31 Contoh Kalimat Tidak Efektif yang Diubah Menjadi Kalimat Efektif dan Cara Mengubahnya

Dengan melihat kata apa yang harus dihilangkan atau ditukar, kamu akan semakin mengerti di mana letak ketidakefektifan suatu kalimat.

28 Juli 2024 Mamikos

31 Contoh Kalimat Tidak Efektif yang Diubah Menjadi Kalimat Efektif dan Cara Mengubahnya – Memahami contoh kalimat tidak efektif yang diubah menjadi kalimat efektif dapat menjadi salah satu cara memahami bagaimana sebenarnya bentuk kalimat efektif itu.

Dengan melihat kata apa yang harus dihilangkan atau ditukar, kamu akan semakin mengerti di mana letak ketidakefektifan suatu kalimat.

Simak contoh kalimat tidak efektif yang dapat diubah menjadi kalimat efektif dan bagaimana cara mengubahnya.

Memperbaiki Kalimat Tidak Efektif Menjadi Kalimat Efektif berdasarkan Ciri-ciri

Contoh Kalimat Tidak Efektif yang Diubah Menjadi Kalimat Efektif dan Cara Mengubahnya
freepik.com/author/freepik

Berikut ini, kamu akan dihadapkan pada beberapa contoh kalimat tidak efektif yang diubah menjadi kalimat efektif berdasarkan ciri-ciri dan struktur kalimat efektif, sehingga kamu dapat sekaligus memahami teori dan praktiknya.

1. Lugas

Salah satu contoh kalimat tidak efektif diubah menjadi kalimat efektif dari segi kelugasannya adalah sebagai berikut.

  • Kalimat tidak efektif: Terus meningkatnya permintaan konsumen terhadap masker, mau tidak mau memaksa industri masker untuk menambah produksinya dan lebih meningkatkan mutu masker itu sendiri.
  • Kalimat efektif: Permintaan terhadap produk masker yang terus meningkat memaksa industri masker menambah produksi dan meningkatkan mutunya.

2. Jelas

Salah satu contoh kalimat tidak efektif yang diubah menjadi kalimat efektif dari segi kejelasannya adalah sebagai berikut.

  • Kalimat tidak efektif: Berdasarkan analisis kuantitas konsumsi di masyarakat, dapat diketahui bahwa dalam melaksanakan promosi memiliki pengaruh terhadap aspek produksi.
  • Kalimat efektif: Berdasarkan analisis kuantitas konsumsi di masyarakat, dapat diketahui bahwa promosi memiliki pengaruh terhadap aspek produksi.

3. Sejajar

Salah satu contoh kalimat rancu yang diubah menjadi kalimat efektif dari segi kesejajarannya adalah sebagai berikut.

  • Kalimat tidak efektif: Kumpulan cerpen itu ditulis oleh Sara dan Gramedia yang menerbitkannya.
  • Kalimat efektif: Kumpulan cerpen itu ditulis oleh Sara dan diterbitkan oleh Gramedia. (Atau) Sara yang menulis kumpulan cerpen itu dan Gramedia yang menerbitkannya.

4. Pengulangan Subjek

Salah satu contoh kalimat tidak efektif yang diubah menjadi kalimat efektif dilihat dari pengulangan subjeknya adalah sebagai berikut.

  • Contoh kalimat tidak efektif: Karena dia sakit, dia tidak masuk sekolah.
  • Contoh kalimat efektif: Karena sakit, dia tidak masuk sekolah.
Close