7 Tempat Nongkrong di Semarang Dekat Simpang Lima yang Menarik Dikunjungi
Ingin ke Semarang tetapi bingung mau cari tempat nongkrong? Simak berbagai rekomendasi tempat nongkrong di Semarang yang wajib untuk dikunjungi di bawah ini.
5. Warung Dimsum Horison

Masih ada tempat nongkrong di Semarang lainnya dengan kuliner yang menarik untuk dicoba yaitu Warung Dimsum Horison.
Lokasinya sendiri dekat dengan perkampungan China yang memiliki suasana asri. Lebih tepatnya yaitu pada lobi lantai 1 Hotel Horison yang ada di Jl. KH Ahmad Dahlan No. 2 Simpang Lima, Semarang.
Sama seperti namanya, tempat satu ini menyediakan aneka ragam menu dimsum yang lezat.
Tidak hanya itu, kamu juga bisa menikmati desert yang wajib untuk dicoba. Salah satunya yaitu Guilinggao yang populer dan bahannya terbuat dari tempurung kura-kura.
Tempat ini cocok untuk kamu yang ingin mencoba menu baru dengan suasana yang tidak kalah asiknya. Apalagi konsep yang digunakan juga outdoor sehingga semakin menambah asik pengalaman kuliner di sini.

Advertisement
6. D’Exquisite Cafe and Patisserie

Tidak kalah menariknya yaitu terdapat tempat nongkrong di Semarang dengan nama D’Exquisite Cafe and Patisserie.
Tempat satu ini sangat cocok untuk kamu yang ingin menikmati sajian teh dengan rasa yang autentik, terutama saat sore hari.
Tidak hanya menyediakan teh, ada pula berbagai menu kue yang cocok untuk menemani ngeteh saat sore hari.
Seperti misalnya Vanilla Raspberry Choux, Molten Lava Cake, Red Velvet Cake, Chocolate Panna Cotta, bahkan hingga Chocolate Tart. Kamu juga bisa membawa pulang beberapa pilihan kue lezat ini.
Menu yang enak dan menarik semakin nikmat dengan suasana cafe yang seru dan mendukung.
Sebagian besar desain dari cafe ini didominasi dengan adanya warna putih seperti Prancis. Perkiraan dari harga yaitu sekitar Rp 75 ribu yang bisa dihabiskan untuk dua orang.
Lokasi dari cafe ini ada di Jl. Cendrawasih No. 8E Purwodinatan, Kec. Semarang Tengah, Kota Semarang. Kamu bisa berkunjung saat jam buka sejak pukul 10.00 sampai 22.00 WIB.
7. Banjir Kanal Barat

Destinasi tempat nongkrong di Semarang lainnya yang bisa kamu datangi yaitu Banjir Kanal Barat.
Tempat yang satu ini menjadi tempat nongkrong yang murah dan lokasinya yang masih di sekitar Simpang Lima. Banyak anak muda Semarang yang memilih untuk berkunjung ke sini saat malam hari.