Contoh-contoh Kampung Adat Sunda Jawa Barat beserta Deskripsinya Lengkap
Jika kamu sedang mencari contoh kampung adat Sunda Jawa Barat, maka pada artikel ini kamu akan menemukan contohnya lengkap dengan deskripsinya.
3. Kampung adat Cikondang

Contoh Kampung Adat Sunda Jawa Barat berikutnya ini berada kota Bandung yang secara administrasi masih merupakan wilayah di kelurahan Lamajang yang merupakan salah satu desa di kecamatan Pangalengan.
Pernah terjadi kejadian memilukan di kampung ini, tepatnya di tahun 1942 terjadi sebuah kebakaran hebat yang menghanguskan sebagian besar rumah yang ada di sana.
Konon hanya satu rumah yang tersisa, dan rumah yang tersisa ini usianya telah hampir 200 tahun.
Jika dibandingkan dengan rumah adat lainnya yang ada di sana. Rumah yang disebut dengan rumah Adat Cikondang ini akan terlihat lebih tinggi diantara yang lainnya.
Ciri khas yang dimiliki rumah ada ini adalah atapnya yang menjulang dan bahan atapnya dari rumbia yang disusun secara bertumpuk.

Advertisement
Di kampung ini kamu akan dapat menyaksikan makam keramat, hutan yang dikeramatkan, lesung, dan lumbung padi serta balai pertemuan yang bentuknya sangat khas Sunda.
4. Kampung Mahmud

Kampung Mahmud merupakan contoh Kampung Adat Sunda Jawa Barat yang menjadi saksi bisu dari pusat penyebaran agama islam di daerah Priangan
Perlu kamu tahu kampung Mahmud ini masih berada di kota Bandung, tepatnya di desa Mekar Rahayu, kecamatan Margaasih.
Diperkirakan kampung adat ini telah berdiri semenjak abad ke-17. Seperti kampung adat lainnya yang ada di daerah Jawa Barat.
Bentuk rumah yang ada di kampung adat ini sangat khas Sunda yakni rumah yang dibuat panggung dengan atap menjulang, serta menggunakan rumbia sebagai bahan penutup atapnya.
Sebagai salah satu pusat awal berkembangnya ajaran islam di daerah Priangan, tidak aneh apabila di kampung ini sangat kuat nilai-nilai keislamannya.
Selain itu di kampung ini terdapat pula makam dari seorang ulama besar di masanya yang bernama Eyang Abdul Manaf.
Bagi kalangan masyarakat yang tinggal di sana, nama ini merupakan pendiri perkampungan dan sosok yang turut punya andil dalam penyebaran agama islam di daerah tersebut.