Cara Buat Laporan Hasil Meeting / Rapat dengan Format yang Benar

Bagaimana membuat laporan hasil meeting yang baik dan benar? Simak caranya di bawah ini.

08 April 2023 Anang

Adapun dalam membuat hasil laporan Meeting / rapat sendiri, biasanya ada seorang notulis yang memiliki tugas / peranan penting di antaranya sebagai berikut:

  1. Menuliskan topik, judul permasalahan dan isi Meeting / rapat secara lengkap dan jelas.
  2. Menuliskan waktu dan tempat rapat yang akan dilaksanakan dalam menentukan rapat selanjutnya.
  3. Mencatat dan mendata informasi penting maupun jumlah peserta rapat yang hadir secara lebih detail.
  4. Menyimak serta menulis dan mencatat segala proses yang berlangsung dalam diskusi rapat.
  5. Menulis dan merangkum kesimpulan / hasil akhir rapat yang telah dilaksanakan.
  6. Membuat dokumentasi catatan diskusi yang berlangsung, baik berupa tulisan maupun foto.

Format Isi Susunan dalam Membuat Laporan Hasil Meeting / Rapat

Mengingat laporan hasil Meeting / rapat sangat penting untuk dituliskan oleh seorang notulis, maka perlu mengetahui format laporan yang baik dan benar agar memudahkan perusahaan dalam merealisasikan hasil diskusi rapat ke depannya.

Adapun format isi susunan dalam membuat laporan hasil Meeting / rapat ini antara lain sebagai berikut:

  1. Memuat tujuan kegiatan rapat / diskusi yang dilaksanakan.
  2. Mencantumkan hal-hal penting yang telah dibahas dalam sebuah rapat.
  3. Memuat isi saran dan keputusan yang telah disepakati bersama dalam pelaksanaan rapat.
  4. Mencantumkan kapan waktu dan tempat pelaksanaan kegiatan rapat dilakukan.
  5. Menuliskan pihak-pihak yang hadir dalam rapat yang telah dilangsungkan.
  6. Menuliskan bagian penting seperti kata pembuka, pembahasan, pembacaan keputusan dan waktu / jam rapat selesai dilakukan.
  7. Menuliskan nama jabatan, tanda tangan, nama pejabat, pangkat maupun NIP.
  8. Mencantumkan penandatangan dari pihak-pihak terkait.

Hal-hal yang Harus dipersiapkan Sebelum Memulai Cara Buat Laporan Hasil Meeting 

Demi mendukung kelancaran hasil rapat yang nantinya akan dilaksanakan, seorang notulen perlu untuk mempersiapkan beberapa hal seperti berikut ini agar tidak mengalami kesulitan nantinya.

1. Mempersiapkan berbagai daftar penting yang harus diisi

Daftar penting yang harus dipersiapkan diantaranya yakni seperti tanggal dan waktu rapat, lokasi, tujuan, nama pemimpin perusahaan dan peserta yang diundang dan lain sebagainya.

Close