5 Contoh Paragraf Analogi tentang Pendidikan dan Cara Membuatnya
Sudah pernah membuat paragraf analogi? Simak cara pembuatannya beserta contoh paragraf analogi tentang pendidikan berikut ini.
Contoh Paragraf Analogi tentang Pendidikan 3
Belajar Ibarat Mendaki Gunung
Kesulitan yang muncul saat belajar merupakan hal yang wajar. Apalagi saat seseorang baru saja memutuskan belajar hal baru yang belum pernah didapatkan sebelumnya.
Ibarat mendaki gunung, perjuangan yang diperlukan untuk mencapai puncaknya akan lama dan butuh perjuangan. Begitu pula saat belajar hal baru, seseorang akan butuh waktu lebih lama dalam memahami materi hingga bisa paham.
Saat berada di bawah gunung, pemandangan yang indah tidak akan terlihat. Itu lah yang dirasakan seseorang saat memulai belajar. Yang ia rasakan hanyalah kesulitan. Namun, saat tiba di puncak gunung, pemandangan yang indah bisa terlihat dan rasa lelah mendaki sirna.
Begitu pula saat proses belajar yang sulit selesai dilalui, rasa lelah belajar akan hilang dan berganti dengan kepuasan karena sudah memahami materi yang dipelajari.
Contoh Paragraf Analogi tentang Pendidikan 4
Belajar Seperti Roller Coaster yang Naik dan Turun

Advertisement
Kondisi belajar yang dihadapi seseorang akan berbeda-beda. Saat mempelajari materi yang sulit, ibarat roller coaster yang berada di bawah, tidak ada rasa berdebar-debar dan senang.
Lain halnya saat seseorang paham materi yang dipelajarinya dan bisa menerapkannya dalam kehidupan, ibarat roller coaster, posisinya sedang berada di atas. Akan ada perasaan senang dan euforia khusus.
Saat akan memulai permainan roller coaster pun seseorang akan berdebar-debar menantikan sensasi yang dirasakannya. Begitu pula saat memulai belajar, apalagi ketika tahun ajaran baru dimulai, seseorang tidak tahu dengan apa yang akan dihadapinya, padahal ada banyak keseruan yang sedang menanti.
Contoh Paragraf Analogi tentang Pendidikan 5
Belajar Ibarat Berjalan dalam Kegelapan
Belajar diibaratkan seperti berjalan dalam kegelapan tanpa cahaya. Sebab, seseorang tidak tahu ke mana tujuannya. Seringkali seseorang tidak tahu jawaban untuk apa belajar. Padahal, berjalan di kegelapan pada saatnya akan mencapai tujuan, begitu pula dengan belajar.
Contoh Analogi tentang Pendidikan
Apakah kamu sudah menemukan analogi tentang pendidikan yang akan melengkapi paragrafmu?