Rangkuman Materi Seni Rupa Kelas 10 Kurikulum Merdeka Semester 1 dan 2
Mempelajari rangkuman materi dari suatu mata pelajaran memudahkan seorang siswa untuk belajar dan cepat tanggap akan isi dari materi mapel tersebut.
Tempat Mengapresiasi Karya Seni Rupa
Ada beberapa tempat yang bisa dikunjungi apabila kamu hendak mengapresiasi sebuah karya Seni Rupa di antaranya adlaah Galeri, museum, ruang publik, ruang alternatif, ruang virtual.
Cara Mengapresiasi Karya Seni Rupa
Ada beberapa cara yang dapat dilakukan apabila kamu hendak mengapresiasi sebuah karya Seni Rupa, di antaranya adalah:
- Berbicara langsung dengan seniman/kurator atau pemandu pameran karya.
- Mengikuti tur galeri dan mendengarkan penjelasan atau membaca penjelasan dari setiap karya seni yang sedang dipamerkan.
- Tidak menyentuh karya kecuali memang ada informasi diperkenankan untuk menyentuhnya.
- Mematuhi peraturan yang diberlakukan di setiap ruang pameran.
C. Unit 3 Pengenalan Bahan dan Aneka Teknik Berkarya

Advertisement
Setelah mempelajari Unit 3, sebagai peserta didik diharapkan kamu dapat beberapa hal berikut ini antara lain:
- Mendefinisikan fungsi, unsur dan apa saja ragam karya dua dimensi.
- Mengenali bahan dan teknik dalam pembuatan karya dua dimensi.
- Menganalisis potensi bahan dari sekitar yang dapat digunakan untuk membuat sebuah karya dua dimensi.
- Membuat karya percobaan dengan memanfaatkan bahan dari sekitar.
- Mengevaluasi hasil karya percobaan yang dibuat.
Definisi, Fungsi, Unsur dan Ragam Karya Dua Dimensi
Pada unit ini, kamu akan mempelajari materi yang cukup padat informasi di antaranya Definisi Karya Dua Dimensi, Fungsi Karya Dua Dimensi, dan apa saja Unsur Fisik Seni Rupa Dua Dimensi.
Bahan dan Alat Dalam Karya Dua Dimensi
Bahan-bahan yang dipakai dalam proses pembuatan karya akan terdiri dari dua kriteria yaitu bahan utama yang kemudian disebut medium, dan ke dua adalah bahan penunjang.
Bahan penunjang tersebut maksudnya adalah semua bahan yang mendukung medium utamanya. Contohnya dalam pembuatan karya seni lukis, kanvas dan cat adalah bahan utama pada lukisan, lalu kayu dan paku yang kemudian disebut sebagai bahan penunjang.
Membuat Karya Dua Dimensi dari Bahan Sekitar
Selanjutnya, kamu sebagai peserta didik akan diajak untuk mengamati dan mencari bahan lokal apa saja yang ada di sekitar sekolah atau tempat tinggal kamu.
Besar kemungkinan kamu akan ditantang untuk menggunakan bahan yang merupakan limbah dan tentu saja bersifat aman ataupun bahan baku alam.
Dengan melakukan hal tersebut, penggunaan bahan dan alat-alat yang kamu gunakan nanti tidak harus dengan membeli baru, melainkan manfaatkan saja potensi bahan yang ada di sekitar kamu.