6 Rekomendasi Jajanan Buka Puasa yang Disukai Anak-Anak, Enak dan Simple

6 Rekomendasi Jajanan Buka Puasa yang Disukai Anak-Anak, Enak dan Simple – Mempersiapkan buka puasa yang bervariasi terkadang menjadi hal yang cukup menantang. Apalagi, jika ada si kecil di rumah yang sedang belajar berpuasa.

Ada banyak jajanan buka puasa yang bisa kita buat untuk anak-anak. Jika Ibu dan Ayah kebingungan, kali ini Mamikos akan memberikan rekomendasi jajanan buka puasa yang disukai anak-anak yang enak tetapi juga mudah dibuat.

Jajanan Buka Puasa Favorit Anak-Anak

unsplash.com/@anniespratt

Terkadang, anak-anak mengalami kesulitan ketika sedang belajar berpuasa. Anak-anak bisa menjadi kurang bersemangat karena belum terbiasa menahan lapar.

Terutama juga karena mereka masih dalam masa pertumbuhan dan masih memiliki nafsu makan yang cukup besar. Untuk memberikan semangat bagi anak-anak yang belajar berpuasa, kita bisa memberikan iming-iming buka puasa yang lezat.

Menu buka puasa yang enak dan disukai anak-anak juga tidak harus dibuat dengan susah payah.

Beberapa rekomendasi menu jajanan buka puasa untuk anak-anak di bawah ini sudah Mamikos rangkum untuk Ibu dan Ayah yang ingin memberikan semangat bagi anak yang sedang belajar berpuasa.

1. Pisang Cokelat

kompas.com

Buah pisang dapat diolah menjadi bermacam-macam makanan dan minuman. Nah, untuk rekomendasi jajanan yang pertama, Ibu dan Ayah bisa membuat camilan yang manis dari pisang.

Salah satu camilan dari pisang yang disukai anak-anak adalah pisang cokelat. Camilan ini mudah dibuat, enak, dan bergizi. Untuk membuatnya, Ibu dan Ayah memerlukan bahan berikut ini.

  • Kulit lumpia (jumlah bisa disesuaikan dengan keinginan)
  • Pisang kepok kuning atau pisang nangka
  • Susu bubuk (1 sdm)
  • Cokelat (80 gram)
  • Tepung terigu (1 sdm)
  • Susu kental manis cokelat
  • Air

Untuk cara pembuatannya, pertama, pisang dapat dipotong menjadi dua bagian. Kemudian, kita campurkan cokelat dengan susu bubuk sampai merata.

Selanjutnya, kita siapkan kulit lumpia. Masukkan campuran cokelat dan susu bubuk, serta pisang yang sudah dipotong sebelumnya.

Berikutnya, kita lipat kulit lumpia bagian atas dan bawah, lalu digulung. Agar lipatan tidak terbuka, tepi kulit kita olesi dengan campuran tepung terigu dan air.

Jika adonan sudah habis, kita goreng pisang yang sudah digulung hingga berwarna kuning kecoklatan. Sajikan pisang cokelat dan siramkan susu kental manis.

2. Bola-bola Nasi Keju

fimela.com

Memberikan jajanan nasi dengan bentuk yang berbeda juga bisa menarik bagi anak-anak. Untuk itu, Ibu dan Ayah bisa mengkreasikan nasi dengan keju yang dibentuk bulat kecil-kecil.

Bahan-bahan yang diperlukan adalah nasi putih, bawang putih dan bawang merah iris, saus tiram, saus tomat, tepung terigu, tepung roti, keju quick melt, daging cincang, dan telur.

Untuk membuatnya, Ibu dan Ayah bisa mengikuti langkah di bawah ini.

  • Pertama, panaskan minyak. Kemudian kita tumis bawang putih, bawang merah, dan daging cincang hingga aromanya harum.
  • Selanjutnya, masukkan nasi, saus tiram, saus tomat, dan dicampur merata.
  • Setelah itu, sisihkan dan dinginkan nasi.
  • Kita buat bulatan dari nasi dan isikan keju. Lalu, kita balut bola-bola nasi keju dengan tepung terigu, telur, dan tepung roti.
  • Jika adonan nasi sudah habis, kita goreng kembali bola-bola nasi yang sudah dibalut tepung dan telur dengan api sedang.
  • Terakhir, kita sajikan bola-bola nasi keju.

3. Sate Telur Gulung

kreasimasakan.com

Anak-anak pasti menyukai jajanan telur gulung bukan?

Kalau begitu, Ibu dan Ayah bisa mencoba membuat jajanan telur gulung di rumah untuk berbuka puasa. Selain enak, juga lebih sehat karena dibuat sendiri.

Bahan-bahan yang dibutuhkan adalah 3 butir telur ayam, 1 sendok makan tepung maizena, garam, merica, kaldu bubuk, air, dan tusuk sate.

Cara membuatnya seperti di bawah ini.

  • Pertama, kita kocok telur, garam, merica, dan kaldu secukupnya dalam wadah. Setelah itu, tambahkan tepung maizena yang sudah dicarikan. Kocok campuran tersebut sampai berbusa dan tercampur rata.
  • Tambahkan air dan kocok kembali sampai teksturnya cair.
  • Masukkan minyak goreng dalam wajan. Usahakan agak banyak, karena telur gulung digoreng dengan deep fry.
  • Kecilkan api, kemudian tuang adonan sekitar 2 atau 3 sendok makan.
  • Ketika telur muncul, langsung ambil dengan tusuk sate digulung dari tengah ke pinggir.
  • Ulangi metode yang sama hingga adonan habis.
  • Sajikan telur gulung dengan saus atau mayonnaise.

4. Es Jelly

lifestyle.okezone.com

Biasanya, anak-anak menyukai jelly. Oleh karena itu, Ibu dan Ayah juga bisa mencoba menjadikan jelly sebagai jajanan takjil, yaitu sebagai es jelly.

Es jelly ini mudah dibuat. Selain itu, rasanya yang manis dan segar pasti disukai oleh anak-anak.

Untuk membuatnya, Ibu dan Ayah terlebih dahulu memerlukan jelly atau agar-agar yang sudah jadi. Rasa apa saja juga boleh. Kemudian, jelly tersebut dipotong kecil-kecil.

Pembuatan minumannya, kita dapat mencampurkan air, sirup, dan es batu. Selanjutnya, tinggal kita masukkan potongan jelly dan ditambahkan susu kental manis di atasnya.

5. Nugget Wortel Keju

kreasimasakan.com

Pada umumnya, nugget merupakan salah satu makanan favorit anak-anak. Makanan yang biasanya terbuat dari ayam ini menjadi favorit karena enak dan praktis.

Untuk menu berbuka puasa, Ibu dan Ayah juga bisa mencoba membuat nugget sendiri dengan isian sayur-sayuran. Contohnya adalah nugget wortel. Agar lebih menarik, kita bisa menambahkan keju.

Bahan-bahan yang dibutuhkan adalah:

  • Wortel parut;
  • Daging ayam giling;
  • Roti tawar 2 lembar;
  • Telur ayam 2 butir;
  • Garam dan merica;
  • Keju mozarella atau keju quick melt yang dipotong persegi panjang;
  • Tepung panir dan dua butir telur sebagai pelapis.

Untuk membuatnya, pertama, kita campur semua bahan nugget tanpa keju. Kita ambil satu sendok makan campuran tersebut dan diisi dengan keju. Kita pipihkan dengan tangan dan bentuk sesuai selera.

Selanjutnya, adonan diletakkan pada loyang dan diolesi dengan minyak. Adonan-adonan tersebut kemudian kita kukus dengan api kecil selama 30 menit. Setelah itu, kita angkat dan biarkan pada suhu ruang.

Cara memasaknya, adonan nugget yang sudah dikukus kita celupkan ke kocokan telur. Kemudian, dibalut dengan tepung panir dan digoreng hingga berubah warna menjadi cokelat keemasan.

Adonan nugget yang sudah dikukus tadi juga dapat disimpan dalam pendingin. Jika ingin dimakan, Ibu dan Ayah tinggal menggoreng saja.

6. Kue Mochi Kacang Merah

kompas.com

Bentuk kue mochi kecil dan bulat. Biasanya terbuat dari beras ketan. Bentuk bulat-bulat umumnya menarik untuk anak-anak.

Oleh karena itu, Ibu dan Ayah bisa mencoba kreasi jajanan berbuka dengan kue mochi. Jajanan ini biasanya berisi kacang-kacangan, seperti kacang merah. Tetapi, kacang merah ini harus direndam semalam terlebih dahulu.

Setelah itu, kacang merah direbus sampai lunak. Jika sudah lunak, maka dapat diblender dengan diberi sedikit air.

Selanjutnya, beri sedikit minyak pada teflon dan masak kacang merah yang diblender. Masukkan gula pasir dan tunggu sampai adonan kalis. Setelah dingin, barulah dibentuk bulat untuk isian.

Untuk membuat kulit mochinya sendiri, kita campurkan tepung ketan, gula, dan santan. Kita kukus dalam loyang yang sudah diberi minyak selama 30 menit. Setelah hangat, kita ambil sedikit adonan dan beri isian.

Bentuk menjadi bulat dan masukkan pada tepung ketan sangrai. Maka, mochi sudah siap dinikmati.

Demikian rekomendasi jajanan yang disukai anak-anak, tetapi juga enak dan simpel untuk dibuat.

Semoga dengan jajanan buka puasa yang menarik dan menggugah selera, anak-anak bisa lebih bersemangat untuk belajar berpuasa di tahun ini.

Selamat mencoba, dan selamat menunaikan ibadah puasa.


Klik dan dapatkan info kost di dekatmu:

Kost Jogja Harga Murah

Kost Jakarta Harga Murah

Kost Bandung Harga Murah

Kost Denpasar Bali Harga Murah

Kost Surabaya Harga Murah

Kost Semarang Harga Murah

Kost Malang Harga Murah

Kost Solo Harga Murah

Kost Bekasi Harga Murah

Kost Medan Harga Murah