Cara Membuat Abstrak Otomatis Online dengan Mudah dan Cepat, Sudah Coba?
Masih pusing dalam membuat sebuah abstrak yang baik? Baca artikel cara membuat abstrak otomatis online yang mudah dan cepat ini.
- Bukalah browser andalanmu, bisa apa saja tentunya
- Kunjungi link classgist.com/abstract-generator.aspx
- Setelah terbuka maka isilah beberapa field yang harus diisi
- Kolom pertama yaitu Overview of the Study: Research problem, Aims and Objectives. Kolom ini harus diisi dengan bagian seperti masalah, tujuan, dan maksud dari penelitian. Jumlah karakternya terbatas yaitu dari 0 hingga 60 karakter saja. Maka di sini kemampuanmu untuk merangkum amat dibutuhkan.
- Kolom kedua yaitu Methods/Research Methodology. Isilah bagian ini dengan metode atau metode penelitian yang telah kamu gunakan. Sama seperti kolom sebelumnya, batas karakternya hanya sampai 60 karakter.
- Kolom selanjutnya yaitu kolom ketiga, yaitu Results/Findings. Isilah dengan isi atau hasil dari penelitian. Sama seperti kolom sebelumnya, kamu hanya bisa mengisi hingga 60 karakter.
- Kolom terakhir yaitu kolom keempat, Conclusion/Recommendations yang harus diisi dengan kesimpulan dari penelitianmu. Sama seperti kolom sebelumnya, di sini kamu juga hanya bisa mengisi hingga 60 karakter.
- Periksalah masing-masing kolom isian di atas. Bila telah yakin dengan pengisian yang benar kamu bisa lanjut ke langkah berikutnya.
- Kliklah button View abstract. Generator memerlukan beberapa waktu untuk bisa memproses informasi yang kamu berikan hingga akhirnya bisa memberikan abstrak yang kamu butuhkan.
- Abstrak karya ilmiahmu sudah berhasil dibuat. Kamu bisa copy paste ke dalam dokumen skripsi, jurnal, atau esaimu.
Itulah cara membuat abstrak otomatis online menggunakan website Classgist. Mudah, bukan?
Kamu hanya perlu mengisikan semua kolom yang harus diisi mulai dari semua isi bab 1 hingga bab 5 maka selanjutnya semua akan dikerjakan secara otomatis oleh mesin Classgist dalam waktu yang cepat.

Advertisement
2. Cara Membuat Abstrak Otomatis Online dengan Healx

Selain Classgist, ternyata ada situs lain yang menyediakan cara serupa dan bahkan lebih gampang.
Saat Classgist memintamu mengisi berbagai kolom dari bab I hingga bab V, kamu hanya perlu mensubmit judul pada Healx. Mudah bukan?
Cara Membuat Abstrak Otomatis Online Bermodalkan Judul dengan Healx
- Bukalah browser andalanmu, bisa browser apa saja
- Lalu kunjungilah situs writemeanabstract.com
- Masukkan judul atau topik penelitianmu pada kolom What is the title of your article?
- Langkah terakhir, klik button Write My Abstract
- Selesai. Sebuah abstrak yang memenuhi kaidah penulisan abstrak siap untuk kamu gunakan