Ringkasan Struktur Kloroplas dan Fungsinya Lengkap dengan Gambarnya

Ringkasan Struktur Kloroplas dan Fungsinya Lengkap dengan Gambarnya –
Tumbuhan  memiliki sel-sel yang terdiri dari beberapa organel yang dapat membantu mereka untuk menjalankan proses fotosintesis.

Setiap organel sel memiliki peran dan fungsinya masing-masing. Salah satu contohnya adalah kloroplas yang membantu tumbuhan untuk menyerap energi matahari.

Nah, artikel ini telah menyiapkan ringkasan struktur kloroplas dan fungsinya lengkap dengan gambar yang dapat kamu pelajari. Lalu, apa itu kloroplas? Cek di bawah, ya!

Apa Itu Kloroplas?

alanphillips from Getty Images Signature

Sebelum lebih lanjut membaca ringkasan struktur kloroplas dan fungsinya, kamu harus terlebih dahulu mengetahui apa itu yang dimaksud dengan kloroplas.

Untuk itu, Mamikos akan menjelaskan pengertiannya terlebih dahulu.

Pengertian kloroplas adalah sebuah organel plastida yang memiliki kandungan pigmen hijau daun atau klorofil.

Dimana sel yang mengandung kloroplas ada pada mesofil daun tumbuhan, beberapa diantaranya seperti jaringan tiang atau palisade serta sel-sel jaringan bunga karang atau spons.

Adapun yang dimaksud dengan klorofil yaitu sebuah pigmen utama yang ada dalam tumbuhan. Dimana klorofil terbagi ke dalam dua jenis yang berbeda yaitu klorofil A serta klorofil B.

Klorofil A adalah pigmen hijau rumput atau grass green pigment yang dapat menyerap cahaya berwarna merah dan biru yang keunguan, pigmen ini memiliki peran dalam reaksi gelap pada fotosintesis.

Kemudian, untuk klorofil B adalah pigmen hijau kebiruan yang dapat menyerap cahaya biru dan merah yang kejinggaan.

Klorofil ini banyak ditemukan dalam tumbuhan, beberapa bakteri fotoautotrof, hingga gangga hijau.

Selain itu, sel organel kloroplas juga memiliki pigmen yang lain, beberapa diantaranya adalah karotenoid, fikobilin, dan antosianin.

Pigmen karotenoid mampu menyerap cahaya biru yang kehijauan dan keunguan serta memantulkan cahaya merah, kuning, dan jingga. Biasanya terdapat pada bunga, buah, hingga sayuran. 

Kemudian fikobilin dan antosianin adalah pigmen merah dan biru. Dimana fikobilin sendiri lebih banyak terdapat pada kelompok ganggang merah dan juga Cyanobacteria. Sedangkan, antosianin lebih banyak pada bunga.

Apa Saja Ciri-Ciri Kloroplas?

Kloropolas sendiri merupakan jenis organel sel atau plastid yang dibentuk dari membran ganda.

Oleh karena itu, kloroplas berbeda dengan organel-organel sel atau plastid yang lainnya dikarenakan terkandung zat pigmen di dalamnya. Dimana pigmen yang terkandung tersebut adalah klorofil dan karoten.

Lalu, selain itu, apa sajakah ciri-ciri dari kloroplas? Nah, berikut adalah beberapa diantaranya:

  • Memiliki warna hijau
  • Di dalamnya mengandung zat pigmen klorofil
  • Memiliki bentuk yang bulat atau bisa juga lonjong
  • Menyebar di dalam cairan sitoplasma
  • Berdiameter sekitar lima sampai dengan tujuh mikrometer
  • Tebalnya sekitar satu sampai dengan dua mikrometer

Di manakah Letak Kloroplas?

Kloroplas sendiri terletak dalam sel tumbuhan atau ganggang yang dapat membuat makanan mereka sendiri dengan fotosintesis.

Adapun klorpolas yang terdapat pada tumbuhan umumnya lebih banyak berada pada jaringan mesofli daun.

Apa Saja Struktur Kloroplas dan Fungsinya?

Setelah memahami apa itu yang dimaksud dengan kloroplas mulai dari pengertian, ciri-ciri, hingga letaknya. Sekarang waktunya untuk mengetahui apa saja struktur kloroplas dan fungsinya.

Seperti yang sudah dijelaskan di atas bahwa kloroplas sendiri merupakan sebuah organel plastida yang mengandung pigmen klorofil atau hijau daun.

Sel yang menangdung kloroplas ini biasanya terdapat pada mesofil daun tumbuhan.

Kloroplas juga ternyata terdiri beberapa karbohidrat, protein, lipid, klorofil, D, RNA, hingga karotenoid. Selain itu, kloroplas juga memiliki struktur atau bagian-bagiannya. 

Nah, bagi kamu yang ingin tahu apa saja struktur pada kloroplas. Untuk lebih jelasnya, berikut Mamikos berikan ringkasan daftar struktur kloroplas dan fungsinya:

1. Ruang antar Membran

Struktur kloroplas yang pertama adalah ruang antar membran. Kloroplas sendiri memiliki dua unit membran yaitu membran bagian luar dan bagian dalam, mirip dengan mitokondria.

Dimana masing-masing membran terdiri dari tiga lapisan. 

Ruang antar membran berfungsi untuk memisahkan antara membran bagian luar dan membran bagian dalam.

Ruang ini juga merupakan tempat untuk terjadinya reaksi seluler penting seperti siklus Krebs, oksidasi asam amino, dan oksidasi asam lemak. 

Di dalam matriks kloroplas terdapat beberapa komponen penting, termasuk DNA mitokondria (mtDNA), ribosom, ATP, ADP, fosfat anorganik, dan berbagai ion seperti magnesium, kalsium, dan kalium.

2. Membran Bagian Luar

Struktur kloroplas yang kedua adalah membran bagian luar. Membran bagian luar kloroplas ini berfungsi sebagai pengatur masuk dan keluarnya material padat dan cair melalui membran ganda. 

Membran ini juga memungkinkan molekul-molekul kecil dengan berat kurang dari 10 kilodalton melewati tanpa selektivitas dan melingkupi ruang antar membran antara membran dalam dan luar kloroplas. 

Selain itu, membran bagian luar memiliki permukaan yang relatif datar dengan lipatan yang lebih sedikit dibandingkan dengan membran bagian dalam dan berperan penting dalam mengontrol pergerakan zat.

3. Membran Bagian Dalam

Struktur kloroplas yang ketiga adalah membran bagian dalam. Membran ini Juga dikenal sebagai membran utama.

Adapun fungsi dari membran bagian dalam pada kloroplas yaitu membentuk perbatasan diantara stroma dan sitosol.

4. Tilakoid

Struktur kloroplas yang keempat adalah tilakoid. Tilakoid sendiri terdiri dari struktur kantung pipih yang membentuk sistem tilakoid.

Istilah “tilakoid” berasal dari bahasa Yunani “tylakos” yang artinya adalah “kantong” atau “kantung kecil,” dengan akhiran “-oid” yang menunjukkan kemiripan.

Tilakoid ini memiliki fungsi sebagai pusat reaksi terhadap terang selama berjalannya fotosintesis untuk menangkap sinar matahari.

Tilakoid juga di dalamnya mengandung klorofil yang memiliki tanggung jawab terhadap penyerapan cahaya serta berbagai reaksi biokimia. 

5. Stroma

Struktur kloroplas yang kelima sekaligus yang terakhir adalah stroma. Yang dimaksud dengan stroma yaitu sebuah ruang di dalamnya berisikan cairan di sekitar tilakoid.

Bagian ini memiliki fungsi sebagai tempat untuk terjadinya reaksi gelap dalam proses fotosintesis atau siklus Calvin. 

Selain itu stroma juga berperan sebagai tempat untuk penyimpanan hasil fotosintesis, seperti pati.

Stroma mengelilingi tilakoid dan grana. Awalnya struktur ini hanya dianggap memberikan dukungan untuk  tilakoid yang menghasilkan pigmen. 

Gambar Struktur Kloroplas

Untuk lebih memahaminya, berikut Mamikos berikan gambar yang menunjukan bagian-bagian struktur kloroplas:

Sumber: Brainly.co.id

Penutup

Itula dia beberapa struktur kloroplas dan fungsinya masing-masing. Kesimpulannya, klorplas merupakan sel organel yang terdapat pada ganggang dan tumbuhan seperti sayuran, bunga, hingga buah-buahan.

Kloroplas sendiri tentunya memiliki fungsi yang sangat bermanfaat untuk membantu berjalannya proses fotosintesis yang dilakukan oleh tumbuhan.

Dimana kloroplas juga terdiri dari beberapa struktur mulai dari ruang antar membran, membran luar, membran dalam, tilakoid, dan juga stroma.

Sekian informasi ringkasan struktur kloroplas dan fungsinya. Semoga semua informasi yang telah diberikan tersebut dapat bermanfaat untuk kamu.

Jika kamu ingin mengetahui informasi lainnya, jangan lupa untuk kunjungi blog Mamikos Info, ya!


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta