12 Contoh Pidato Perpisahan Sekolah Singkat SD – SMA Berbagai Bahasa yang Berkesan

Contoh Pidato Perpisahan Sekolah Singkat SD – SMA Berbagai Bahasa yang Berkesan – Pidato menjadi hal yang sangat penting untuk disampaikan pada sebuah acara.

Misalnya acara penyambutan, acara peringatan suatu acara, hingga acara perpisahan. Pidato juga tidak hanya disampaikan oleh orang tua saja. 

Pada beberapa acara perpisahan, anak-anak atau perwakilan siswa akan menyampaikan sepatah dua patah kata yang ditujukan pada khalayak. Durasi penyampaian pidato pun perlu diperhatikan.

Contoh Pidato Perpisahan Sekolah

freepik.com/benzoix

Penting juga untuk mengetahui pidato perpisahan singkat padat dan jelas agar para audiens tidak bosan mendengarkan.

Selain itu, penyampaian pidato perpisahan singkat padat dan jelas yang tidak bertele-tele pun perlu diperhatikan. Berikut ini adalah contoh pidato singkat yang bisa menjadi referensi.

Di bawah ini kami sajikan contoh pidato tentang perpisahan sekolah singkat berbagai bahasa.

Mulai dari contoh pidato perpisahan kelas 6, lalu pidato tentang perpisahan kelas 9 SMP, hingga pidato tentang perpisahan kelas 12 SMA.

Keseluruhan contoh pidato perpisahan sekolah yang ada dalam artikel ini diharapkan dapat menjadi referensi dalam membuat pidato perpisahan singkat padat dan jelas.

Contoh pidato perpisahan sekolah yang dimuat dalam artikel ini, disediakan dalam 3 bahasa. Pertama adalah Contoh pidato perpisahan sekolah bahasa indonesia. 

Bahasa Indonesia adalah bahasa yang paling sering digunakan di Indonesia karena itu contoh pidato ini, sangat banyak dicari. Selanjutnya adalah contoh pidato perpisahan sekolah bahasa inggris. 

Selain bahasa indonesia, dalam pidato perpisahan atau acara penting lainnya, bahasa inggris juga sering digunakan agar lebih elegan. Terakhir adalah contoh pidato perpisahan sekolah bahasa jawa. 

Bahasa jawa juga masih sering digunakan dalam pidato di area jawa karena itu pidato perpisahan sekolah bahasa jawa juga ditambahkan dalam artikel ini.

Contoh Pidato Perpisahan Sekolah Kelas 6 SD

Pidato Perpisahan Sekolah kelas 6 SD  – Bahasa Indonesia

Yang terhormat, Bapak Kepala SD Taruna Melati, yang saya hormati, Ibu/Bapak Guru dan Karyawan SD Taruna Melati, yang saya hormati, wali murid siswa kelas 6 SD Taruna Melati, dan yang saya sayangi serta saya banggakan teman-teman murid kelas 6 SD Taruna Melati.

Assalamualaikum wr. wb.

Puji syukur senantiasa kita panjatkan kehadirat Allah SWT atas limpahan nikmat yang diberikanNya kepada kita, sehingga pada hari ini kita semua bisa berkumpul untuk mengikuti acara pelepasan serta perpisahan siswa kelas 6 SD Taruna Melati.

Tak lupa pula shalawat dan salam juga kita sampaikan pada Rasulullah SAW, semoga syafaatnya akan mengalir pada kita di hari akhir.

Bapak Kepala dan Bapak Ibu Guru SD Taruna Melati, serta para hadirin yang berbahagia, perkenankanlah saya atas nama Amelia mewakili teman-teman murid kelas 6 untuk menyampaikan sepatah dua patah kata pada kesempatan ini.

Tidak terasa, waktu sangat cepat berlalu. Kemarin rasanya saya baru pertama masuk di kelas 1, berebut kursi duduk bersama teman-teman, bercanda, tertawa, berkenalan dengan Bapak dan Ibu Guru yang tidak pernah lelah mendidik dan mengajar kami.

Kedatangan kami yang membuat Bapak dan Ibu Guru berpikir keras bagaimana cara membuat kami mandiri pun tidak akan kami lupakan.

Masih teringat jelas bagaimana murid-murid di SD Taruna Melati datang dengan diantar orang tua, menangis karena ingin ditemani, bahkan sampai ditunggu di dalam kelas karena berjuang beradaptasi.

Namun, ada pula diantara kami yang sudah mandiri, sehingga tidak perlu ditemani orang tua lagi.

Terima kasih banyak untuk Bapak dan Ibu guru kelas 1 atas perjuangannya berkomunikasi dengan kami, anak-anak kecil dengan segala tingkah polah kami.

Saya menyadari bahwa ketegasan Bapak dan Ibu Guru tidak lain dan tidak bukan untuk mengajarkan kami kemandirian dan membuat kami benar-benar belajar di sekolah.

Mulanya, kami yang tidak bisa membaca dan belum lancar menulis diajarkan dengan sabar oleh Bapak dan Ibu Guru, sehingga kami pun bisa belajar dengan lancar.

Bahkan, beberapa dari kami mendapatkan nilai sempurna di Ujian Nasional.

Oleh karena itu, izinkanlah saya mewakili teman-teman untuk mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya pada Bapak dan Ibu Guru sebagai pahlawan tanpa tanda jasa.

Saya dan teman-teman juga memohon maaf apabila dalam menempuh studi di SD Taruna Melati banyak melakukan kesalahan, bahkan tidak jarang menyakiti hati Bapak dan Ibu Guru.

Untuk teman-teman yang sudah lulus, mari kita berjuang melanjutkan studi ke Sekolah Menengah Pertama atau sederajat demi menggapai mimpi masing-masing.

Akhir kata, saya memohon doa restu kepada Bapak Kepala Sekolah, Bapak dan Ibu Guru, serta saudara semua agar setelah meninggalkan sekolah ini, kami tetap bisa membawa nama baik sekolah. Saya akhiri, wassalamualaikum wr. wb.

Contoh Pidato Perpisahan Sekolah Kelas 6 – Bahasa Inggris 

Good Morning

The honorable Mr. Samira as the principal of SD Taruna Melati

The honorable Mrs. Diandra as the vice principal

The Honorable the teachers

And all of my beloved friend

First of all, let us pray praise and gratitude to God, Allah SWT because he has given his grace, guidance and health to us so that we could gather together this morning on this occasion of the farewell day ceremony of 6th grade students.

Let’s convey blessings and greetings to the Prophet Muhammad, hopefully we can get his intercession later in akhirah.

Thanks for the opportunity, and let me deliver a speech for representing all sixth grade students today.

Ladies and Gentlemen,

Time passed by so quickly. We had studied for six-year at this school, our beloved SD Taruna Melati. Lots of precious memories that we made here will never be forgotten.

Sad moments also happy moments, we have experienced together made us a family. Those memories are wrapped into our soul that we will  always remember.

Ladies and Gentlemen,

Finally, we are facing our graduation day. I feel both happy and sad at the same time because we will leave this school.

I will congratulate all 6th grade students and teachers for their effort, so this time we can graduate.

Enormous gratitude to our beloved teachers for all they have given to us. Only prayer that we can give to our teacher may you always be given health by God amen.

To all my friends, graduation is not the end of our life. We have to continue our study. We also apologize to teachers because I am sure we made a lot of mistakes.

I hope this occasion is not the end of everything and we can meet again. If there were mistakes I made when delivering this speech, please apologize me.

Wabilahitaufik walhidayah Wassalamu’alaikum wr. wb

Contoh Pidato Perpisahan Sekolah Kelas 6 – Bahasa Jawa

Assalamu’alaikum wr. Wb

Ingkang kinurmatan Bapak Kepala Sekolah ugi Bapak – Ibu Guru SD Taruna Melati ingkang satuhu luhuring budi,

Rencang-rencang kelas 6 SD Taruna Melati ingkang kula tresnani.

Monggo kita ngaturaken puji syukur dhumateng Allah SWT ingkang maringaken nikmat lan nikmat bagas waras dumateng kito sedoyo dumugi sakmeniko.

Mula kito sedaya saged kempal wonten ing adicara perpisahan sak manika.

Kula, wakil rencang – rencang kelas 6 SD Taruna Melati ngaturaken sembah nuwun kagem Bapak / Ibu Guru SD Taruna Melati ingkang sampun nggulawanthah kulo lan rencang dateng pawiyatan ingkang dangunipun enem warsa.

Kula lan rencang sebrayat sampun ngangsu kawruh wonten ing pawiyatan mriki.

Wonten ing adicara menika, kulo piyambak saha rencang-rencang nyuwun agenging pangapunten saking Bapak / Ibu menawi gadhah kalepatan ingkang dipun sengojo utawi mboten disengojo.

Mugi-mugi Bapak / Ibu guru kerso ngapuntenaken sedoyo kelepatan kulo lan rencang-rencang.

Sampun cekap anggenipun kulo matur. Bilih menawi wonten kalepatan, kulo nyuwun agenging pangapunten saking Bapak / Ibu guru.

Wasslamu’alaikum wr. wb.

Contoh Pidato Perpisahan Sekolah Kelas 6 – Ujian Praktek

Assalamualaikum wr. wb.

Yang terhormat Bapak Kepala SD Negeri Tunas Bangsa

Yang saya hormati Bapak dan Ibu Guru SD Negeri Tunas Bangsa

Serta teman-teman SD Negeri Tunas Bangsa yang saya sayangi

Marilah kita panjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT karena atas limpahan rahmatNya kita dapat berkumpul di tempat ini dalam keadaan sehat walafiat. Alhamdulillah.

Izinkanlah saya selaku perwakilan siswa kelas 6 untuk menyampaikan sepatah dua patah kata pada acara perpisahan sekolah.

Tidak terasa saya dan teman-teman telah menempuh studi selama 6 tahun. Suka dan duka  sudah kami alami bersama-sama di Sekolah Dasar kita yang tercinta.

Saya mewakili teman-teman kelas 6 SD Negeri Tunas Bangsa mengucapkan terima kasih pada Bapak dan Ibu Guru yang sebesar-besarnya karena telah memberikan kami kesempatan belajar di sini.

Berbagai macam ilmu pengetahuan dan hal penting lainnya telah kami dapatkan selama 6 tahun.

Bapak dan Ibu guru sudah berjuang sekuat tenaga membimbing dan menuntun kami, sehingga kami semua bisa membanggakan nama SD Negeri Tunas Bangsa.

Saya atas nama teman-teman juga memohon maaf apabila selama menempuh studi memberikan kesan yang kurang menyenangkan serta membuat banyak kesalahan.

Kenakalan kami tentu tidak bermasud untuk membuat Bapak dan Ibu marah. Terima kasih untuk tidak pernah lelah menasihati dan mengingatkan kami.

Sekian pidato dari saya. Mohon doanya agar kami bisa lancar dalam meneruskan studi selepas lulus dari SD Negeri Tunas Bangsa ini.

Wassalamualaikum wr. wb.

Contoh Pidato Perpisahan Sekolah Kelas 9 SMP

Contoh Pidato Perpisahan Sekolah Kelas 9 SMP – Bahasa Indonesia

Assalamualaikum wr. wb.

Yang terhormat Bapak Kepala SMP Kencana Nusa

Yang saya hormati Bapak dan Ibu Guru SMP Kencana Nusa

Serta teman-teman SMP Kencana Nusa yang saya banggakan

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena kita bisa berkumpul dalam keadaan sehat walafiat tanpa kurang suatu apapun.

Saya mewakili teman-teman kelas 9 SMP Kencana Nusa mengucapkan terima kasih atas kesempatan yang sudah diberikan, sehingga saya bisa menyampaikan sepatah dua patah kata pada acara perpisahan kelas 9 SMP Kencana Nusa.

Tidak terasa 3 tahun menimba ilmu di salah satu SMP favorit yang ada di Yogyakarta ini, akhirnya kami harus pergi untuk meneruskan studi di jenjang yang lebih tinggi.

Terima kasih banyak untuk Bapak dan Ibu Guru yang tidak pernah lelah membimbing dan menuntun kami, sehingga kami bisa menjalani masa transisi dari murid Sekolah Dasar yang terkadang bandel menjadi siswa Sekolah Menengah yang mengerti sopan santun.

Terima kasih pula atas nasihat Bapak dan Ibu Guru, perhatian yang diberikan Bapak dan Ibu Guru, serta kasih sayang yang tidak bisa kami balas dengan apapun.

Kami sadar, selama menjadi siswa SMP kami membuat banyak kesalahan, sehingga membuat Bapak dan Ibu kesal. Oleh karena itu, kami juga memohon maaf atas kesalahan yang kami buat.

Kami memohon doa dari Bapak dan Ibu Guru agar studi kami di Sekolah Menengah Atas nanti lancar, sehingga kami bisa mengharumkan nama sekolah sekaligus membuat Bapak dan Ibu bangga.

Percayalah, tanpa jasa dan doa Bapak serta Ibu Guru, kami tidak akan bisa sampai di sini.

Sekian pidato dari saya, mohon maaf apabila dalam penyampaian terdapat salah kata dan bahasa. Wassalamualaikum wr. wb.

Contoh Pidato Perpisahan Sekolah Kelas 9 SMP – Bahasa Inggris

Assalamualaikum wr. wb.

Good Morning

The honorable Mr. Santara as the principal of SMP Taruna Jaya

The honorable Mrs. Diana as the vice principal of SMP Taruna Jaya

The Honorable the teachers of SMP Taruna Jaya

And all of my beloved friend in SMP Taruna Jaya

Praise to Allah SWT for His blessing upon us, so we can be here together in this special occasion.

As the representative student, let me deliver some speech on this farewell ceremony. Time flies so fast. It has been three years since our first meeting.

Our awkward moments turned into memories. There were also many things that happened here. I am sure those memories will remain in our hearts.

Someday, we will look back and realize that we made those kinds of moments together.

I would like to say congratulations to all of my friends who graduated this year. It was not easy for us to pass the exam.

But now, here we are with our new life and new spirit to go to Senior High School.

For my beloved teachers, I am very grateful for all the things that you have done. You had been our second parents in our beloved school.

All of the knowledge from you will be beneficial to our life. Your patience brought us here now.

In this opportunity, I will also apologize for all the bad things that might happen when I studied. I promise to remember your advices and make you proud

I think that’s all I can say. Thank you.

Wassalamualaikum wr. wb

Contoh Pidato Perpisahan Sekolah Kelas 9 SMP – Bahasa Jawa

Assalamualaikum wr. wb.

Ingkang kinurmatan Bapak Kepala Sekolah Taruna Jaya ugi Bapak – Ibu Guru SMP Taruna Jaya ingkang satuhu luhuring budi,

Rencang-rencang kelas 9 SMP Taruna Jaya ingkang kula tresnani.

Monggo kita ngaturaken puji syukur dhumateng Allah SWT ingkang maringaken nikmat bagas waras dumugi sakmeniko. Kito sedaya saged kempal wonten ing adicara perpisahan SMP Taruna Jaya.

Kula wakil saking kelas 9 SMP ngaturaken agenging panuwun dhumateng sadaya, awit saking sih katresnan anggenipun nggulawentah kula lan rencang-rencang saengga saged ngrampungaken kewajiban anggenipun ngangsu kawruh wonten ing pawitan menika.

Mugi-mugi, amal Bapak Ibu Guru pikantuk pinwales ingkang kathah saking Gusti Allah SWT.

Mugi-mugi, Bapak Ibu Guru tansah diparingi kasarasan, kawilujengan, lan ketentreman saengga saged nggulawentah adhik-adhik kelas 7 lan 8 dumugi paripurna.

Kula sakanca ugi nyuwun agengin pangapunten awit kula sakanca asring ndamel Bapak Ibu Guru duka lan kuciwa, awit saking atur utawa solah bawa.

Dhumateng Bapak Ibu Guru lan adhik-adhik sedaya, kula ndedonga mugi kita sedaya tansah pinaringan rahmat saha barokah saking Gusti Allah SWT.

Cekap semanten atur kula, menawi kathah kalepatan atur saha solah bawa ingkang boten mranai penggalih, kula nyuwun pangapunten.

Wassalamualaikum wr. wb.

Contoh Pidato Perpisahan Sekolah Kelas 12 SMA

Contoh Pidato Perpisahan Sekolah Kelas 12 SMA – Bahasa Indonesia

Yang terhormat, Bapak Kepala SMA Standar Internasional

Yang saya hormati, Ibu/Bapak Guru dan Karyawan SMA Standar Internasional

Yang saya hormati, wali murid siswa kelas 12 SMA Standar Internasional

Dan yang saya sayangi serta saya banggakan teman-teman murid SMA Standar Internasional Assalamualaikum wr. wb.

Puji syukur senantiasa kita panjatkan kehadirat Allah SWT atas limpahan nikmat yang diberikanNya kepada kita, sehingga pada hari ini kita semua bisa berkumpul untuk mengikuti acara pelepasan serta perpisahan siswa kelas 12 SMA Standar Internasional.

Tak lupa pula shalawat dan salam juga kita sampaikan pada Nabi Muhammad SAW, semoga syafaatnya akan mengalir pada kita di hari akhir.

Bapak Kepala dan Bapak Ibu Guru SMA Standar Internasional, serta para hadirin yang berbahagia, perkenankanlah saya atas nama Doni mewakili teman-teman kelas 12 untuk menyampaikan sepatah dua patah kata pada acara perpisahan dan pelepasan siswa kelas 12 SMA Standar Internasional.

Tidak terasa, waktu berlalu begitu cepat. Kemarin rasanya saya baru pertama menjalani OSPEK, mengerjakan banyak tugas dan berbagai macam aktivitas untuk masa orientasi, serta berkenalan dengan keluarga besar SMA Standar Internasional.

Kami dengan latar belakang Sekolah Menengah Pertama berbeda-beda berkumpul di SMA favorit ini, kemudian mendapatkan bimbingan dari Bapak dan Ibu Guru.

Kami sadar, kedatangan kami tentu bukanlah hal yang mudah untuk diatasi. Kenakalan kami di masa SMP yang masih terbawa seringkali membuat Bapak dan Ibu kesal dan marah.

Tapi kami yakin, nasihat yang diberikan Bapak dan Ibu untuk kami memang untuk kebaikan kami juga.

Oleh karena itu, saya mewakili teman-teman juga memohon maaf apabila dalam menempuh studi selama 3 tahun banyak membuat kesalahan.

Terima kasih banyak untuk Bapak dan Ibu Guru atas perjuangannya dalam mengajarkan kami tata krama, kesopanan, dan hal-hal penting lainnya selain mengajarkan mata pelajaran.

Kami sangat senang bisa mengharumkan nama sekolah dengan peringkat pertama peraih rata-rata nilai UN terbaik se-Yogyakarta.

Tanpa perjuangan dan jerih payah serta doa Bapak dan Ibu, mustahil kami bisa mendapatkannya. Bagi kami, Bapak dan Ibu Guru adalah orang tua kedua di sekolah.

Untuk teman-teman yang sudah lulus, mari kita berjuang melanjutkan studi ke Perguruan Tinggi yang sudah teman-teman inginkan untuk menggapai mimpi masing-masing.

Akhir kata, saya memohon doa restu kepada Bapak Kepala Sekolah, Bapak dan Ibu Guru, serta saudara semua agar setelah meninggalkan sekolah ini, kami tetap bisa membawa nama baik SMA Standar Internasional.

Mohon maaf apabila dalam menyampaikan pidato ini ada salah kata. Saya akhiri, wassalamualaikum wr. wb.

Contoh Pidato Perpisahan Sekolah kelas 12 SMA – Bahasa Inggris

Good afternoon the honorable principle of Standar Internasional Senior High School, vice principal, fellow colleagues, and grade 12th students

It is such an honorable and also rare opportunity for me to greet you in this ceremony. We are all here to celebrate a farewell party.

You just opened a new gate to your next stage in life. All of the memories  you bring will not be forgotten.

I still clearly remember when we first met, about how the teacher and staff greeted us and asked us to be a family of Standar Internasional Senior High School.

We made a lot of memories, both good and bad memories, but those memories will make us a better person.

Today, I am going to thank all of the teachers in SMA Standar Internasional that we were proud to have second parents like you. I hope this farewell ceremony will not separate us.

I also want to apologize if we made a lot of mistakes. This is the time for us to continue our study.

I think that’s all I can say. Thank you very much for your attention.

Contoh Pidato Perpisahan Sekolah Kelas 12 SMA – Bahasa Jawa

Assalamualaikum wr. wb.

Ingkang kinurmatan Bapak Kepala Sekolah Taruna Jaya ugi Bapak – Ibu Guru SMA Standar Internasional ingkang satuhu luhuring budi,

Rencang-rencang kelas 9 SMA Standar Internasional ingkang kula tresnani.

Monggo kita ngaturaken puji syukur dhumateng Allah SWT ingkang sampun maringaken nikmat dhumateng kita sedaya, saengga kita saged kempal ing adicara perpisahan kelas 12 SMA Standar Internasional menika.

Kula wakil siswa kelas 12 SMA Standar Internasional ingkang tinanggenah guru kagem makili rencang-rencang ngaturaken agenging panuwun.

Bapak Ibu Guru SMA Standar Internasional, matur nuwun amargi sampun nggulawenthah kula sakanca tigang warsa ing pawiyatan menika.

Kula sakanca badhe nyuwun pangestu saking Bapak Ibu Guru supados saged dados tiyang ingkang migunani tumrap kulawarga, masyarakat, agami, nusa lan Indonesia.

Sajatosipun, kula lan rencang rencang ugi rumaos awrat sanget badhe nilaraken pawiyatan SMA Standar Internasional menika.

Kula ugi gadhah pesen kagem adhik-adhik kelas 10 dan 11 supados sinau kanthi sregep supados saged mujudaken cita-citanipun.

Cekap semanten saking kula, menawi anggen kula sakanca gadhah kalepatan, kula nyuwun pangapunten.

Wassalamualaikum wr. wb.

Sekian informasi mengenai contoh pidato perpisahan singkat padat dan jelas yang mengharukan.

Kamu pun bisa mencari tahu pidato perpisahan singkat padat dan jelas lainnya dengan konten lebih lengkap sebagai referensi, sehingga para audiens atau pendengar pun mendapatkan banyak informasi.

Meskipun masih berada di jenjang sekolah dasar dan sekolah menengah, tidak ada salahnya belajar untuk memilih kata-kata indah agar pidato pun semakin berkesan. Selamat membuat pidato perpisahan!


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta