5 Contoh Program Pengembangan Karir Karyawan Perusahaan dan Tujuannya
Untuk meningkatkan skill dan kompetensi diri, seorang karyawan dapat mengembangan karir dengan mengikuti program pengembangan karir di perusahaan.
5. Menghadiri Konferensi dan Seminar

Contoh program pengembangan karir karyawan perusahaan berikutnya adalah dengan menghadiri konferensi atau seminar tertentu.
Perusahaan dapat mengirimkan karyawan untuk ikut pada sebuah konferensi atau seminar dalam rangka mendukung pengembangan karir mereka.
Konferensi dan seminar tersebut tidak hanya memberikan kesempatan kepada karyawan untuk memperdalam pengetahuan tentang tren industri terbaru, tetapi juga memungkinkan karyawan untuk berinteraksi dengan ahli dan profesional lainnya dalam bidang yang sama.

Advertisement
Akhir
Pembahasan lengkap contoh program pengembangan karir karyawan perusahaan dan tujuannya pada kesempatan ini harus Mamikos sudahi sampai di sini dulu.
Mamikos harap setelah kamu membaca apa saja contoh program pengembangan karir karyawan dan perusahaan lengkap di sini, kamu jadi terinspirasi untuk membuat atau bahkan mengikuti program pengembangan karir nantinya.
FAQ
Ada beberapa contoh program pelatihan dan pengembangan SDM di kantor atau perusahaan. Beberapa contoh program pelatihan untuk meningkatkan skill atau kemampuan pekerja tersebut antara lain adalah Pelatihan Kemampuan atau (Skill Training), Retraining (pelatihan kembali), Cross Functional Training, Team Training, Language Training, Technology Training, dan Creativity Training.
Program pengembangan karir di sebuah perusahaan memiliki tujuannya tersendiri. Tujuan dari program pengembangan karir tersebut tak lain adalah untuk menyesuaikan antara kebutuhan dan tujuan karyawan dengan kesempatan karir yang tersedia di perusahaan saat ini dan di masa yang akan datang.
Adapun langkah-langkah mengembangkan karir yang bisa dilakukan oleh seorang karyawan di perusahaan antara lain adalah Bekerja lebih baik dengan rekan kerja, Menjalin hubungan dengan orang-orang penting di perusahaan, Memberikan umpan balik pada perusahaan, dan Mampu untuk menetapkan prioritas dengan baik.
Ada beberapa tips untuk meningkatkan karir seorang karyawan di perusahaan. Beberapa tips tersebut antara lain menemukan mentor, mengikuti training untuk membangun skill karir, meningkatkan keterampilan komunikasi, berani mengambil tantangan, memperluas karir melalui media sosial, membuat rencana jangka panjang dan pendek, dan intropeksi diri dari setiap kesalahan.
Terdapat beberapa cara untuk meningkatkan kompetensi dari karyawan di perusahaan. Beberapa cara tersebut antara lain adalah pelatihan, melaksanakan rotasi kerja, pendidikan, job enrichment, kenaikan jabatan/promosi, membangun teamwork, membuat area kerja yang nyaman, dan melaksanakan aktivitas di luar rutinitas.