Perkiraan Biaya Kuliah Jurusan Arsitektur Hingga Lulus

Perkiraan biaya kuliah Jurusan
Arsitektur hingga lulus – Jurusan Arsitektur termasuk salah
satu jurusan favorit di Indonesia. Jurusan ini ditawarkan Perguruan Tinggi Negeri
dan Perguruan Tinggi Swasta dalam berbagai jenjang. Peluang karier yang
ditawarkan bagi lulusan jurusan ini sangat luas, mulai dari membuka usaha mandiri
hingga bekerja di perusahaan.

Total Perkiraan Biaya Kuliah di Jurusan Arsitektur

pixabay.com

Kuliah di Jurusan Arsitektur sebenarnya merupakan tantangan tersendiri.
Selain harus berusaha untuk bisa diterima di jurusan tersebut, kamu juga perlu
memikirkan biaya studi yang dikeluarkan. Untunglah saat ini Jurusan Arsitektur
mudah dicari. Selain kampus negeri, kampus swasta pun menyediakan jurusan yang
senantiasa diminati para lulusan sekolah menengah ini.

Berkuliah di Jurusan Arsitektur identik dengan belajar tentang bangunan, terjun ke lapangan, hingga begadang untuk menyelesaikan tugas. Selama kuliah pun mahasiswa akan diajarkan konsep tentang bangunan dan cara mendesain bangunan yang tidak hanya fungsional, tetapi juga bernilai seni. Jika kamu senang menggambar, bekal hobi tersebut bisa menjadi motivasi untuk mengambil Jurusan Arsitektur.

Peluang karier yang luas setelah lulus dari Jurusan Arsitektur menjadi daya
tarik jurusan ini. Apalagi sekarang bisnis properti semakin berkembang dan pembangunan
terus terjadi. Diperlukan lulusan arsitektur andal untuk bisa memenuhi
kebutuhan masyarakat. Merasa semakin tertarik dengan Jurusan Arsitektur? Ketahui
estimasi biaya kuliah di Jurusan Arsitektur mulai dari masuk kuliah hingga
lulus terlebih dahulu.

1. Kisaran Biaya Kuliah Jurusan Arsitektur UGM

ugm.ac.id

Besar biaya kuliah di Jurusan Arsitektur UGM dipengaruhi jalur masuk yang
ditempuh dan jenjang yang diambil. Di UGM, kamu bisa mengambil jurusan arsitektur
untuk sarjana hingga doktor. Bahkan, tersedia jalur internasional jika kamu
ingin merasakan pengalaman studi dengan mahasiswa dari berbagai negara.

Biaya kuliah Jurusan Arsiterktur di UGM dibayar setiap semester berdasarkan
kelompok UKT masing-masing. Kisaran total biaya studi Jurusan Arsitektur di UGM
dengan sistem UKT yang masa studinya 4 tahun (8 semester) antara Rp 4.000.000  sampai Rp 100.000.000 untuk jenjang Sarjana.
Tapi, biaya tersebut belum termasuk biaya untuk membeli peralatan, biaya
praktik, buku kuliah, dan keperluan lain selama menjadi mahasiswa.

Biaya kuliah Jurusan Arsitektur UGM Jenjang Sarjana (UKT)

  1. UKT I: Rp 500.000
  2. UKT II: Rp 1.000.000
  3. UKT III: Rp 3.750.000
  4. UKT IV: Rp 6.000.000
  5. UKT V: Rp 8.250.000
  6. UKT VI: Rp 10.500.000
  7. UKT VII: Rp 11.500.000
  8. UKT VIII: Rp 12.500.000

Biaya kuliah Jurusan Arsitektur UGM Jenjang Sarjana untuk Program Kerja Sama

  1. Kontribusi Subsidi Silang (KSS): Rp 80.000.000
  2. UKT Kelompok VIII: Rp 12.500.000

Biaya kuliah Jurusan Arsitektur UGM Program Profesi

UKT Kelompok I: Rp 9.000.000

Biaya kuliah Jurusan Arsitektur UGM Jenjang Magister

  1. UKT Jalur Reguler per semester: Rp 9.000.000
  2. UKT Jalur Kerja Sama per semester: Rp 9.000.000
  3. UKT Jalur Internasional per semester: Rp 35.000.000

Biaya kuliah Jurusan Arsitektur UGM Jenjang Doktor

  1. UKT Jalur Reguler per semester: Rp 17.500.000
  2. UKT Jalur Kerja Sama per semester: Rp 17.500.000
  3. UKT Jalur Internasional per semester: Rp 35.000.000

2. Kisaran Biaya Kuliah Jurusan Arsitektur UNDIP

um.undip.ac.id

Peluang untuk mewujudkan cita-cita sebagai seorang arsitek bisa kamu
dapatkan dengan kuliah di Universitas Diponegoro. Ada berbagai jalur yang ditawarkan
untuk kamu yang berminat mengambil seleksi masuk, mulai dari SNMPTN, SBMPTN,
hingga ujian mandiri. Setelah menyelesaikan studi jenjang sarjana, meneruskan
studi hingga jenjang yang lebih tinggi juga bisa kamu lakukan.

Untuk menyelesaikan studi di Jurusan Arsitektur UNDIP, biaya yang perlu
dikeluarkan antara Rp 4.000.000 hingga Rp 60.000.000 dengan masa studi 8
semester. Namun, bagi yang diterima melalui jalur mandiri, biaya tersebut masih
perlu ditambah Rp 30 juta sampai Rp 40 juta sesuai golongan. Jadi, biayanya
bisa mencapai 100 juta rupiah

Biaya kuliah Jurusan Arsitektur UNDIP Jalur SNMPTN/ SBMPTN Jenjang Sarjana (UKT)

  1. UKT I: Rp 500.000
  2. UKT II: Rp 1.000.000
  3. UKT III: Rp 2.500.000
  4. UKT IV: Rp 3.500.000
  5. UKT V: Rp 4.500.000
  6. UKT VI: Rp 6.000.000
  7. UKT VII: Rp 7.500.000

Biaya kuliah Jurusan Arsitektur UNDIP Jalur Ujian Mandiri (UM) Jenjang Sarjana (UKT)

Biaya SPI/Mahasiswa/1 kali masa studi golongan 1: Rp 30.000.000

Biaya SPI/Mahasiswa/1 kali masa studi golongan 2: Rp 40.000.000

  1. UKT I: Rp 500.000
  2. UKT II: Rp 1.000.000
  3. UKT III: Rp 2.500.000
  4. UKT IV: Rp 3.500.000
  5. UKT V: Rp 4.500.000
  6. UKT VI: Rp 6.000.000
  7. UKT VII: Rp 7.500.000

Biaya kuliah Jurusan Arsitektur UNDIP Jenjang Magister

1.Kelas Reguler

  1. SPP: Rp 10.000.000/ mahasiswa/ semester
  2. SPI: Rp 5.000.000/ mahasiswa/ 1 kali
  3. Matrikulasi: Rp 3.000.000/ mahasiswa/ 1 kali

2. Kelas Beasiswa

  1. SPP: Rp 10.000.000/ mahasiswa/ semester
  2. SPI: Rp 5.000.000/ mahasiswa/ 1 kali
  3. Matrikulasi: Rp 3.000.000/ mahasiswa/ 1 kali

3. Kelas Mahasiswa Asing

  1. SPP: Rp 15.000.000/ mahasiswa/ semester
  2. SPI: Rp 5.000.000/ mahasiswa/ 1 kali
  3. Matrikulasi: Rp 3.000.000/ mahasiswa/ 1 kali

3. Kisaran Biaya Kuliah Jurusan Arsitektur ITS

Ingin meneruskan studi di Universitas Teknologi Sepuluh Nopember? Di kampus
ini, terdapat Jurusan Arsitektur yang bisa kamu pilih. Jalur masuk di ITS diantaranya
adalah SNMPTN, SBMPTN, dan jalur mandiri. Biaya pendidikan mahasiswa baru di
ITS jalur SNMPTN dan SBMPTN menggunakan Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang dibagi
dalam dalam 7 (tujuh) kategori sesuai kemampuan ekonomi orang tua mahasiswa.

Berdasarkan acuan UKT, biaya terendah yang dikeluarkan untuk menyelesaikan
studi Jurusan Arsitektur jenjang S1 antara Rp 4 juta hingga Rp 60 juta rupiah
untuk jalur SNMPTN atau SBMPTN. Namun, jika kamu masuk melalui jalur mandiri
ITS, biaya yang perlu dibayar berbeda. Kisaran biaya untuk menyelesaikan
perkuliahan di jurusan tersebut antara Rp 60.000.000 hingga Rp 120.000.000
ditambah biaya SPI, menjadi sekitar Rp 200.000.000.  

Biaya kuliah Jurusan Arsitektur ITS Jalur SNMPTN/ SBMPTN Jenjang Sarjana

  1. UKT I: Rp 500.000
  2. UKT II: Rp 1.000.000
  3. UKT III: Rp 2.500.000
  4. UKT IV: Rp 4.000.000
  5. UKT V: Rp 5.000.000
  6. UKT VI: Rp 6.000.000
  7. UKT VII: Rp 7.500.000

Biaya kuliah Jurusan Arsitektur ITS Jalur SKM Jenjang Sarjana

  1. Uang Kuliah Kategori 1: Rp 7.500.000/ semester
  2. Uang Kuliah Kategori 2: Rp 10.000.000/ semester
  3. Uang Kuliah Kategori 3: Rp 12.500.000/ semester
  4. Uang Kuliah Kategori 4:  Rp 15.000.000/ semester

Mahasiswa juga diwajibkan membayar Sumbangan
Pengembangan Institusi (SPI) yang dibayarkan sekali selama terdaftar sebagai
mahasiswa. Besaran biaya SPI di ITS untuk Jurusan Arsitektur minimal Rp
75.000.000.

Setelah mengetahui perkiraan biaya kuliah Jurusan Arsitektur hingga lulus,
apakah kamu tetap akan meneruskan mimpimu menjadi seorang arsitek? Selain perlu
menyiapkan biaya kuliah dengan rentang total Rp 4.000.000 sampai Rp 200.000.000
tersebut, masih ada biaya studi lainnya seperti biaya membeli buku, biaya
praktikum, wisuda, PKL, dan biaya lainnya.

Persiapkan biaya dengan baik karena menyelesaikan studi di Jurusan Arsitektur tidak sekadar mendengarkan teori dosen saja. Kamu juga akan diberi tugas membuat maket yang biaya penyelesaian satu maket tersebut antara ratusan ribu hingga jutaan rupiah. Apalagi membuat maket dan tugas kuliah lain pasti perlu diimbangi adanya alat-alat pendukung yang harganya tidak murah.

Tingginya biaya kuliah di Jurusan Arsitektur semestinya tidak menyurutkan niatmu untuk tetap sukses di jurusan tersebut. Ketika sudah kuliah nanti, carilah beasiswa atau bantuan studi untuk meringankan biaya kuliah. Selamat berjuang!

Sumber:

  1. https://um.ugm.ac.id/v.2015/id_home.php?l=aWRfcGFnZSMyMDAxMTEzMiNVYW5nIEt1bGlhaCBUdW5nZ2FsIzEjUHJvZ3JhbSBTYXJqYW5h
  2. https://www.undip.ac.id/wp-content/uploads/2018/04/SK-79-Penetapan-BKT-UKT-2018….-1.pdf
  3. https://um.undip.ac.id/uploads/download/2020_Biaya_UKT_Pascasarjana.pdf
  4. https://smits.its.ac.id/sarjana/

Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta