Ringkasan Singkat Kost Putra di Semarang Selatan
Semarang Selatan merupakan kecamatan yang berada di ibukota Provinsi Jawa Tengah dan terdiri dari sepuluh kelurahan yaitu Wonodri, Barusari, Bulustalan, Lamper Kidul, Lamper Lor, Peterongan, Pleburan dan Lamper Tengah. Lokasinya yang berada di ibukota membuat banyak orang yang datang ke Semarang. Mayoritas penduduk di daerah ini adalah pekerja dan mahasiswa yang tentunya membutuhkan tempat tinggal, seperti rumah dan kost-kostan. Banyak jenis kost-kostan yang tersebar di seluruh wilayah Semarang Barat. Kamu hanya perlu memilih satu di antara banyaknya kost-kostan di sana. Namun mencari kost-kostan yang cocok dan nyaman tidak semudah yang difikirkan, kamu harus mempertimbangkan beberapa hal jika kamu ingin merasa nyaman ketika berada di Semarang Selatan. Yuk, simak ulasan berikut.
- Jenis Kost; Jika kamu datang ke Semarang Selatan sebagai karyawan, maka carilah kost yang memang dikhususkan untuk karyawan dan pilihlah lokasi yang berdekatan dengan tempat kerja kamu. Jika kamu datang ke Semarang selatan sebagai mahasiswa maka carilah kost mahasiswa yang lokasinya berdekatan dengan kampus kamu. Jarak kost dengan lokasi tujuanmu sebisa mungkin dapat ditempuh dengan berjalan kaki dari lima sampai sepuluh menit agar kamu dapat menghemat biaya hidup kamu ketika di sana. Jika kamu memiliki kendaraan sendiri kamu bisa mencari kost yang lokasinya jauh, biasanya lokasi kost yang jauh dari perkotaan harganya akan lebih murah.
- Lama Tinggal; Pertimbangkan lagi dalam jangka waktu menyewa kost di Semarang Selatan. Jika kamu datang ke Semarang Selatan hanya beberapa hari saja kamu bisa memilih untuk menyewa kost harian yang harganya mulai dari Rp 200.000 per harinya. Jika kamu akan tinggal lebih lama kamu bisa menyewa kost dengan biaya bulanan dengan harga mulai dari Rp 290.000 saja perbulannya. Namun jika kamu masih baru di Semarang Selatan disarankan untuk menyewa kost satu bulan terlebih dahulu agar kamu dapat berpindah dengan mudah nantinya jika merasa tidak cocok dengan kost yang kamu tempati.
- Fasilitas Kost; Perhatikan lagi harga dan fasilitas yang disediakan kost. Sebisa mungkin kamar kost yang kamu sewa tidak kosongan dan sudah memiliki fasilitas kamar minimal seperti temat tidur, almari dan meja belajar. Namun untuk fasilitas tambahan lainnya tentunya akan menambah biaya sewa kamar kost. Jadi sesuaikan dengan budget kamu.
Lokasi Menarik untuk Anak Kost di Semarang Selatan
- Lawang Sewu; Jika kamu merasa jenuh ketika tinggal di Semarang Selatan, kamu bisa sejenak mengunjungi lokasi menarik berikut untuk melepas penat. Kamu bisa datang ke Lawang Sewu. Bangunan bersejarah ini memiliki banyak sekali pintu-pintu di sekeliling bangunannya. Di sini kamu bisa menyewa pemandu untuk menjelaskan sejarah bangunan ini berdiri sambil jalan berkeliling di bangunan ini.
- Simpang Lima; Di Kawasan Simpang Lima terdapat taman di tengah persimpangan ini. Lokasi ini juga berdekatan dengan kampus Undip, mall serta pertokoan yang bisa kamu kunjungi. Simpang lima terdiri dari beberapa jalan yang bertemu menjadi satu, yaitu Jalan Pahlawan, Jalan Pandanaran, Jalan Ahmad Yani, Jalan Ahmad Dahlan dan Jalan Gajah Mada. Saat ini simpang lima menjadi ikonnya kota semarang karena terdapat lapangan yang luas yang biasanya digunakan oleh warga sekitar untuk bermain dan beraktifitas.
Demikian ringkasan singkat kost di Semarang Selatan. Jika kamu masih bingung mencari kost putra Semarang Selatan murah, Kamu bisa menggunakan aplikasi Mamikos yang bisa kamu download secara gratis di playstore. Aplikasi Mamikos memberikan layanan pencarian kost diseluruh Indonesia termasuk di Semarang Barat. Terdapat filter harga, fasilitas dan jenis koat. Dan hasil pecariannya akurat karena dilengkapi dengan peta, foto kost dan fasilitas yang disediakan kost. Ayo download aplikasinya sekarang juga dan jangan lupa untuk mengunjungi website mamikos.com ya.
Penelusuran yang Terkait dengan Kost Putra Semarang Selatan Murah