Tips utama dalam mencari kost adalah carilah lebih awal dibanding mahasiswa baru lainnya. Kamu harus ingat bahwa jumlah kamar kost yang tersedia sangat terbatas, sedangkan peminatnya sangat banyak, maka akan lebih baik bila kamu mencari kost jauh-jauh hari sebelum tanggal pendaftaran. Dengan mencari kost lebih awal, pilihan kamar yang tersedia masih banyak. Selain itu, harga yang ditawarkan pun lebih murah karena masih mengikuti harga tahun ajaran yang lama.
Sebisa mungkin hindari mencari kost pada saat pendaftaran, apalagi pada saat menjelang ospek, karena kamu berisiko akan mendapatkan kamar sisa yang sudah tidak diminati oleh mahasiswa baru lainnya. Bisa jadi kamar tersebut angker, bocor atau kemahalan. Skenario yang paling buruk adalah kamu terancam tidak mendapatkan kamar kost karena semua kamar kost sudah direbut oleh mahasiswa baru lainnya.
Satu-satunya jalan keluar yaitu dengan mencari kost bulanan untuk pelarian tempat tinggal. Sementara itu kamu bisa mencari-cari kost lain sesuai dengan keinginan kamu atau jika kamu sudah nyaman disitu yaudah terusin aja. Minimal kalau kamu tidak betah, tidak butuh waktu lama untuk nunggu kontrak habis agar bisa pindah karena beberapa kos mengharuskan kontrak minimal satu tahun.
Berikut beberapa daerah di Jakarta Utara yang menyediakan kost bulanan.
Untuk mencari informasi terkait kost bulanan di Jakarta Utara, kamu bisa menggunakan aplikasi Mamikos atau website Mamikos.com. Di dalam Mamikos nanti kamu akan mendapatkan beragam informasi seputar kost-kosan di Jakarta Utara. Lengkap dengan fasilitas, harga, dan aksesibilitas kost. Bahkan, kamu juga bisa memesan kost bulanan di Jakarta Utara cukup dari aplikasi Mamikos.
Selain informasi kost bulanan di Jakarta Utara, aplikasi Mamikos juga memiliki informasi tentang semua kost yang ada di Provinsi Jakarta. Mulai dari kost di Jakarta Pusat, kost di Jakarta Selatan, kost di Jakarta Barat, dan kost di Jakarta Timur.