Contoh Soal UTS Geografi Kelas 10 Semester 2 Beserta Jawabannya

Bagi kamu yang sekarang duduk di kelas 10 dan ingin belajar materi geografi dari soal-soal. Tenang saja, karena Mamikos sudah menyiapkan soal-soal yang kemungkinan akan naik pada UTS.

27 Oktober 2024 Asrul A

Contoh Soal UTS Geografi 6 – 10

6. Peristiwa yang berhubungan dengan naiknya magma dari dalam perut bumi disebut …..

A. tektonisme

B. lava

C. origonesa

D. antiklinal

E. vulkanisme

Kunci Jawaban : E

7. Turunnya pulau-pulau di Indonesia bagian timur (Kepulauan Maluku dari pulau-pulau barat daya sampai ke Pulau Banda) mengindikasikan di daerah tersebut terjadi proses …..

A. puncak patahan

B. epirogenetik negatif

C. epirogenetik positif

D. orogenetik positif

E. orogenetik negatif

Kunci Jawaban : B

8. Puncak lipatan disebut …..

A. Sinklin

B. Antiklin

C. Sinklinnorium

D. Antiklinorium

E. Dome

Kunci Jawaban : B

9. Batuan yang merupakan hasil pembekuan magma disebut …..

A. Igneous rock

B. Sedimentary rock

C. Metamorphic rock

D. Amorph rock

E. Plutonik rock

Kunci Jawaban : A

10. Perubahan batuan beku atau batuan sedimen menjadi batuan metamorf diakibatkan oleh …..

A. Tekanan dan intrusi magma

B. Tekanan dan tingginya kepadatan

C. Tekanan dan temperatur tinggi

D. Panas dan pengaruh manusia

E. Panas dan pergerakan lempeng

Kunci Jawaban : C

Contoh Soal UTS Geografi 11 – 15

11. Faktor pembentuk tanah terdiri dari …..

A. Iklim, topografi, vulkanisme, waktu

B. Batuan induk, waktu, sedimentasi, iklim

C. Iklim, topografi, batuan induk, waktu

D. Batuan induk, organisme, waktu, air

E. Topografi, iklim, gravitasi, waktu

Kunci Jawaban : C

12. Batuan induk terdiri dari batuan beku, batuan sedimen, batuan metamorf. Batuan sedimen dimana proses pengendapannya dengan merubah susunan kimia batuan adalah batuan sedimen kimiawi. Contoh batuannya adalah …..

A. Stalagtit

B. Konglomerat

C. Marmer

D. Basalt

E. Batu pasir

Kunci Jawaban : A

13. Dampak negatif kegiatan vulkanisme bagi kehidupan terdapat pada pernyataan berikut ini, kecuali …..

A.Hujan pasir menimbun sampai merusak perumahan warga

B.Awan panas yang mematikan bagi manusia dan hewan

C.Gas beracun yang berbahaya dan menimbulkan penyakit

D.Debu vulkanis di angkasa membahayakan jalur penerbangan

E.Kerusakan lingkungan pegunungan yang menjadi tempat rekreasi

Kunci Jawaban : E

14. Faktor pembentuk tanah dimana faktor ini penentu dari jenis tanah beserta sifat fisik dan kimia tanah adalah …..

A. Waktu

B. Topografi

C. Organisme

D. Iklim

E. Batuan induk

Kunci Jawaban : E

15. Penyebab utama adanya pergerakan lempeng tektonik seperti patahan dan lipatan adalah …..

A. Tenaga penggerak seperti air, angin, arus

B. Kondisi inti bumi yang bersifat cair dan pijar

C. Pergerakan arus konveksi mantel bumi

D. Astenosfer bumi yang bersifat padat dan panas

E. Pengaruh aktivitas manusia mengeksploitasi alam

Kunci Jawaban : C

Contoh Soal UTS Geografi 16 – 20

16. Material erupsi gunung api yang pergerakannya paling cepat dan berbahaya bagi manusia adalah …..

A. Batuan, kerikil, dan kerakal

B. Lahar panas dan lahar dingin

C. Uap dan gas berbentuk awan panas

D. Abu fulkanik yang menutupi langit

E. Magma panas bersuhu 700-1200°C

Kunci Jawaban : C

17. Gunung api di Indonesia kebanyakan berbentuk strato, karena …..

A. Magma yang bersifat encer

B. Viskositas magma kental

C. Banyaknya kandungan gas

D. Dapur magma yang dalam

E. Sejarah geologi pembentuk gunung

Kunci Jawaban : B

18. Contoh gempa tektonik yang pernah terjadi di Indonesia dan paling banyak memakan korban adalah …..

A. Gempa Padang, Sumatera Barat, 2009

B. Gempa Palu / Donggala, Sulawesi Tengah 2018

C. Gempa Jogjakarta / Jawa Tengah 2006

D. Gempa Andaman (Gempa Aceh) Sumatra 2004

E. Gempa Flores, Nusa Tenggara Timur 1992

Kunci Jawaban : D

19. Berdasarkan tenaga penggeraknya, pengikisan yang diakibatkan oleh tenaga gletser disebut …..

A. Abrasi

B. Ekshalasi

C. Korosi

D. Erosi

E. Hidrolisis

Kunci Jawaban : B

20. Gerakan benua disebabkan oleh …..

A. Tenaga endogen

B. Tenaga eksogen

C. Desakan dari magma

D. Desakan dari energi bumi

E. Struktur bumi yang stabil

Kunci Jawaban : A

Penutup

Demikian ulasan mengenai contoh soal PTS / UTS geografi kelas 10 semester 2 beserta jawabannya. Semoga artikel ini bermanfaat dan menambah wawasan kamu. 

Jika kamu ingin mencari tahu informasi penting lainnya, kamu bisa mengunjungi blog Mamikos.

Akan ada banyak sekali artikel menarik yang wajib kamu ketahui. Pastikan download dan install aplikasi Mamikos di smartphone kesayangan kamu ya.

Close