7 Cara Meningkatkan Imun Tubuh Agar Terhindar dari Virus Corona Covid-19

Posted in: Kesehatan
Tagged: Virus Corona

7 Cara Meningkatkan Imun Tubuh Agar Terhindar dari Virus Corona Covid-19 – Penyebaran Covid-19 yang semakin cepat menuntut orang-orang agar tetap waspada. Selain harus melakukan physical distancing, hal yang tidak boleh diabaikan adalah menjaga imunitas tubuh. Sistem imun tubuh berperan sebagai tentara yang akan menjaga tubuh agar tidak mudah terserang virus. Jika sistem imun lemah, tubuh akan mudah terserang virus dan menjadi sakit. Lalu, bagaimana cara meningkatkan imun tubuh agar terhindar dari virus corona Covid-19?

Cara Meningkatkan Sistem Imun Agar Terhindar dari Covid-19

pixabay

Ibarat tentara, sistem imun memiliki fungsi penting untuk menjaga tubuh agar tidak mudah diserang musuh. Di sekitar kita ada banyak musuh tidak terlihat, seperti virus dan bakteri. Saat wabah corona menyerang, waktu penularan virus yang sangat cepat membuat kita harus selalu waspada. Covid-19 memang belum ditemukan vaksin dan obatnya. Namun, kita bisa melindungi diri agar risiko tertular semakin kecil dengan cara meningkatkan imunitas.

1. Mengonsumsi Minuman Herbal

pixabay

Bersyukurlah karena kamu tinggal di Indonesia dengan iklim tropis. Ada beragam tanaman herbal yang tumbuh dan memiliki manfaat penting bagi kesehatan. Bahan-bahan yang mudah didapatkan di sekitar dan sudah dijual di supermarket tersebut adalah jahe, kunyit, temulawak, kencur, sereh, serta bahan lainnya.

Tidak bisa mengolah sendiri dan tidak tahu caranya?

Tenang saja. Tersedia jamu instan yang pemakaiannya tinggal diseduh. Kamu hanya perlu menyiapkan air hangat dan tambahan gula jika ingin rasa lebih manis. Alternatif lainnya untuk mendapatkan minuman herbal adalah dengan memesan pada tukang jamu. Proses pembuatan secara langsung membuat minuman herbal dari tukang jamu berbeda dengan jamu instan.

2. Mengonsumsi Makanan Bergizi dan Buah-Buahan

Di tengah wabah Covid-19, penuhilah kebutuhan tubuh dengan mengonsumsi makanan bergizi. Perbanyaklah konsumsi sayuran hijau dan buah-buahan. Kamu memang bisa mendapatkan asupan vitamin dari suplemen, namun hasilnya akan berbeda dengan makanan segar yang dikonsumsi.

Sayur-mayur dan buah-buahan menjadi media untuk meningkatkan imunitas. Agar tidak mudah bosan ketika mengonsumsi makanan tersebut, belajarlah memasak atau mengolahnya dengan berbagai cara. Kamu bisa menjadikan sayuran hijau untuk membuat smoothies. Selain itu, jika ingin memakan camilan, kamu bisa menggantinya dengan rebusan brokoli dengan saus atau mayonais.

Hindari makanan berpengawet atau makanan instan. Perbanyaklah stok buah-buahan di rumah atau di kost. Namun, kamu perlu membuat daftar makanan yang awet disimpan dan mudah busuk. Makanan yang tidak tahan lama bisa kamu prioritaskan untuk diolah, sedangkan makanan tahan lama bisa menjadi stok selama wabah corona berlangsung.

3. Mengurangi Stress

pixabay

Tingkat stress di tengah pandemi Covid-19 akan sangat berpengaruh kepada sistem imun. Semakin kamu memikirkan banyak masalah, semakin rentan tubuh kita terpapar virus. Stress akan membuat produksi hormon kortisol meningkat. Hormon tersebut akan mengganggu kerja sel T, yaitu salah satu jenis sel darah putih yang tugasnya melawan infeksi.

Kendalikan stres yang kamu alami dengan berusaha melakukan kegiatan menyenangkan. Jika belum berhasil, kamu bisa menanamkan prinsip filsafat stoikisme. Kamu tidak bisa mengontrol semua kejadian yang ada di luar, tetapi kamu bisa mengendalikan responsmu terhadap kejadian tersebut.

Tidak semua hal bisa kita kendalikan, misalnya saja pekerjaan yang tiba-tiba bertambah ketika di rumah. Satu-satunya yang bisa kamu lakukan adalah mencari cara untuk menghadapi tantangan tersebut tanpa harus menjadi stres. Saat ini sudah banyak buku yang membahas filsafat stoikisme, salah satunay adalah buku ‘Filosofi Teras’.

4. Memperbanyak Istirahat

pixabay

Tubuh membutuhkan waktu istirahat yang cukup agar tetap sehat. Jika kamu termasuk orang yang harus bekerja dari rumah (working from home) selama pandemi corona, sisihkan waktu untuk beristirahat. Tidur siang selama 30 menit bisa membuat pikiran kembali segar sebelum melanjutkan pekerjaan.

Sediakan makanan ringan atau buah-buahan dan air putih di dekat meja kerja. Jika sudah mulai bosan dengan pekerjaan, tubuh perlu diistirahatkan sambil memakan asupan bergizi. Jaga tubuh dari dehidrasi dengan minum air putih dalam jumlah cukup.

5. Tidak Berlebihan dalam Berolahraga

pixabay

 

Olahraga yang dilakukan dalam porsi cukup akan membuat tubuh bugar. Tapi, di tengah pandemi virus corona, olahraga berlebihan justru akan menurunkan sistem imun. Kamu pun perlu mengubah model olahraga yang biasanya dilakukan di luar rumah menjadi olahraga di dalam rumah.

Ada banyak jenis olahraga yang bisa kamu lakukan di dalam kost atau di rumah. Referensi olahraga hingga yoga untuk menenangkan pikiran pun bisa kamu akses melalui YouTube dan website terpercaya di internet. Olahraga ringan selain membuat tubuh semakin bugar juga akan meningkatkan mood bahagia. Jangan sampai kamu terlalu lama menghabiskan waktu bekerja karena akan berdampak pada kemampuan tubuh menghadapi infeksi.

6. Mengurangi Rokok

pixabay

Selama pandemi Covid-19, sebaiknya kurangi kebiasaan merokok demi imunitas tubuh yang lebih baik. Baik rokok elektrik maupun rokok tradisional sama-sama memberikan dampak yang kurang baik untuk kesehatan. Bahkan, efeknya bisa langsung ke imunitas tubuh. Mengapa demikian?

Nikotin pada rokok akan membuat prodyksi kortisol. Secara otomatis produksi antibodi sel B serta sel T pada sel darah putih akan berkurang. Padahal sel tersebut penting sebagai media untuk menahan virus sebelum menyerang tubuh. Tidak hanya itu, konsumsi rokok berlebihan dan terus-menerus bisa membuat paru-paru rentan infeksi.

7. Rajin Mencuci Tangan

pixabay

Penularan virus corona melalui droplet atau cairan yang tidak sengaja keluar saat bicara, batuk, atau bersin sebenarnya perlu diwaspadai. Droplet tersebut bisa saja menempel pada barang atau benda yang disentuh banyak orang. Jika seseorang tidak sengaja menyentuh barang tersebut dan lupa mencuci tangan, bukan hal yang mustahil orang tersebut akan terjangkit virus.

Langkah yang dapat kamu lakukan untuk menghindari penularan virus corona melalui droplets adalah dengan mencuci tangan. Gunakan sabun biasa yang mengandung triclosan atau sabun antiseptic. Kamu juga bisa meningkatkan perlindungan diri dengan membawa hand sanitizer ketika bepergian. Cuci tangan tidak boleh dilakukan asal-asalan agar kuman serta virus yang menempel di tangan benar-benar hilang.

Kapan kamu harus mencuci tangan?. Tanamkan kebiasaan rajin cuci tangan setelah kamu beraktivitas, seperti sebelum dan sesudah makan, setelah bersin atau batuk, setelah memegang benda yang disentuh banyak orang, serta setelah bertemu dengan orang lain.

Sudah menentukan cara yang akan digunakan untuk mengurangi stres ketika Covid-19 belum reda?. Sebenarnya masih banyak cara meningkatkan imun tubuh agar terhindar dari virus corona Covid-19. Sebagai mahasiswa yang tinggal di kost atau tinggal bersama orang tua, langkah paling efektif adalah dengan menghindari kerumunan. Bersabarlah karena pandemi virus akan segera usai.

Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: