Contoh Resume Tugas Kuliah serta Cara Membuatnya yang Baik dan Benar
Resume merupakan bagian dari rutinitas mahasiswa yang ditemui sehari-hari. Simak penjelasan terkait contoh resume tugas kuliah serta cara membuatnya di bawah ini.
Contoh Resume Tugas Kuliah serta Cara Membuatnya yang Baik dan Benar – Kuliah merupakan waktu yang tepat untuk belajar mengenai banyak hal, baik saat di dalam maupun di luar kelas.
Namun, untuk keperluan akademik sendiri, membaca materi dan mengerjakan tugas menjadi bagian dari rutinitas yang dilaksanakan sehari-hari.
Bentuk dari tugas yang perlu diserahkan ada begitu banyak, termasuk juga menjadi resume yang juga dikenal dengan istilah ringkasan. Untuk bisa membuat resume dengan benar, kamu bisa membaca penjelasan berikut.
Apa itu Resume?

Sebelum lebih lanjut mengetahui contoh resume tugas kuliah serta cara membuatnya, mari membahas apa sebenarnya resume itu sendiri.
Saat ingin menyampaikan informasi tetapi dirasa terlalu panjang, membuat resume bisa menjadi alternatif yang tepat.
Resume bisa membantu kamu untuk bisa menyampaikan informasi dari berbagai sumber dengan cara yang lebih efektif.
Beberapa sumber yang biasa digunakan sebagai bahan resume diantaranya seperti jurnal, buku, dan artikel dari media lainnya.
Resume merupakan bentuk ringkasan yang diambil bagian pokoknya saja dari sebuah kalimat maupun bacaan. Tidak jarang pula resume digunakan untuk bisa meringkas isi pikiran yang dimiliki oleh pengarang.

Advertisement
Kamu bisa menemui resume dalam bentuk penggalan kalimat yang di dalamnya masih terdapat gagasan pokok.
Oleh karenanya, isi dari resume sendiri tidak banyak berubah dari gagasan pokok yang dimiliki oleh sebuah teks.
Meskipun begitu, banyak pula yang masih menganggap bahwa resume dengan ikhtisar merupakan hal yang sama. Padahal, keduanya merupakan hal yang berbeda dan memiliki cirinya masing-masing.
Perbedaan yang cukup bisa terlihat yaitu di dalam ikhtisar tidak mengandung urutan dari gagasan pokok yang dicantumkan. Tentunya hal ini berkebalikan dengan resume yang tidak seperti itu.
Lebih singkatnya, penulisan ikhtisar sifatnya lebih bebas dibandingkan dengan resume.
Hal ini juga dikarenakan penulisan ikhtisar didasarkan pada pemahaman sendiri dan disampaikan dengan kalimat sendiri dari sebuah bacaan.
Dalam arti lebih singkat, resume dibuat dengan kamu menyusun karangan menjadi lebih pendek tanpa melakukan perubahan pada gagasan utama atau pokoknya.
Isi dari resume tidak banyak berubah, hanya saja disajikan dengan lebih pendek dan padat untuk dibaca.