Ringkasan Materi Fluida Statis Kelas 11 SMA Kurikulum Merdeka dan Penjelasannya
Dalam fisika, fluida dibagi menjadi dua yaitu fluida statis dan fluida dinamis. Kali ini, kita akan fokus membahas mengenai fluida statis secara mendalam. Simak penjelasan lengkapnya!
Contoh soal :
Sebuah kolam renang memiliki kedalaman 3 meter. Jika massa jenis air adalah 1000 kg/m³ dan percepatan gravitasi 9,8 m/s², hitunglah tekanan hidrostatis di dasar kolam!
Penyelesaian :
ρ = 1000 kg/m³
g = 9,8 m/s²
h = 3 m
Ph = ρ . g . h
Ph = 1000 kg/m³ . 9,8 m/s² . 3 m
Ph = 29.400 Pa atau 29,4 kPa
Jadi, dapat diketahui tekanan hidrostatis di dasar kolam adalah 29,4 kPa.
Contoh soal :
Sebuah tangki air dengan tinggi 5 meter kemudian diisi penuh dengan minyak yang memiliki massa jenis 800 kg/m³. Jika percepatan gravitasi adalah 9,8 m/s², maka berapakah perbedaan tekanan hidrostatis antara dasar tangki dan permukaan minyak?

Advertisement
Penyelesaian :
ρ = 800 kg/m³
g = 9,8 m/s²
h = 5 m
Ph = ρ . g . h
Ph = 800 kg/m³ . 9,8 m/s² . 5 m
Ph = 39.200 Pa atau 39,2 kPa
Jadi, dapat ditemukan perbedaan tekanan hidrostatis antara dasar tangki dan permukaan minyak adalah sebesar 39,2 kPa.
Viskositas
Pada fluida statis besaran viskositas merupakan ukuran yang digunakan untuk menunjukkan seberapa sulit suatu fluida dapat bergerak. Viskositas juga dapat menggambarkan ketahanan dari fluida terhadap gesekan atau resistansi saat bergerak.
Adapun fluida dengan viskositas tinggi seperti madu dan sirup, keduanya memiliki gerak yang lambat jika dibandingkan dengan fluida yang memiliki viskositas rendah seperti air. Viskositas diukur dalam satuan pascal-sekon (Pa·s) atau poise (P).
Selain Itu, ada juga konsep viskositas kinematik (ν), yang merupakan perbandingan antara viskositas dinamis (μ) dengan massa jenis fluida (ρ).
Adapun rumus viskositas dinyatakan sebagai berikut.
v = μ/p
Dimana v dinyatakan sebagai viskositas kinematic, sedangkan μ sebagai viskositas dinamik, dan p adalah massa jenis.
Contoh soal :
Sebuah fluida memiliki viskositas dinamis 0,8 Pa·s dan massa jenis 1000 kg/m³. Hitunglah viskositas kinematik fluida tersebut!
Penyelesaian :
μ = 0,8 Pa·s
ρ = 1000 kg/m³
v = μ / ρ
v = 0,8 Pa·s / 1000 kg/m³
v = 0,0008 m²/s atau 8 × 10⁻⁴ m²/s
Jadi, dapat disimpulkan bahwa viskositas kinematik fluida tersebut adalah 8 × 10⁻⁴ m²/s.