Contoh Kalimat Teks Tanggapan Pujian dan Kritik Singkat Lengkap Bahasa Indonesia
Ingin tahu bagaimana cara menanggapi pujian dan kritik? Dalam artikel ini, Mamikos akan berikan contoh teksnya!
Contoh Kalimat Teks Tanggapan Pujian dan Kritik Singkat Lengkap Bahasa Indonesia – Dalam ranah keilmuan, teks tanggapan pujian dan kritik menjadi salah satu materi yang diajarkan dalam mata pelajaran Bahasa Indonesia.
Meskipun terdengar spele dan mudah, untuk membuat sebuah teks tanggapan pujian dan kritik itu tidak boleh dilakukan secara sembarangan.
Ada berbagai hal atau aturan yang harus diperhatikan ketika hendak menuliskan teks tambahan kritik atau pujian mulai dari struktur hingga kaidah kebahasaannya. Yuk, simak contohnya berikut ini!
Apa Itu Teks Tanggapan Pujian dan Kritik?
Daftar Isi [hide]
- Apa Itu Teks Tanggapan Pujian dan Kritik?
- Pengertian Teks Tanggapan
- Ciri-ciri Teks Tanggapan
- Jenis-jenis Teks Tanggapan
- Struktur Teks Tanggapan
- Bagaimana Contoh Kalimat Teks Tanggapan Pujian dan Kritik Singkat?
- Daftar Contoh Kalimat Teks Tanggapan Pujian dan Kritik Singkat
- 1. Contoh Teks Tanggapan Pujian
- 2. Contoh Teks Tanggapan Kritik

Secara garis besar, kamu mungkin sudah mengetahui apa itu teks tanggapan pujian dan kritik.
Namun untuk lebih memahaminya, sebelum melihat lebih lanjut bagaimana contoh kalimat teks tanggapan pujian dan kritik, mari kita bahas terlebih dahulu secara mendalam apa itu teks tanggapan dan pujian.
Lalu, apa teks tanggapan pujian dan kritik itu apa sih sebenarnya? Berikut penjelasan yang dapat kamu simak.
Pengertian Teks Tanggapan
Teks tanggapan merupakan sebuah teks yang digunakan untuk melakukan peringkasan, analisis, serta menanggapi beberapa hal seperti karya sastra, berita, artikel, bahkan seni pertunjukan.

Advertisement
Secara bahasa, salam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) tanggapan diartikan sebagai sebuah sambutan terhadap ucapan yang berupa komentar, kritik, ataupun yang lainnya.
Secara garis besar, teks tanggapan dapat dipahami sebagai suatu teks untuk memberikan tanggapan berupa penilaian berupa kelebihan maupun kekurangan disertai saran terhadap sebuah teks.
Dimana penilaian yang diberikan tersebut tidak boleh sembarangan tetapi harus bersifat logis, objektif, jelas, serta sopan.
Ciri-ciri Teks Tanggapan
Teks tanggapan memiliki karakteristik atau ciri-ciri yang membedakan dengan teks yang lain. Beberapa ciri-ciri dari teks tanggapan yang dapat kamu ketahui yaitu:
- Isi yang disampaikan dalam teks tanggapan itu harus bersifat objektif berdasarkan fakta dan data.
- Bahasa yang disampaikan itu jelas, logis, serta sopan.
- Teks terdiri dari struktur evaluasi, serta penegasan kembali.
Jenis-jenis Teks Tanggapan
Teks tanggapan terbagi ke dalam beberapa bentuk, diantaranya yaitu kritik dan pujian.
Untuk lebih memahami kedua jenis teks tanggapan tersebut, berikut penjelasannya: