Dalam mencari kost, pastikan kebutuhan dasarmu terpenuhi. Pastikan kost tersebut menyediakan tempat tidur yang nyaman, kamar mandi yang bersih, dan mudah mencari makan serta kebutuhan sehari-hari, seperti pulsa dan fotokopi.
Perhatikan pula hal-hal lain yang terlihat sepele namun penting. Misalnya sinyal dan internet yang tidak lambat, teman-teman kost yang bersahabat serta bapak atau ibu kost yang ramah. Biasanya pengelola kost yang baru buka atau kost yang sepi berusaha untuk mengikat anak kost dengan menawarkan diskon untuk pembayaran per semester atau per tahun.
Hal ini sebaiknya kamu hindari bila kamu tidak yakin dengan kondisi kost tersebut. Walaupun lebih mahal, pilihlah pembayaran per bulan agar kamu tidak menyesal di belakang karena jika kamu tidak cocok atau tidak betah untuk tinggal di kost itu namun uang kamu sudah terlanjur masuk ke kantong pemilik kost, maka uang itu tidak akan bisa ditarik kembali.
Berikut beberapa daerah di Bandung yang menyediakan kost bulanan.
Pencarian kost bulanan Bandung tidak akan memakan banyak waktu dengan adanya aplikasi Mamikos. Kamu hanya perlu mendownload aplikasi tersebut di ponsel kesayangan, kemudian lakukan pencarian kost dan aktifkan filter pencarian agar kost yang kamu inginkan semakin cepat ditemukan.
Mamikos juga sangat praktis karena memungkinkanmu survey kost secara online melalui room tour tiga dimensi dan foto-foto kondisi kost yang ter-update. Setelah kamu menentukan kost yang akan ditempati, lakukan booking kost hingga pembayaran. Pastinya proses tersebut bisa dilakukan dari rumah, tanpa perlu repot datang langsung ke lokasi.
Segera dapatkan berbagai info kost Bandung dengan harga yang murah atau info kost kota-kota besar lainnya, seperti Kost Jakarta, Kost Jogja, Kost Depok, dan Kost Surabaya. Anda punya usaha kost? Segera promosikan kost Anda di Mamikos secara gratis, dan usaha kost Anda akan semakin lancar.