8 Universitas Kedokteran di Semarang Terkenal dan Akreditasinya

Apakah kamu sedang mencari referensi Jurusan Kedokteran yang ada di Universitas Semarang? Yuk, simak daftarnya di sini, lengkap!

20 Juni 2024 Lintang Filia

6. Universitas Katolik Soegijapranata (UNIKA)

Universitas Katolik Soegijapranata atau UNIKA telah mendapatkan Akreditasi “Baik” dari Perkumpulan Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan Tinggi Kesehatan Indonesia, dan predikat “Unggul” dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT).

Oleh karenanya, UNIKA patut diperhitungkan menjadi salah satu universitas kedokteran di Semarang terbaik.

Sistem perkuliahan di UNIKA dilengkapi dengan fasilitas penunjang, seperti:

  • Lab. Anatomi
  • Lab. Histologi
  • Lab. Kimia, Biokimia, Farmakologi
  • Lab. Komputer
  • Skill Lab
  • Lab. Mikrobiologi, Parasitologi, PK
  • Ruang Tutorial
  • Ruang Multimedia
  • Ruang Teater
  • Perpustakaan

7. Universitas Wahid Hasyim (UNWAHAS)

Universitas kedokteran di Semarang selanjutnya yang akan Mamikos bahas adalah Universitas Wahid Hasyim (UNWAHAS).

Kedokteran UNWAHAS menyediakan Program Studi Sarjana Kedokteran dan Program Studi Profesi Dokter, yang keduanya telah mendapatkan Akreditasi “Baik Sekali”.

Kerjasama Nasional

  • Universitas Diponegoro
  • RSUD KRMT Wongsonegoro
  • RS. Amino Gondohutomo, Semarang
  • RS Bhayangkara Tingkat II,Semarang
  • RSUD Kardinah Tegal
  • RSUD Surodadi, Kab, Tegal
  • RS Bina Bhakti Husada, Rembang
  • Dinas Kesehatan Kota Semarang
  • Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Tanaman Obat dan Obat Tradisional, Tawangmangu
  • Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional
  • Laboratorium Klinik CITO
  • Asosiasi Institusi Pendidikan Kedokteran Indonesia (AIPKI)
  • Asosiasi Fakultas Kedokteran Swasta Indonesia
  • Forum Kedokteran Islam Indonesia

Kerjasama Internasonal

  • Tianjin University of Traditional Chinese Medicine
  • Mindanao State University

Fasilitas Kedokteran UNWAHAS

  • Laboratorium ANATOMI KERING
  • Laboratorium ANATOMI BASAH
  • Laboratorium BIOKIMIA
  • Laboratorium FARMAKOLOGI
  • Laboratorium PATOLOGI KLINIK
  • Laboratorium MIKROBIOLOGI
  • Laboratorium PARASITOLOGI
  • Laboratorium HISTOLOGI
  • Laboratorium FISIOLOGI
  • Laboratorium PATOLOGI ANATOMI
  • Laboratorium RISET
  • Laboratorium CBT (COMPUTER BASED TESTING)

8. Universitas Islam Negeri Walisongo (UIN Walisongo)

Terakhir, ada UIN Walisongo yang bergabung dalam daftar universitas kedokteran di Semarang. Kabarnya, Fakultas Kedokteran Universitas Islam Negeri Walisongo membuka pendaftaran perdananya pada tahun akademik 2024/2025 ini, lho.

Sudah terdapat 41 dokter yang siap bergabung untuk memberikan pengajaran yang berkualitas kepada mahasiswa di Fakultas Kedokteran UIN Walisongo.

Profil Lulusan Kedokteran

1. Care Provider

Mahasiswa kedokteran yang nantinya akan menjadi seorang dokter diharapkan dapat berperan sebagai penyedia perawatan mampu memberikan pelayanan kesehatan yang termasuk aspek fisik, mental, dan sosial pasien.

Mereka tidak hanya berfokus pada pengobatan penyakit, tetapi juga pada upaya preventif untuk mencegah penyakit, promotif untuk meningkatkan kesehatan, kuratif untuk menyembuhkan penyakit, dan rehabilitatif untuk memulihkan kondisi kesehatan pasien.

Pendekatan ini harus dilakukan secara holistik, komprehensif, dan berkelanjutan untuk memastikan bahwa pasien menerima perawatan yang menyeluruh dan konsisten.

Close