawabannya adalah kamu harus sering-sering mencari informasi lanjutan di laman web atau situs sekolahmu masing-masing.

Seperti halnya proses pembayaran SPP, seragam, atau informasi mengenai masa orientasi siswa baru. Kamu juga sudah bisa memulai persiapan perlengkapan sekolah lainnya, lho.

Selain itu, biasanya terdapat grup secara daring yang berisi siswa-siswi baru untuk saling bertukar informasi dan menambah teman dengan berkenalan. Hal tersebut bisa dilakukan agar saat persekolahan dimulai nanti, kamu sudah memiliki teman baru.

Penutup

Demikian informasi seputar pengumuman hasil seleksi PPDB SMP SMA SMK 2024/2025 yang dapat Mamikos sampaikan kali ini.

Semoga informasi dari artikel ini bermanfaat bagi dan semoga kamu mendapatkan hasil yang diinginkan, ya.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta