Standar Nilai UTBK UB 2023 Agar Bisa Lulus SNBT

Standar Nilai UTBK 2023 UB Agar Bisa Lulus SNBT – Untuk dapat lulus UTBK SNBT 2023, penentunya adalah nilai UTBK.

Perbedaan standar nilai UTBK di setiap kampus tujuan ini lah yang perlu diketahui oleh para pendaftar.

Pada artikel ini, secara khusus akan dibahas mengenai standar nilai UTBK 2023 UB sehingga kamu punya perencanaan lulus UTBK SNBT. Baca selengkapnya ya.

Standar Nilai UTBK 2023

https://fib.ub.ac.id/

Keketatan persaingan masuk kampus yang terdaftar dalam SNBT 2023 berbeda-beda.

Meskipun menggunakan nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK), nilai yang diperlukan untuk bisa diterima di jurusan atau program studi tujuan bervariasi antara satu Perguruan Tinggi dengan Perguruan Tinggi lainnya.

Pada SNBT 2023, terbuka kesempatan untuk mendaftar jurusan yang ada di Universitas Brawijaya.

Perguruan Tinggi Negeri di Malang yang termasuk kampus favorit ini memiliki banyak program studi yang dapat dipilih oleh pendaftar.

Perlu kamu ketahui bahwa standar minimal nilai UTBK pada program studi tersebut bervariasi.

Untuk program studi favorit, tentunya standar nilainya lebih tinggi dibandingkan program studi kurang diminati. Berikut ini adalah informasi standar nilai UTBK di Universitas Brawijaya agar dapat lulus SNBT 2023.

Informasi Seputar SNBT UB 2023

Kampus Universitas Brawijaya termasuk salah satu kampus yang banyak diminati saat pendaftaran masuk PTN.

Hal ini membuat tingkat keketatan masuk program studinya sangat tinggi. Terdapat 77 program studi yang dapat dipilih peserta SNBT dengan 49 program studi kelompok saintek dan 28 program studi kelompok soshum.

Peminat tertinggi ketika SNBT di UB kelompok soshum terdapat pada Program Studi Ilmu Hukum. Peminat terendah SNBT di UB dapat ditemukan pada Program Studi Ilmu Aktuaria.

Meskipun demikian, persaingan untuk masuk program studi tersebut tidak mudah. Rata-rata nilai UTBK tertinggi di UB tahun 2021 adalah 704, sedangkan rata-rata nilai UTBK terendahnya adalah 575.

Berusahalah untuk melampaui batas rata-rata tertinggi nilai UTBK tersebut agar kamu bisa mendaftar program studi yang favorit.

Materi Tes UTBK untuk Mendaftar UB 2023

Persiapan materi tes UTBK untuk memperbesar peluang diterima di Universitas Brawijaya adalah hal yang tidak boleh kamu lupakan.

Jika kamu mendaftar program studi kelompok saintek di UB, kamu perlu mengikuti UTBK dengan materi kelompok ujian Saintek, yaitu: Tes Potensi Skolastik (TPS) dan Tes Kompetensi Akademik (TKA) Saintek (matematika, fisika, kimia, biologi).

Jika mendaftar program studi kelompok soshum di UB, maka UTBK yang perlu diikuti adalah kelompok ujian soshum dengan materi Tes Potensi Skolastik (TPS) dan Tes Kompetensi Akademik (TKA) Soshum (geografi, sejarah, sosiologi, ekonomi).

Waktu pengerjaan untuk UTBK kelompok saintek dan UTBK kelompok soshum adalah 195 menit.

Ingin lintas jurusan saat SNBT di UB? Kamu perlu mengikuti UTBK kelompok campuran dengan materi ujian Tes Potensi Skolastik (TPS), Tes Kompetensi Akademik (TKA) Saintek (matematika, fisika, kimia, biologi), dan Tes Kompetensi Akademik (TKA) Soshum (geografi, sejarah, sosiologi, ekonomi). Waktu pengerjaan UTBK kelompok campuran adalah 285 menit.

Standar Kelulusan Nilai UTBK 2023 di UB

Kini saatnya kamu mencari tahu standar kelulusan nilai UTBK yang berlaku di Universitas Brawijaya.

Panduan standar kelulusan berikut sangat mungkin mengalami perubahan dari tahun ke tahun. Namun, kamu bisa menjadikan standar nilai ketika sedang belajar dan mengerjakan soal ujian agar bisa melampauinya.

Standar Nilai UTBK UB Kelompok Saintek

Berikut ini adalah nilai rata-rata UTBK di Universitas Brawijaya kelompok saintek berdasarkan nilai tertinggi hingga nilai terendah.

Agar bisa diterima di program studi saintek UB, kamu perlu mendapatkan nilai yang lebih tinggi dari rata-rata berikut.

Standar Nilai UTBK UB Kelompok Soshum

Rata-rata nilai UTBK di UB untuk kelompok soshum dari yang tertinggi hingga terendah adalah sebagai berikut:

Setelah membaca informasi standar nilai UTBK 2023 UB agar bisa lulus SNBT, apakah selama ini skor yang kamu dapatkan sudah melampaui standar tersebut?

Jika belum, masih ada waktu untuk terus berlatih sebelum UTBK dilaksanakan.

Ketahui tingkat keketatan persaingan masuk setiap program studi di UB beserta passing grade program yang kamu tuju.

Semakin tinggi nilai UTBK yang kamu dapatkan, akan semakin besar pula peluang masuk program studi impianmu. Selamat berjuang!


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta