8 Contoh Bangun Datar beserta Gambar, Ciri-ciri, dan Penjelasannya Lengkap

8 Contoh Bangun Datar beserta Gambar, Ciri-ciri, dan Penjelasannya Lengkap – Bangun datar adalah salah satu materi penting pada pelajaran matematika yang diajarkan di sekolah dan wajib dipahami oleh siswa.

Secara sederhana, bangun datar merupakan bentuk dua dimensi yang memiliki permukaan datar tanpa memiliki ketebalan. 

Sesuai namanya, bangun datar terlihat seperti permukaan rata yang hanya memiliki panjang dan lebar. Bangun datar juga memiliki berbagai jenis dan masing-masing jenisnya memiliki bentuk dan cirinya tersendiri.

Pengertian Bangun Datar

freepik.com/kamranaydinov

Memahami bangun datar sangat penting sebelum kita belajar lebih dalam materi tentang geometri. Kenapa? Karena bangun datar adalah dasar dari berbagai konsep lain seperti volume bangun ruang hingga perhitungan sudut dalam matematika.

Secara sederhana, bangun datar diartikan sebagai bentuk dua dimensi yang dibatasi oleh garis-garis lurus atau lengkung. Karena bentuknya hanya dua dimensi, bangun datar pun tidak memiliki ketebalan, jadi ukurannya hanya terdiri dari panjang dan lebar.

Itulah sebabnya, dalam bangun datar, kita hanya bisa menghitung luas dan kelilingnya saja.

Bangun datar sebenarnya sering kita temui dalam kehidupan sehari-hari. Contoh yang paling mudah adalah jendela yang biasanya berbentuk persegi panjang atau persegi.

Bentuk-bentuk dasar rumah juga sering kali menggunakan segitiga, misalnya di atap rumah. Bahkan, meja, ubin lantai, dan papan tulis di sekolah semuanya adalah contoh bangun datar. 

Meskipun semua bangun datar itu hanya memiliki dua dimensi, masing-masing jenis dari bangun datar ini punya ciri-ciri khusus yang membuatnya berbeda satu sama lain.

Jenis-jenis Bangun Datar

Secara umum ada delapan jenis bangun datar yang akan kita pelajari kali ini, baik itu bangun datar yang punya tiga sisi maupun empat sisi. Misalnya, ada segitiga, belah ketupat, layang-layang, trapesium, persegi, persegi panjang, jajar genjang, dan lingkaran.

Masing-masing bangun datar ini punya bentuk dan ciri-ciri yang berbeda-beda, jadi penting untuk mengenalinya satu per satu dengan menyimak gambar dan ciri-ciri di bawah ini.

Bangun Datar Lingkaran

Lingkaran adalah bangun datar yang cukup unik jika dibandingkan dengan bangun datar lainnya. Berbeda dengan yang lain, lingkaran tidak memiliki sisi dan garisnya melengkung membentuk bundaran sempurna tanpa sudut sama sekali, baik itu sudut lancip maupun sudut tumpul.

Lingkaran memiliki titik pusat yang berada tepat di tengah. Setiap titik di tepi lingkaran memiliki jarak yang sama dari titik pusat tersebut. Jarak dari pusat lingkaran ke tepi lingkaran ini disebut jari-jari. Lingkaran juga memiliki sifat khusus yaitu membentuk sudut 180 derajat.

Ciri-ciri Lingkaran : 

  • Jarak dari titik pusat lingkaran ke titik di tepinya disebut dengan jari-jari, atau dilambangkan dengan huruf (r). Jari-jari ini adalah ukuran yang digunakan untuk menghitung keliling dan luas lingkaran.
  • Lingkaran memiliki sifat simetri putar dan simetri lipat yang tak terbatas. Artinya, jika lingkaran diputar ataupun jika dilipat sepanjang titik pusatnya, maka bentuknya akan selalu tampak sama, tidak peduli berapa derajat putaran atau lipatan yang dilakukan.
  • Lingkaran memiliki total sudut di dalam lingkaran adalah 360 derajat. Ini berarti jika kita mengukur sudut di sekitar lingkaran dari titik awal kembali ke titik yang sama, maka kita akan mendapatkan 360 derajat penuh.
  • Lingkaran memiliki satu titik pusat yang berada tepat di tengah-tengah lingkaran. Titik inilah merupakan acuan ketika mengukur jarak ke semua titik di tepi lingkaran atau jari-jari dan untuk menentukan diameter.
  • Lingkaran memiliki diameter membagi lingkaran menjadi dua bagian yang sama besar dan seimbang. Panjang diameter selalu dua kali panjang jari-jari.

Bangun Datar Persegi

Persegi, atau dikenal juga sebagai bujur sangkar, adalah salah satu jenis bangun datar yang memiliki empat sisi.

Persegi memiliki bentuk yang unik dimana semua sisinya memiliki panjang yang sama, dan ada dua pasang sisi yang saling sejajar. Selain itu, setiap sudut pada persegi membentuk sudut siku-siku, yaitu 90 derajat.

Di kehidupan sehari-hari, bentuk bangun datar persegi seringkali kita temui, misalnya saja ubin pada lantai, jendela, papan tulis kecil dan masih banyak lagi.

Ciri-ciri Persegi : 

  • Semua sisi persegi memiliki panjang yang sama, sehingga bentuknya selalu simetris dan seimbang.
  • Persegi memiliki dua diagonal yaitu garis yang menghubungkan sudut-sudut berseberangan dengan Panjang sama. Diagonal-diagonal ini saling berpotongan di tengah dan membentuk sudut siku-siku.
  • Setiap sudut pada persegi membentuk sudut siku-siku 90 derajat.
  • Persegi memiliki empat titik sudut, yaitu titik pertemuan antara dua sisi yang saling tegak lurus.
  • Persegi dapat dilipat empat kali dengan lipatan yang melalui garis diagonal dan garis tengah yang sejajar dengan sisi-sisinya. Setiap lipatan akan membagi persegi menjadi dua bagian yang sama persis.
  • Persegi memiliki empat sumbu simetri putar.

Bangun Datar Persegi Panjang

Persegi panjang adalah salah satu jenis bangun datar yang memiliki bentuk segi empat dengan empat sisi dan empat sudut siku-siku.

Ciri Utama dari persegi panjang adalah bahwa dua sisi yang berlawanan memiliki panjang yang sama, sementara dua sisi lainnya juga memiliki panjang yang sama, tetapi berbeda dari sisi pertama. Dengan kata lain, persegi panjang terdiri dari dua sisi panjang dan dua sisi pendek.

Meskipun memiliki dua ukuran sisi yang berbeda, persegi panjang tetap memiliki bentuk yang simetris. Ini berarti jika kita membagi persegi panjang melalui garis tengah baik secara vertikal maupun horizontal, hasil bagi di kedua sisi akan terlihat sama.

Ciri-ciri Persegi Panjang : 

  • Persegi panjang terdiri dari empat sisi, yang masing-masing disebut ruas.
  • Memiliki dua sisi yang berlawanan memiliki panjang yang sama dan saling sejajar.
  • Semua sudut pada persegi panjang adalah sudut siku-siku, yaitu 90 derajat.
  • Persegi panjang memiliki dua diagonal yang menghubungkan sudut-sudut berseberangan. 
  • Persegi panjang memiliki dua sumbu simetri lipat, yaitu garis yang membagi bentuk menjadi dua bagian yang identik. Selain itu, persegi Panjang juga memiliki simetri putar.

Bangun Datar Jajar Genjang

Jajar genjang adalah salah satu jenis bangun datar yang memiliki empat sisi. Berbeda dari persegi dan persegi panjang, jajar genjang hanya memiliki sepasang sisi yang sejajar, sementara dua sisi lainnya juga sejajar tetapi dengan panjang yang berbeda.

Hal ini membuat jajar genjang memiliki bentuk yang sedikit berbeda dengan bangun datar lainnya yang memiliki empat sisi, di mana sisi-sisi yang sejajar akan selalu tetap sejajar meskipun posisi atau sudutnya berubah. 

Ciri-ciri Jajar Genjang : 

  • Jajar genjang terdiri dari empat sisi yang membentuk sebuah bangun datar. Setiap sisi saling terhubung untuk membentuk bentuk segi empat.
  • Memiliki empat titik sudut, yaitu titik di mana dua sisi bertemu.
  • Jajar genjang memiliki dua pasang sisi yang sejajar. Sisi-sisi yang berlawanan tidak hanya sejajar, tetapi juga memiliki panjang yang sama.
  • Sudut-sudut yang berlawanan pada jajar genjang memiliki besar yang sama yaitu 60 derajat.
  • Memiliki dua sudut lancip dan dua sudut tumpul.
  • Memiliki dua simetri putar, yaitu dapat diputar 180 derajat di sekitar titik tengah dan tetap terlihat sama.
  • Berbeda dengan bangun datar lainnya seperti persegi, jajar genjang tidak memiliki simetri lipat, hal ini berarti tidak ada garis yang dapat membagi bangun ini menjadi dua bagian yang identik.

Bangun Datar Segitiga

Jenis bangun datar selanjutnya yaitu segitiga. Bangun datar ini memiliki 3 sisi dan 3 sudut yang saling berhubungan atau bertemu di ujungnya.

Terdapat beberapa jenis segitiga yang perlu diketahui yaitu segitiga sama sisi, segitiga sama kaki, segitiga sembarang, segitiga siku-siku, segitiga tumpul, dan segitiga lancip.

Ciri-ciri Segitiga : 

  • Segitiga terdiri dari tiga sisi yang saling terhubung, membentuk sebuah bangun datar.
  • Segitiga memiliki tiga sudut, dan jika kita menjumlahkan ketiga sudut tersebut, totalnya selalu 180 derajat.
  • Jika kita mengambil dua sisi dari segitiga dan menjumlahkan panjangnya, hasilnya akan selalu lebih besar daripada panjang sisi ketiga. 
  • Sisi yang memiliki panjang paling besar selalu terletak di depan sudut yang paling besar dalam segitiga.
  • Sebaliknya, sisi yang memiliki panjang paling pendek berada di depan sudut yang paling kecil.
  • Pada segitiga sama sisi, ketiga sisinya memiliki panjang yang sama. Selain itu, semua sudutnya juga sama besar, yaitu masing-masing 60 derajat.
  • Segitiga sama kaki memiliki dua sisi yang panjangnya sama.
  • Segitiga siku-siku memiliki salah satu sudut yang berukuran 90 derajat, yang dikenal sebagai sudut siku-siku.
  • Segitiga lancip memiliki sudut yang kurang dari 90 derajat. Sehingga, membuat segitiga lancip terlihat lebih tajam dan ramping.

Bangun Datar Segi Lima

Sesuai dengan namanya, bangun datar ini memiliki lima sisi. Setiap sisi pada bangun datar segi lima memiliki panjang yang sama dan saling terhubung di setiap sudutnya. Dengan kata lain, segi lima  semua sisinya memiliki panjang yang sama dan semua sudutnya juga memiliki besar yang sama.

Ciri-ciri Segi Lima : 

  • Segi lima memiliki lima sisi. Semua sisi ini berhubungan dan membentuk sudut pada setiap pertemuan dua sisi.
  • Semua sisi memiliki panjang yang sama. Sehingga, menjadikan segi lima terlihat lebih simetris dan seimbang.
  • Terdapat lima sudut pada segi lima dan Setiap sudut pada segi lima berukuran 108 derajat.
  • Jika kita jumlahkan semua sudut yang ada, totalnya akan selalu sama, yaitu 540 derajat.  

Bangun Datar Trapesium

Jika diperhatikan bentuk bangun datar trapezium sekilas mirip dengan bangun datar persegi sebab memiliki ciri yang sama dengan persegi. Dimana terdapat empat rusuk yang dua diantaranya saling sejajar, hanya saja panjangnya tidaklah sama.

Ciri-ciri Trapesium : 

  • Mempunyai empat sudut yang kesemuanya jika ditotalkan sebesar 360 derajat.
  • Mempunyai empat buah sisi dan salah satunya berhadapan dan sejajar.
  • Mempunyai satu simetri putar dan dua buah diagonal yang tegak lurus dan berpotongan dengan ukuran panjang yang sama.

Bangun Datar Belah Ketupat

Bangun datar belah ketupat merupakan bangun datar dua dimensi yang terbentuk ari empat buah segitiga siku-siku dengan sudut yang saling berhadapan dan memiliki ukuran yang sama besarnya.

Selain itu, jenis bangun datar ini memiliki empat sisi yang sama Panjang yang diagonalnya saling berpotongan dengan tegak lurus.

Ciri-ciri Belah Ketupat : 

  • Semua empat sisi belah ketupat memiliki panjang yang sama.
  • Belah ketupat memiliki dua diagonal, yaitu garis yang menghubungkan sudut-sudut yang berlawanan. 
  • Pada belah ketupat, sudut-sudut yang berhadapan memiliki ukuran yang sama.
  • Jika kita menjumlahkan semua sudut yang ada di dalam belah ketupat, totalnya adalah 360°.
  • Belah ketupat memiliki dua sumbu simetri, yang terletak pada diagonalnya.

Penutup

Demikianlah pembahasan mengenai contoh bangun datar beserta gambar, ciri-ciri, dan penjelasannya lengkap. Dengan menyimak penjelasan di atas, kamu dapat memahami bangun datar.

Semoga artikel ini bermanfaat dan menambah wawasanmu tentang bangun datar. Jika kamu mencari informasi tambahan atau artikel bermanfaat lainnya, jangan ragu untuk mengunjungi blog Mamikos. Temukan berbagai informasi dan tips menarik lainnya di sana.

FAQ

Apa itu bangun ruang?

Bangun ruang dapat diartikan sebagai suatu objek geometris tiga dimensi yang memiliki panjang, lebar, dan tinggi. Dalam hal ini, panjang, lebar, dan tinggi tidak hanya merupakan ukuran dua dimensi seperti pada bangun datar saja, melainkan juga melibatkan dimensi ketiga, yakni ruang atau kedalaman.

Apa itu transformasi geometri?

Transformasi geometri ialah cabang dari ilmu matematika yang membahas mengenai perubahan letak, wujud, besar, atau orientasi suatu bangun geometri pada suatu bidang datar.

Apa itu diameter?

Diameter adalah garis lurus yang menghubungkan dua titik di tepi lingkaran dan melewati pusat. Diameter selalu dua kali panjang jari-jari.

Rumus volume tabung?

Rumus dari volume tabung adalah luas dari lingkaran yang dikalikan dengan tinggi tabung. Jika ditulis menggunakan bahasa matematika, rumus mencari volume tabung adalah π⋅r2⋅t. Untuk rumus volume tabung dengan diameter adalah π⋅d⋅t. Untuk rumus volume tabung tanpa tutup sama persis dengan rumus volume tabung silinder biasa.

Rumus volume kubus?

Bangun ruang yang kedua adalah kubus. Kubus adalah bangun ruang yang tersusun dari 6 bangun datar yang kongruen. Bangun datar yang menyusun kubus adalah persegi. Rumus volume dari kubus adalah s x s x s. Sedangkan untuk rumus luas permukaan kubus adalah 6 x s x s.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta