25 Contoh Soal Teks Deskripsi dan Jawabannya, Pilihan Ganda dan Essay
Seringkali disebut dengan teks tanggapan deskripsi, teks deskripsi berisikan tentang penggambaran suatu objek tertentu sehingga dapat dibayangkan pembaca.
5. Perhatikan paragraf berikut!
Ibuku bernama Wulandari. Mukanya selalu bersinar seperti bulan. Cocok sekali dengan namanya yang berarti bulan bersinar. Mukanya bulat dengan alis tipis seperti semut beriring. Kulit ibuku sawo matang, khas wanita Jawa. Beliau tidaklah tinggi, tidak pula pendek. Rambutnya hitam bergelombang.
Objek yang digambarkan dalam paragraf di atas adalah โฆ.
A. Aku
B. Wulandari
C. Bulan
D. Semut
6. Perhatikan paragraf berikut!
Grojogan Sewu adalah adalah salah satu objek wisata air terjun alami di Tawangmangu, Karanganyar, Jawa Tengah. Dari pintu masuk, kita harus menuruni seribuan anak tangga untuk menuju air terjun. Saat perjalanan menuruni tangga, kita disuguhkan pemandangan yang cukup asri. Banyak monyet yang bergelantungan di dahan pohon. Ada juga yang duduk atau berlarian di sekitar anak tangga.
Isi dalam paragraf deskripsi di atas adalah โฆ.
A. Gambaran perjalanan menuju air terjun Grojogan Sewu
B. Gambaran air terjun Grojogan Sewu
C. Gambaran objek wisata di Jawa Tengah
D. Gambaran wahana di Grojogan Sewu
Bacalah teks di bawah ini untuk menjawab soal nomor 7-9!

Advertisement
(1) Setiap malam, berpuluh ribu tikus menyerbu desa-desa di Kecamatan Pracimantoro. (2) Segala macam tanaman sampai pohon petai cina yang sudah tua, habis digerogoti tikus. (3) Binatang piaraan seperti ayam, kambing, dan sapi, tidak luput dari serangan tikus yang ganas itu. (4) Apalagi, bahan makanan. (5) Memang itu yang dicari. (6) Habis tandas ditelan tikus. (7) Bahkan, penduduk beberapa desa terpaksa diungsikan karena ketakutan. (8) Sampai sekarang, masih ada orang yang tidak mau pulang ke kampung halamannya.
7. Objek yang digambarkan pada teks tersebut berkenaan dengan โฆ.
A. Orang
B. Tempat
C. Peristiwa
D. Keadaan waktu
8. Ide pokok teks deskripsi tersebut dinyatakan dengan kalimat nomor โฆ.
A. 1
B. 4
C. 2
D. 3
9. Suasana yang ditimbulkan setelah membaca teks tersebut adalah โฆ.
A. Kesunyian
B. Kegetiran
C. Mencekam
D. Ketakutan
Bacalah teks di bawah ini untuk menjawab soal nomor 10-11!
Salah satu andalan wisata Kota Yogyakarta adalah Pantai Parangtritis. Tepatnya Pantai Parangtritis berada di Kecamatan Kretek, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Pantai ini terletak sekitar 27 km arah selatan Yogyakarta. (1)
Pemandangan Pantai Parangtritis sangat memesona. Di sebelah kiri, terlihat tebing yang sangat tinggi, di sebelah kanan, kita bisa melihat batu karang besar yang seolah-olah siap menjaga gempuran ombak yang datang setiap saat. Pantai bersih dengan buih-buih putih bergradasi abu-abu dan kombinasi hijau sungguh elok. (2)
10. Berdasarkan struktur teks deskripsi, paragraf pertama (1) adalah โฆ.
A. Deskripsi bagian
B. Simpulan/Kesan
C. Identifikasi
D. Definisi
11. Berdasarkan struktur teks deskripsi, paragraf kedua (2) adalah โฆ.
A. Identifikasi
B. Deskripsi bagian
C. Simpulan/Kesan
D. Definisi
12. Manakah kalimat di bawah ini yang benar โฆ.
A. Rambut Sara dikuncir seperti ekor kuda.
B. Rambut Sara di kuncir seperti ekor kuda.
C. Rambut sara dikuncir seperti ekor kuda.
D. rambut sara dikuncir seperti ekor kuda.
Bacalah teks di bawah ini!
Kawasan sekitar bandara soekarno-hatta di Cengkareng Jakarta dibanjiri lautan manusia kerumunan orang tua muda dan anak-anak di mana-mana sebagian tampak berjajar di pinggir jalan masuk sebagian lagi duduk-duduk beralas koran dan rumput ada juga yang duduk santai di atas motor dan mobil yang diparkir seenaknya di kiri dan di kanan jalan masuk menuju bandara
13. Paragraf di atas dikategorikan sebagai teks deskripsi karena โฆ.
A. Menggunakan fakta fakta yang jelas
B. Menggambarkan suatu kawasan dengan terperinci
C. Memaparkan sekitar bandara dengan suasana tertentu
D. Merinci suatu fakta lapangan dengan pola yang sesuai