7 Wisata Hidden Gem Jogja yang Memukau dan Belum Banyak yang Tahu, Sudah Pernah Kesini?

Selain dari warga Jogja yang terkenal ramah dan sopan, serta wisata kulinernya yang menggugah selera, Jogja juga menawarkan berbagai lokasi wisata yang unik dan tak kalah menarik dengan kota di Indonesia lainnya.

07 Februari 2025 Bella Carla

Menariknya, pantai yang merupakan teluk ini berbentuk menyerupai setengah lingkaran dan bagian barat teluk terdapat kubah lava dari gunung berapi, lho.

Diperkirakan bahwa wisata pantai ini merupakan bekas kawah gunung berapi di masa lalu yang tenggelam ke bawah permukaan laut.

Tempat konservasi perairan ini menyimpan keanekaragaman hayati yang beragam dari jenis-jenis ikannya.

Kamu bisa temukan berbagai mollusca, crustacean, coelenterata,serta berbagai jenis ikan hias, udang barong, teripang, kerang, bulu babi dan rumput laut yang tinggal di perairan Pantai Wediombo.

Buat kamu yang hobi berselancar, Pantai Wediombo sepertinya cocok untuk kamu menjalankan hobimu. Mengingat pantai ini memiliki ombak tinggi dan stabil.

Jika ingin berselancar di pantai ini, kamu bisa menyewa peralatan surfing di sekitar Wediombo, untuk harganya sekitar Rp100.000, ya.

Ketika berkunjung, kamu akan dikenakan tiket masuk sebesar Rp5.000 per orang. Untuk parkir juga dikenakan biaya, motor dikenakan tarif Rp3.000 dan parkir mobil dikenakan Rp5.000.

7. Candi Ratu Boko

wisata hidden gem Jogja
asset.kompas.com

Berburu pemandangan yang memukau khas Jogja rasanya belum pas jika kamu tidak berkunjung ke Candi Ratu Boko.

Sebagai salah satu lokasi syuting film Ada Apa Dengan Cinta 2, situs arkeologi ini menempati lahan sekitar 2,5 hektar dan terletak hanya 3 kilometer jauhnya dari Candi Prambanan yang sudah terkenal sejak lama.

Sejarahnya yang kaya dan keberagaman budayanya menjadikan wisata hidden gem Jogja sebagai tujuan wisata yang tak boleh dilewatkan.

Setiap sudut Candi Ratu Boko menyimpan cerita yang menarik untuk diungkap, mulai dari struktur bangunan yang megah hingga mitos yang mengelilinginya menjadikan tempat ini menawarkan pengalaman yang unik bagi setiap pengunjung.

Karena lokasinya berada di atas perbukitan, Candi Ratu Boko jadi salah satu tempat terbaik untuk menikmati sunset di Jogja setelah Pantai Indrayanti dan Gunung Purba Nglanggeran, lho.

Jika tertarik berkunjung, Pengelola Candi Ratu Boko memberlakukan tarif yang berbeda untuk wisatawan lokal dan mancanegara.

Harga tiket masuk reguler (pagi hari hingga sekitar jam 3 sore)ke tempat wisata ini mulai dari Rp20.000 hingga Rp40.000 dan Rp100.000,00 untuk tiket Sunset (setelah jam 3 sore hingga senja).

Nah, di atas tadi adalah informasi terkait rekomendasi wisata hidden gem Jogja yang bisa Mamikos bagikan kepada kamu๐Ÿ–๏ธ๐Ÿž๏ธ

Kira-kira dari daftar list wisata hidden gem Jogja di atas, wisata mana dulu nih yang akan kamu kunjungi terlebih dahulu?

Oh ya, jika kamu ingin mengulik lebih banyak lagi tentang rekomendasi wisata di kota lainnya, seperti Tempat Wisata Dieng hingga Tempat Wisata di Kampar Riau, kamu bisa kunjungi situs blog Mamikos dan temukan informasinya di sana.

Referensi:

Close