Kost Jojoran surabaya

Kost Jojoran Surabaya Murah dan Sekitarnya

Sebagai ibukota Provinsi Jawa Timur, Kota Surabaya pun menjadi wilayah metropolitan terbesar di tanah air setelah Jakarta. Kedudukannya sebagai kota penting mengundang banyak orang untuk turut mengadu nasib hingga menimba ilmu di Kota Pahlawan ini.

Letaknya yang strategis kerap dijadikan sebagai tempat penting untuk perdagangan di Asia Tenggara. Ekonomi yang semakin membaik didukung oleh berbagai sektor mulai dari perdagangan, pariwisata, bisnis, transportasi dan sebagainya.

Layaknya di Ibukota Jakarta, Surabaya pun memiliki kawasan bisnis terpadu yang terletak di Jalan Basuki Rachmat, Jalan Embong Malang, Jalan Bubutan, Jalan Bukit Darmo, Jalan Mayjend Sungkono dan Jalan Adityawarman. Dari waktu ke waktu kawasan tersebut berkembang pesat dan infrastruktur pun turut memperbaiki perekonomian masyarakat sekitar. 

Banyak orang yang tertarik dengan Kota Surabaya. Sebagai salah satu kota pelajar, deretan perguruan tinggi ternama baik negeri maupun swasta hadir disini, oleh sebab itu tak heran jika banyak mahasiswa yang berasal dari luar kota memadati wilayah Kota Surabaya terutama di sekitar lingkungan perguruan tinggi.

Demikian juga dengan mereka yang sedang mencari penghidupan baru dengan membuka lapangan pekerjaan atau menjadi seorang karyawan di perusahaan di Surabaya, salah satu kebutuhan yang tidak bisa lepas dari seorang perantau ialah tempat tinggal berupa kost. Para pebisnis kost kian menjamur baik di pusat kota maupun daerah-daerah yang memiliki pontensi bagus. 

Pilihan yang banyak inilah terkadang membuat para pencari kost bingung untuk memilih tinggal di mana. Kost merupakan surga diperantauan. Di sanalah kamu akan bertahan hidup dan bersosialisasi dengan orang sekitar.

Oleh sebab itu, sudah seharusnya untuk mendapatkan tempat tinggal yang nyaman dan ideal. Salah satu kawasan populer di Kota Surabaya ialah Jojoran yang berada di Mojo, Bugeng, Kota Surabaya. Banyak sarana dan prasarana yang tersedia untuk kebutuhan masyarakat sekitar. Untuk kamu yang sedang mencari kost di sekitar kawasan Jojoran, bisa lihat ulasan berikutnya.  

Yang Perlu Kamu Tahu Sebelum Kost di Jojoran Surabaya

Sebagai perantau, menempati kost adalah salah satu pilihan yang wajib dipenuhi jika belum memiliki rumah tetap. Salah satu kunci utama agar tidak salah pilih tempat tinggal ialah memilih lokasi strategis agar mudah diakses.

Bagi yang tidak memiliki kendaraan pribadi, hal ini akan membantu dalam mengakses pusat transportasi umum di Surabaya. Mami menyarankan untuk mengambil lokasi yang dekat dengan area kampus bagi mahasiswa, dan untuk para pekerja bisa cari kost di sekitar lingkungan tempat Anda bekerja.

Salah satu lokasi yang mudah dijangkau oleh kendaraan umum adalah kawasan Jojoran Surabaya. Kamu bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan. Sebelum memutuskan untuk menetap di lingkungan tersebut, pastikan bahwa telah mengetahui beberapa informasi seputar kost di kawasan hunian kamu.

Antara kost satu dengan yang lainnya memiliki karakteristik yang berbeda mulai dari Kost Kamar Kosong Surabaya hingga Kost Eksklusif Mewah dan masing-masing menawarkan harga sewa yang berbeda.

Tanyakan kepada pemilik mulai dari fasilitas pribadi hingga umum. Prioritaskan kost dengan fasilitas yang kamu butuhkan. Semakin lengkap fasilitas yang ada, jangan heran jika harga sewanya pun semakin mahal. Pastikan pula ukuran kamar yang akan dihuni, jangan terlalu sempit dan tidak disaranakan juga memilih kamar ukuran besar.

Cukuplah untuk kamu sendiri, minimal berkuran 3x3 m2. Tingkat kebersihan lingkungan penting untuk dipertimbangkan. Pastikan bahwa kamar tersebut memiliki ventilasi untuk sirkulasi udara serta mendapatkan paparan sinar matahari jika memungkinkan.

Selain lokasi dan fasilitas, tingkat keamanan yang biasanya diabaikan oleh pera pencari kost kali ini tak boleh lagi terjadi. Jika ingin tinggal dengan lingkungan yang lebih aman, carilah kost di kawasan minim kejahatan. Setidaknya ada penjaga yang bertanggungjawab atas keamanan di kost. Bagaimana dengan harga sewa kost? Carilah hunian sementara yang sesuai dengan budget kantongmu.

Ada beberapa kost dengan menawarkan harga tingi namun tidak sebanding dengan fasilitas yang diberikan. Oleh sebab itu, pintar-pintarlah dalam memilah mana kost yang paling baik dan mana yang tidak. Jika ingin lebih menghemat, carilah kost dengan fasilitas dapur untuk memangkas biaya makan sehari-hari. Meskipun belum lihai dalam memasak, setidaknya untuk konsumsi pribadi atau bersama teman kost apa salahnya jika dicoba?

Area Populer di Jojoran Surabaya dan Sekitarnya

Memilih kost di lingkungan yang strategis banyak sekali keuntungannya. Selain mudah dalam mengakses berbagai fasilitas umum, Anda pun bisa mengunjungi beberapa tempat wisata yang ada di sekitarnya. Atau area populer yang identik dengan tempat penting seperti pusat perbelanjaan, hiburan, kuliner, dan sebagainya.

Di sekitar kawasan Jojoran terdapat banyak sarana umum mulai dari pertokoan, pusat belanja, aneka rumah makan, cafe, pasar, pusat kesehatan, kost-kostan, tempat ibadah dan sebagainya. Demikian juga di sekelilingnya, beberapa wilayah populer hadir seperti kawasan Jalan raya Menur, Kertajaya, Jalan Manyar Kertoarjo, Pucang Anom Timur, Dharmawangsa dan sebagainya.

Akses ke Jojoran Surabaya   

Laju pertumbuhan ekonomi di Surabaya kian meningkat. Infrastruktur dibangun untuk memenuhi kebutuhan serta menjadikan Kota Pahlawan ini lebih baik lagi. Dengan pemerintah yang sigap, tak heran jika Kota Surabaya memiliki prestasi gemilang di ranah internasional. Berbagai sarana umum disiapkan termasuk kebutuhan transportasi. Pelayanan publik memfasilitas perjalanan jalur udara, darat dan laut. 

  • Bus
Perlu diketahui bahwa Surabaya merupakan pusat transportai darat di pulau Jawa bagian timur. Kota ini pun terhubung dengan beberapa jalan nasional serta kota-kota lain di Jawa Timur. Perjalanan darat menuju atau di Surabaya bisa menggunakan Bus antarkota yang dilayani oleh dua terminal besar yaitu Terminal Bus Tambak dan Terminal Bus Purabaya.

Pada tahun 2018, pemerintah setempat meluncurkan bus dalam kota yang bernama Suroboyo Bus untuk perjalanan Anda menuju penjuru kota. Selain bus, Surabaya pun kini tengah merencanakan pembangunan angkutan massal cepat atau MRT layaknya di ibukota Jakarta. Bentuk yang direncanakan adalah sistem kereta api/LRT yang menghubungkan antara kota Surabyaa dengan kota-kota satelit di Gerbangkertosusila. 

  • Kereta Api
Perjalanan jalur darat pun dilayani oleh Kereta Api yang menghubungkan antara Surabaya dengan kota-kota lain di Pulau Jawa. Kota Pahlawan ini memiliki 4 stasiun besar yaitu Gubeng, Surabaya Kota, Stasiun Pasar Turi dan Wonokromo.

Perjalanan anda menjadi lebih nyaman dan cepat jika menggunakan kereta api. Untuk angkutan skala regional, Surabaya menyediakan kereta komuter yang menghubungkan antara Surabaya-Sidoarjo-Porong, Surabaya-Lamongan dan Surabaya-Mojokerto. Untuk perjalanan dalam kota, Anda bisa gunakan taksi, bus koa, angkutan kota atau bemo, taksi, becak, hingga ojek.

  • Jalur Laut
Perjalanan jalur laut di Surabaya dilayani oleh Pelabuhan Tanjung Perak untuk penumpang dengan jalur kapal feri Surabaya-Banjarmasin dan Surabaya-Makassar. Pelabuhan ini merupakan pelabuhan pertama yang menyediakan fasilitas tersebut. Dermaga pun tersedia untuk melayani kapal pesiar baik dalam maupun luar negeri. 

  • Jalur Udara
Perjalanan dari atau menuju luar kota lebih mudah dengan jalur udara. Surabaya memiliki Bandar udara Internasional Juanda yang ada di Kecamatan Sedati, Sidoarjo, Jawa Timur. Bandara ini pun merupakan salah satu bandara terbesar di Indonesia. 

Itulah beberapa sarana transportasi umum yang ada di Surabaya untuk kelancaran perjalanan Anda. Seadngkan akses menuju wilayah Jojoran bisa menggunakan beberapa di antara transportasi dalam kota, seperti bus. Salah satu kawasan yang paling banyak dicari orang setiap hari adalah Pasar Jojoran. Nah untuk menuju Pasar Jojorang, Anda bisa gunakan rute dari beberapa titik berikut ini menggunakan bus kota.

  • Mulai dari Universitas Kristen Petra - berjalan ke Jalan Siwalankerto 132 - menunggu bus jurusan Perumnas Menanggal - berkendara ke Jalan Raya Malang - Surabaya 287 - menunggu bus Tambak Oso Wilangun - berkendara ke Jalan Raya Diponegoro 5 - menunggu bus Karan Menjangan - berkendara ke Jalan Karang Menjangan 88 - berjalan ke Pasar Jojoran
  • Mulai dari Hotel Bumi Surabaya - berjalan ke Jalan Sulawesi 67 - menunggu bus Lakarsantri  - berkendara ke Jalan Karang Menjangan 88 - jalan ke Pasar Jojoran
  • Mulai dari Jalan Kusuma Bangsa 60 - menunggu bus Keputih - berkendara ke Jalan Professor Dokter Mustopo 29 - menuggu bus Bratang - berkendara ke Jalan Karang Menjangan 75 - berjalan ke Pasar Jojoran
  • Mulai dari Jalan Adityawarman 85 - menunggu bus Karan Menjangan - berkendara ke Jalan Karang Menjangan 88 - berjalan ke Pasar Jojoran

Mencari Kost di Mamikos

Mencari informasi di era digital seperti sekarang bukan lagi hal yang sulit. Banyak aktifitas yang bisa dilakukan dengan mudah dan cepat tanpa menunggu waktu lama. Internet merupakan jembatan yang paling banyak digunakan untuk mengakses berbagai informasi.

Ada banyak keuntungan yang bisa dirasakan dengan hadirnya peningkatan akses internet, mulai dari kemudahan dalam berkomunikasi, menambah wawasan, sebagai tempat hiburan, memudahkan dalam mencari pekerjaan, media untuk berbisnis, hingga mencari informasi seputar Kost di Surabaya dan sekitarnya atau bisa langsung dengan Booking kost Surabaya.

Sebagai salah satu kota pelajar di Indonesia, Surabaya pun didukung oleh berbagai hunian sementara untuk memberikan fasilitas kepada para perantau dari luar kota. 

Meskipun banyak pilihan, namun bukan hal yang mudah untuk mendapatkan kost yang sesuai dengan ekspektasi. Oleh sebab itu pastikan bahwa survey telah kamu lakukan untuk memastikan apakah kost yang dipilih merupakan solusi terbaik atau bukan.

Jika tidak memungkinkan, kamu bisa gunakan media online seperti Aplikasi Kost Onine untuk menemukan hunian dengan efektif. Platform Mamikos hadir untuk membantu para pencari kost menemukan hunian yang diinginkan.

Bahkan, jika ingin memilih hunian lebih lengkap dan eksklusif bisa pilih Sewa Apartemen Di Surabaya dengan tarif yang terjangkau. Semua informasi kost, sewa apartemen hingga lowongan kerja bisa diakses pada situs resmi mamikos.com atau mengunduh aplikasinya di Play Store dan App Store gadgetmu sekarang juga.

Pencarian Populer Kost Jojoran Surabaya

Kost Putra Surabaya - Kost Putri Surabaya - Kost Pasutri Surabaya - Kost Bebas Surabaya - Kost Campur Surabaya - Kost Kamar Mandi Dalam Surabaya - Kost AC Surabaya - Kost Wifi Surabaya - Kost Harian Surabaya - Kost Mingguan Surabaya - Kost Bulanan Surabaya - Kost Tahunan Surabaya - Kost Eksklusif Surabaya - Kost Mewah Surabaya