10 Contoh Teks Cerita Sejarah tentang Pahlawan Singkat dan Strukturnya Kelas 12
Sedang mencari ragam contoh teks cerita sejarah tentang pahlawan singkat? Simak contoh teks sejarah yang ada di artikel Mamikos kali ini.
Usaha Dewi Kartika tersebut kemudian didukung sang suami dengan mendirikan sekolah di kawasan Karang Pamulang.
Setelah lama menekuni dan membina kaum perempuan Dewi Kartika akhirnya mampu melebarkan sayapnya.
Pada perayaan pendirian sekolahnya ke-25 Dewi Kartika mendapatkan bintang jasa oleh Pemerintah Hindia Belanda. Ia kemudian diketahui meninggal pada 11 September 1947 dan dimakamkan di Tasikmalaya.
Setelah menguraikan runtutan kisah Dewi Sartika kamu dapat melanjutkannya dengan kalimat penutup.
Berikut bagian reorientasi contoh teks cerita sejarah tentang pahlawan singkat yang bisa kamu pelajari.
(Reorientasi) Melihat perjuangannya sudah sepatutnya generasi muda mengenang perjuangan Dewi Kartika.
Semangat juangnya sebagai tenaga pendidik dan penggerak emansipasi perempuan patut dicontoh generasi muda masa sekarang.

Advertisement
4. Contoh Teks Cerita Sejarah Ki Hajar Dewantara

(Orientasi) Tokoh yang dikenal dengan julukan Bapak Pendidikan Indonesia ini sebenarnya tidak lahir dengan nama Ki Hajar Dewantara. Nama kecilnya yaitu Raden Mas Soewardi Soeryaningrat.
Ki Hajar Dewantara lahir dari trah darah keluarga Keraton Yogyakarta. Ia lahir pada 2 Mei 1889 dan meninggal 28 April 1959 di tanah kelahirannya Yogyakarta.
Kalimat orientasi pada contoh teks cerita sejarah tentang pahlawan singkat tersebut ditulis dengan memuat biografi. Dua paragraf di atas bisa dilanjutkan dengan kalimat pendukung lainnya.
(Urutan peristiwa sejarah) Kisah Ki Hajar Dewantara memajukan Indonesia diwarnai dengan pertentangan dari Belanda. Ia sempat dibuang ke Belanda setelah membentuk organisasi yang ditentang penjajah.
Meski gagal berulang kali namun Ki Hajar Dewantara dan rekannya pulang ke Indonesia. Perjuangannya dilanjutkan dengan mendirikan perguruan yang dikenal sebagai National Onderwijs Taman Siswa.
(Reorientasi) Sebelum wafat Ki Hajar Dewantara menjabat sebagai Menteri Pendidikan, Pengajaran dan Kebudayaan Indonesia. Itulah contoh teks cerita sejarah tentang pahlawan singkat Ki Hajar Dewantara.
5. Contoh Teks Cerita Sejarah Jenderal Sudirman

(Orientasi) Jenderal Sudirman merupakan tokoh pahlawan nasional yang lahir di Bodas Karangjati pada 24 Januari 1916. Ia lahir dari orang tua bernama Karsid Karowirodji dan Siyem.
Ayah Jenderal Sudirman diketahui bekerja di pabrik gula yang terletak di Banyumas. Sementara ibu Jenderal Sudirman merupakan keturunan wedana Rembang yang dikemudian menikah dengan Karsid Karowirodji.