2 Contoh Struktur Sosial Vertikal dan Horizontal serta Perbedaannya
2 Contoh Struktur Sosial Vertikal dan Horizontal serta Perbedaannya – Interaksi yang terbangun dan terjadi di tengah masyarakat tidak bisa dipisahkan dari adanya pembentukan kelompok sosial tersebut.
Hal ini secara lebih lanjut bisa untuk dibahas melalui topik yang berkaitan dengan struktur sosial dalam mempermudah interaksi tersebut terjadi.
Pembahasan terkait dengan topik struktur sosial ini biasa diberikan saat berada di bangku sekolah agar kamu bisa memahami apa yang terjadi di lingkungan sekitar dengan lebih baik.
Termasuk juga dalam mengidentifikasi berbagai contoh struktur sosial vertikal dan horizontal yang ditemui dan ada di sekitar.
Apa Itu Struktur Sosial
Daftar Isi
Daftar Isi
Sebelum lebih lanjut beranjak ke pembahasan mengenai contoh struktur sosial vertikal dan horizontal, pahami dulu pengertiannya.
Mungkin kamu juga sudah sering mendengar istilah struktur sosial tetapi masih belum benar-benar paham apa sebenarnya makna di baliknya.
Pada dasarnya, struktur sosial merupakan sebuah bentuk pola hubungan yang dimiliki oleh antar individu maupun kelompok yang ada di tengah masyarakat.
Kamu pastinya menyadari bahwa di tengah masyarakat tersebut, terdapat kelompok tertentu yang saling berhubungan.
Bahkan juga terdapat individu dengan alasan yang sama untuk membentuk sebuah kelompok baru.
Sebenarnya, keberadaan dari kelompok sosial di tengah masyarakat ini menjadi sebuah hal yang wajar saja terjadi.
Jika dipahami dengan baik dan benar, perbedaan yang dimiliki oleh kelompok ini tidak akan menjadikannya sebagai sumber konflik. Justru, masyarakat bisa saling memahami dan memunculkan sifat toleransi yang lebih.
Adanya pengelompokkan secara sosial ini bukan muncul dengan tujuan untuk saling membedakan.
Namun, tidak bisa dipungkiri bahwa setiap kelompok memiliki perannya masing-masing yang bisa saling melengkapi satu sama lain.
Terutama berkaitan dengan hak dan kewajiban yang dimiliki dalam hubungan sosial masyarakat itu sendiri.
Mengenal dan mengetahui peran, hak, serta kewajiban ini diharapkan mampu untuk membantu terjadinya keteraturan di tengah masyarakat. Selain itu, tujuan bersama yang dimiliki juga bisa dicapai dengan baik.
Meskipun tetap ada perbedaan, di sini struktur sosial saling berperan untuk bisa meminimalisir konflik yang ada.
Di sisi lain, struktur sosial juga diharapkan mempermudah dalam pelaksanaan integrasi sosial.
Integrasi sosial di sini berarti bahwa unsur-unsur yang ada dan berbeda mengalami proses penyesuaian di dalam kehidupan masyarakat.
Melalui proses ini, diharapkan nantinya pola kehidupan yang dimiliki oleh masyarakat juga bisa memunculkan keserasian dalam fungsinya.
Ciri-ciri Struktur Sosial
Setelah memahami pengertiannya, sekarang saatnya membahas mengenai apa ciri-ciri yang dimiliki oleh struktur sosial.
Pemahaman ini juga akan membantu kamu dalam mengenali contoh struktur sosial vertikal dan horizontal.
Selain itu, dalam salah satu cirinya, dibahas sedikit mengenai jenis struktur sosial vertikal dan horizontal. Oleh karena itu, berikut penjelasan mengenai ciri-cirinya.
1. Bersifat Dinamis
Ciri pertama yang dimiliki oleh struktur sosial yaitu sifatnya yang dinamis. Artinya, terdapat perkembangan serta perubahan yang terjadi di dalamnya.
Apalagi jika kita berbicara mengenai bagaimana perjalanan dari isu sosial yang ada di dalam masyarakat sendiri. Tidak ada hal yang stagnan jika berkaitan dengan masyarakat.
Ada begitu banyak faktor yang memberikan pengaruh terhadap sifat dinamis ini sendiri.
Selain itu, perubahan yang terjadi di tengah masyarakat juga merupakan sebuah hal yang wajar untuk terjadi.
2. Menjadi Bagian dari Kebudayaan Masyarakat
Ciri struktur sosial yang kedua yaitu menjadikannya sebagai unsur yang selalu ada dan hadir di tengah hubungan sosial antar masyarakat.
Apalagi dalam proses perkembangannya, hubungan sosial yang terjadi selalu melibatkan beberapa faktor.
Beberapa diantaranya seperti perilaku hingga kepercayaan yang muncul di dalam kebudayaan tersebut.
3. Menanamkan Sifat Kesatuan dalam Kelompok
Pada penjelasan sebelumnya sempat disinggung sedikit mengenai pembentukan dari struktur sosial yang ada di tengah masyarakat.
Proses pembentukan kelompok sosial ini terjadi diawali dengan adanya kesamaan, baik dari ciri-ciri maupun karakteristik yang dimiliki.
Kemudian, dari kesamaan yang ada ini akan terbentuk berbagai kelompok di masyarakat.
4. Mengandung Dimensi Vertikal dan Horizontal
Ciri lain dari struktur sosial yaitu berkaitan dengan dimensi vertikal dan horizontal yang dimilikinya.
Pada dimensi vertikal yang dimaksud yaitu posisi yang dimiliki oleh masyarakat dalam setiap lapisan atau tingkatan struktur sosial tidak setara.
Sementara pada dimensi horizontal, meskipun terdapat perbedaan di dalamnya, tetapi hal ini tidak menghilangkan kesetaraan yang ada. Mereka semua dianggap sejajar tanpa membedakan yang unggul maupun yang lebih rendah.
5. Cakupannya Luas
Ciri lain yang dimiliki oleh struktur sosial yaitu cakupan yang dimiliki cukup luas, termasuk juga menjadi kontrol sosial.
Struktur sosial di dalamnya juga memuat seputar norma dan nilai sosial yang mempengaruhi hubungan antar masyarakatnya.
Fungsi Struktur Sosial
Tidak hanya berkaitan dengan contoh struktur sosial vertikal dan horizontal, tetapi kamu juga perlu untuk paham apa saja fungsinya.
Mengenal fungsi dari struktur sosial akan membantu kamu untuk memahami peran yang dimiliki oleh kelompok masyarakat.
Berikut ini fungsi dari struktur sosial diantaranya:
- Kontrol sosial yang berarti bahwa membantu untuk menciptakan keteraturan di dalam masyarakat. Kontrol ini membantu untuk memberikan antisipasi jika terjadi pelanggaran terhadap nilai atau peraturan yang berlaku.
- Identitas untuk kelompok masyarakat karena masing-masing memiliki karakteristik dan ciri khasnya tersendiri.
- Memberikan sifat disiplin untuk kelompok masyarakat agar setiap individu bisa untuk melakukan apa yang menjadi cerminan mereka.
- Membedakan fungsi dan kelas yang dimiliki kelompok masyarakat sesuai dengan perannya masing-masing.
Jenis Struktur Sosial dan Contohnya
Setelah memberikan penjelasan dengan lengkap, kali ini akan dibahas mengenai contoh struktur sosial vertikal dan horizontal.
Dari beberapa contoh yang diberikan nanti, mungkin kamu dapat mengenali atau mengidentifikasi struktur sosial yang ada di sekitarmu.
Berikut merupakan penjelasan lebih lengkap terkait dengan contoh struktur sosial vertikal dan horizontal yang ada.
1. Struktur Sosial Vertikal
Pada struktur sosial vertikal, kelompok masyarakat memiliki kedudukan dan tingkatannya masing-masing.
Misalnya yaitu pada kelompok masyarakat dengan kemampuan ekonomi yang rendah dan tinggi.
Meskipun hidup terus berputar dan siapa saja bisa menjadi keduanya, tetapi kedudukan yang dimiliki tetap sama.
Orang dengan kemampuan ekonomi yang kuat akan lebih tinggi dibandingkan dengan ekonomi yang lemah.
2. Struktur Sosial Horizontal
Pada struktur sosial horizontal, hal ini berarti bahwa setiap kelompok masyarakat memiliki perbedaannya masing-masing.
Namun, perbedaan ini bukan berarti bahwa hak dan kedudukan yang dimiliki oleh setiap kelompok menjadi tidak sejajar. Melainkan, mereka memiliki hak dan kedudukan yang masih sama.
Contohnya yaitu seperti Indonesia yang mengakui adanya 6 agama secara hukum dan kepercayaan adat.
Dari setiap agama memiliki kedudukan yang sama dan tidak ada yang dibedakan. Semua memiliki hak yang sama dan tidak ada agama yang lebih ditinggikan hanya karena memiliki pemeluk yang paling banyak.
Di sini, perbedaan agama membangun sikap toleransi yang dimiliki oleh masyarakatnya.
Setiap orang bebas dan berhak untuk memeluk agama yang dipercayai dan melakukan ibadah dengan tenang.
Nah, itu tadi merupakan penjelasan serta beberapa contoh struktur sosial vertikal dan horizontal yang bisa kamu temui di tengah masyarakat.
Mungkin dari penjelasan tersebut, kamu dapat mengidentifikasi apa saja struktur sosial yang ada di lingkungan sekitarmu.
Tatanan sosial yang berjalan di masyarakat tidak hanya berkaitan dengan struktur, tetapi masih ada banyak lagi yang lainnya perlu untuk dipelajari.
Kamu bisa mendapatkan informasi dan penjelasan lebih lanjut terkait dengan kehidupan sosial masyarakat melalui situs blog Mamikos.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: