8 Contoh Self Reward yang Bagus untuk Diri Sendiri dan Apa Pentingnya?

8 Contoh Self Reward yang Bagus untuk Diri Sendiri dan Apa Pentingnya – Ada berbagai macam cara yang kerap dilakukan seseorang saat berhasil dalam mendapat sesuatu, baik itu untuk hal-hal yang sederhana maupun untuk tujuan-tujuan besar. Kondisi yang demikian itu, saat ini akrab disebut dengan self reward.

Self Reward: Dari, Oleh, dan Untuk Diri Sendiri

unsplash.com/Coco Tafoya

Self reward merupakan suatu bentuk penghargaan kepada, oleh, dan untuk diri sendiri setelah berhasil meraih sesuatu atau sekadar memuaskan diri sendiri. Umumnya self reward dilakukan dengan memberi imbalan atau hadiah kepada diri sendiri.

Pentingnya Self Reward

Perlu diketahui bahwa dengan menerapkan self reward, kamu akan merasakan beberapa manfaatnya pada dirimu sendiri. Misalnya, saat kamu masih duduk di bangku universitas atau tengah bergulat dengan perjalanan karir di kantor. Adanya self reward ini dapat menimbulkan semangat dan motivasi yang kembali terbangu daripada masa-masa sebelumnya. Berikut adalah beberapa poin penting dari self reward yang dapat kamu pertimbangkan di masa mendatang.

1. Hak Setiap Individu

Seseorang harus selalu mengingat bahwa dirinya adalah sosok yang berharga dan penting. Oleh karena itu, penting rasanya suatu individu memuaskan dan melengkapinya dirinya setelah bekerja keras atau berhasil meraih maupun mendapatkan sesuatu. Pentingnya self reward menjadi istimewa ketika kamu dapat memanjakan diri dan melakukan atau mendapatkan hal yang disenangi.

2. Bentuk Cinta dan Penghargaan Pada Diri Sendiri

Self reward dapat menjadi langkah yang paling sederhana untuk kamu mencintai diri sendiri. Sebab, dengan adanya self reward itu dapat memuat masing-masing individu terpacu untuk melakukan dan menghasilkan yang terbaik. Setelah bekerja keras dan melalui hal-hal yang tidak mudah, berikanlah dirimu suatu penghargaan yang bermakna. Ingatlah, bahwa tidak ada yang salah dengan mencintai diri sendiri.

3. Motivasi untuk Menjadi Lebih Baik Lagi

Faktanya, dengan self reward, seseorang bisa mendapatkan suntikan semangat. Dengan motivasi yang kian tinggi dan terus bertambah, maka lebih mudah untuk menghasilkan sesuatu yang terbaik. Sel reward sebaiknya diberikan jika kamu sudah berhasil meraih atau mencapai target yang sebelumnya sudah ditetapkan. Demikian, hal yang seperti itu akan membuat kamu menjadi semakin produktif dan mengobarkan rasa kompetitif mu.

4. Bebaskan Rasa Penat dan Stres

Salah satu cara ampuh untuk melepaskan perasaan penat dan juga stress adalah dengan melakukan self reward. Setelah memanjakan diri, biasanya seseorang akan menjadi lebih bersemangat lagi. Setelah mendapat suasana hati yang lebih baik, maka kamu pun telah siap untuk memulai aktivitas lainnya.

Rekomendasi Self Reward untuk Diri Sendiri 

unsplash.com/Count Chris

1. Mendalami Hobi

unsplash.com/@sweetpagesco

Bentuk self reward pertama yang paling mudah dan sederhana untuk didapatkan adalah dengan menekuni hobi. Setelah melalui penat dan berbagai kesulitan, maka kamu pantas untuk melakukan berbagai hal yang sebelumnya selama ini kamu kesampingkan. Selain itu, melakukan hobi akan membawa lebih banyak lagi kebahagiaan dan kepuasan diri untuk seseorang. 

2. Konsumsi Makanan Enak 

unsplash.com/ @lvnatikk

Berikutnya adalah self reward yang dapat kamu nikmati dan konsumsi secara langsung keberadaannya. Pilihlah makanan yang memang kamu sukai atau setidaknya memang telah kamu idam-idamkan sejak lama. Untuk self reward, jangan ragu untuk memilih. Asalkan jangan lupa satu hal, kamu tidak boleh memaksakan diri dan juga harus mempertimbangka kondisi pribadi. 

3. Quality Time dengan Orang Terkasih

unsplash.com/ @nataliepedigo

Quality time merupakan waktu yang dihabiskan dengan tujuan memberikan perhatian penuh kepada orang-orang tersayang atau yang dikasihi. Umumnya, yang termasuk dalam golongan tersebut adalah keluarga, sahabat, pasangan, dan hewan peliharaan. Di mana fokus utamanya hanya tertuju pada mereka tanpa ada gangguan dari hal-hal yang lainnya.

Cara untuk melakukan quality time sangat beragam dan banyak jenisnya. Beberapa contoh kegiatan untuk mengisi quality time adalah berkebun, olahraga, travelling, memasak, sampai dengan hanya sekadar duduk bersama menonton televisi di rumah. Perlu dipahami bahwa inti utama dari quality time bukanlah tentang jumlah waktu yang dihabiskan bersama, tetapi justru sebaik apa kualitas dari interaksi dengan orang-orang tersebut.

4. Berjalan-jalan dengan Hewan Peliharaan 

unsplash.com/@yirage

Umumnya, mengajak hewan peliharaan berjalan-jalan diyakini akan membawa kebahagiaan untuk hewan tersebut. Namun, hal tersebut tidak sepenuhnya salah ataupun benar. Sebab, mengajak hewan peliharaan berjalan-jalan akan memberikan manfaat psikologis untuk si pemiliknya.

Sejumlah penelitian menunjukkan bahwa mengajak hewan peliharaan berjalan-jalan dapat menularkan rasa bahagia, baik itu secara fisik dan juga mental untuk kamu selaku pemiliknya. Datangnya kebahagiaan itu disinyalir berasal dari keyakinan para pemilik bahwa hewan peliharaan mereka menikmati dan menyukai aktivitas berjalan-jalan tersebut.

5. Membelikan Makanan dan Aksesoris untuk Hewan Peliharaan 

unsplash.com/ Bonnie Kittle

Selain mengajak hewan peliharaan berjalan-jalan, memanjakan mereka dengan barang-barang juga dapat menjadi salah satu self reward untuk kamu selaku pemiliknya. Tidak perlu membelikan barang-barang dengan harga fantastis, tapi cukup dengan membelikan makanan yang berkualitas baik, kalung sebagai identitas yang lucu, atau pakaian menggemaskan untuk digunakan pada waktu-waktu tertentu. Demikian, pemilik hewan pun akan merasakan kebahagiaan dan dapat menghilangkan rasa stres mereka. 

6. Staycation 

unsplash.com/ Lance Asper

Staycation merupakan salah satu jenis liburan singkat yang umum dan menjadi tren di masa kini. Di mana seseorang dapat berlibur ke tempat-tempat yang jaraknya masih terjangkau dan juga tidak terlalu jauh. Tempat-tempat tersebut biasanya berupa hotel, villa, dan tempat-tempat penginapan yang berada di sekitaran pantai, pegunungan atau tempat rekreasi lainnya.

Lalu, mengapa staycation bisa dijadikan salah satu self reward? Sebab, staycation termasuk dalam jenis liburan yang hemat, mudah, lepas penat dan stress, tetapi tetap menyenangkan. Pilihan yang bagus untuk kamu yang telah berjuang keras sebelumnya.

7. Streaming atau Menonton Film 

unsplash.com/ @jeshoots

Kemudian, bentuk self reward selanjutnya yang dapat didapatkan dan diberikan dirimu sendiri dengan mudah adalah dengan menonton film. Kini penyedia jasa layanan streaming film yang legal sudah sangat banyak dan jenis tontonan yang tersedia pun semakin banyak saja. Dengan menonton film dan menghabiskan waktu menyimak tontonan tersebut saja sudah dapat melepaskan stress dan menjadi kepuasan tersendiri.

8. Pergi ke Salon

unsplash.com/ Adam Winger

Pergi ke salon tidak hanya sekadar aktivitas cuma-cuma. Sebab, di sana kamu akan mendapatkan perawatan terbaik untuk berbagai poin di dirimu, di antaranya bagian rambut dan wajah.

Di salon kamu hanya perlu duduk diam dan membicarakan keinginanmu, maka para pekerja di sana akan membantu mewujudkan yang diinginkan. Tentu akan menjadi hal yang menyenangkan dan memuaskan pergi ke salon sebagai suatu self reward untuk diri sendiri.

Demikian, itu tadi sejumlah rekomendasi self reward yang dapat kamu lakukan. Saat hendak memberi diri sendiri self reward jangan lupa untuk mempertimbangkan berbagai kondisi, seperti keadaan keuanganmu, kesehatan, lingkungan sosial, dan sebagainya. Serta jangan biarkan dirimu terlarut dalam situasi yang dapat berefek negatif di masa depan. 


Klik dan dapatkan info kost di dekatmu:

Kost Jogja Harga Murah

Kost Jakarta Harga Murah

Kost Bandung Harga Murah

Kost Denpasar Bali Harga Murah

Kost Surabaya Harga Murah

Kost Semarang Harga Murah

Kost Malang Harga Murah

Kost Solo Harga Murah

Kost Bekasi Harga Murah

Kost Medan Harga Murah