Contoh Teks Eksplanasi tentang Sejarah Kemerdekaan Indonesia dan Strukturnya

Contoh Teks Eksplanasi tentang Sejarah Kemerdekaan Indonesia dan Strukturnya – Dalam mempelajari bahasa Indonesia, berbagai jenis teks pastinya sudah tidak lagi asing terdengar.

Salah satunya yaitu ada teks eksplanasi yang cukup sering ditemui di berbagai media, termasuk media cetak. Tentu saja teks ini juga memuat strukturnya sendiri yang membedakannya dengan jenis teks lain.

Buat kamu yang penasaran dengan jenis teks satu ini, maka perlu tahu seperti apa struktur serta beberapa contoh teks eksplanasi tentang sejarah kemerdekaan Indonesia yang ada.

Struktur Teks Eksplanasi

unsplash.com/@jamestiono

Sebelum lebih jauh membahas terkait dengan contoh teks eksplanasi tentang sejarah kemerdekaan Indonesia, ada hal penting yang harus dipahami terlebih dahulu.

Terlebih berkaitan dengan struktur yang dimiliki oleh teks eksplanasi itu sendiri. Hal ini akan membantu kamu supaya bisa menyusun teks eksplanasi dengan baik dan benar.

Berikut ini merupakan bagian dari struktur yang dimiliki oleh teks eksplanasi diantaranya:

  1. Judul yang dibuat dengan bahasa padat, singkat, serta jelas untuk menggambarkan isi teks.
  2. Pernyataan umum yang menjelaskan informasi sederhana dari isi teks.
  3. Paparan urutan sebab akibat yang menjelaskan urutannya dengan baik mulai dari sebab sampai akibat.
  4. Interpretasi yang dapat digunakan untuk menyampaikan pendapatan serta sudut pandang dari penulis.

Contoh Teks Eksplanasi tentang Sejarah Kemerdekaan Indonesia

Pada bagian sebelumnya, kamu telah diajak untuk memahami seperti apa struktur yang membangun teks eksplanasi itu sendiri.

Selanjutnya, kamu akan diajak untuk membahas terkait dengan seperti apa contoh teks eksplanasi tentang sejarah kemerdekaan Indonesia yang ada.

Melalui contoh ini, kamu akan bisa mendapatkan gambaran terkait dengan seperti apa teks eksplanasi yang baik dan benar.

Selain itu, contoh ini akan membantu kamu untuk memperdalam pemahaman yang dimiliki. Bahkan juga dapat membedakan dari teks eksplanasi dengan jenis teks yang lainnya.

Berikut ini merupakan beberapa contoh teks eksplanasi tentang sejarah kemerdekaan Indonesia yang ada tersebut dalam bahasa Indonesia.

1. Contoh Teks Eksplanasi tentang Pembacaan Teks Proklamasi

Para pemuda Indonesia dahulunya banyak meminta dari luar supaya teks proklamasi bisa dibaca dan dibunyikan dengan sekencang dan sekeras mungkin. Namun, sayangnya Jepang tidak memberikan izin.

Beberapa kata yang digunakan dalam menuntut pembacaan teks proklamasi ini diantaranya “penyerahan”, “diserahkan”, “dikasihkan”, atau “merebut”.

Pada akhirnya, kata yang dipilih untuk digunakan yaitu “pemindahan kekuasaan”. Setelah proklamasi dirumuskan dan dibacakan di rumah milik orang Jepang, isi dari proklamasi tersebut disiarkan di radio Jepang.

Berikut ini merupakan isi dari teks proklamasi tersebut:

Proklamasi
Kami bangsa Indonesia dengan ini menjatakan kemerdekaan Indonesia. Hal-hal jang mengenai pemindahan kekoeasaan d.l.l., diselenggarakan dengan tjara saksama dan dalam tempoh jang sesingkat-singkatnja.

Djakarta, 17 – 8 – ‘45
Wakil-wakil bangsa Indonesia,

Soekarno – Hatta.

2. Contoh Teks Eksplanasi tentang Sejarah Proklamasi

Tepat pada tanggal 17 Agustus 2023 atau sudah 78 tahun sejak Republik Indonesia merdeka dari jeratan penjajahan. Proklamasi kemerdekaan Indonesia dilakukan tepat pada hari Jumat tanggal 17 Agustus 1945 yang dibacakan secara langsung oleh Bapak Proklamator Indonesia sekaligus presiden pertama Indonesia yaitu Ir. Soekarno. Beliau bersama dampingan dari Drs. Moh. Hatta dan bertempat di sebuah rumah kecil yang berlokasi di Jl. Pegangsaan Timur No. 56 Jakarta Pusat.

Tanggal tersebut menjadi titik balik dari sejarah kemerdekaan Indonesia yang berjalan dengan begitu panjang. Dimana sebelumnya penduduk tanah air sempat mengalami penjajahan selama bertahun-tahun. Sebelum proklamasi terjadi, ada banyak peristiwa penting yang melatarbelakanginya.

Peristiwa tersebut seperti kekalahan Jepang dari Sekutu hingga banyaknya pro dan kontra terhadap proklamasi yang dialami selama masa Ir. Soekarno diasingkan ke Rengasdengklok..

3. Contoh Teks Eksplanasi tentang Jepang Kalah dari Sekutu

Pembacaan teks proklamasi dimulai dengan adanya penyerahan dari pihak Jepang kepada Sekutu. Sebelumnya, pada tahun 1944, Jepang sudah mengumumkan terlebih dahulu bahwa wilayah Hindia Timur yaitu Indonesia diperbolehkan untuk merdeka di kemudian hari.

Pengumuman tersebut dilakukan karena banyaknya tentara Jepang yang keberadaannya sudah semakin terdesak. Kepulauan Saipan juga bahkan sudah berhasil direbut dari tangan Jepang.

Selanjutnya pada tahun 1945, terbentuknya Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia atau BPUPKI dan Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia atau PPKI. Tujuan dari pembentukan keduanya yaitu untuk menarik simpati dari para rakyat Indonesia supaya mau memberikan bantuan kepada Jepang dalam melawan Sekutu.

Sayangnya, saat terjadi Perang Pasifik, pada tanggal 6 Agustus 1945, Hiroshima dibom. Kemudian pada tanggal 9 Agustus 1945 disusul oleh pengeboman pada Nagasaki. Peristiwa tersebut menyebabkan sekitar 14.000 dari penduduk Jepang menjadi korban dan membuat mereka mengaku kekalahan kepada Sekutu.

Buntut dari kejadian ini yaitu Jepang berjanji untuk memberikan kemerdekaan kepada Indonesia pada tanggal 24 Agustus 1945.

4. Contoh Teks Eksplanasi tentang Pro dan Kontra Proklamasi pada Peristiwa Rengasdengklok

Dalam terjadinya sejarah kemerdekaan Indonesia, terdapat pro kontra menjelang waktu pembacaan teks proklamasi. Pro kontra ini terjadi antara golongan muda dan golongan tua.

Golongan tua merupakan para anggota dari PPKI seperti Soekarno dan Hatta. Sementara untuk golongan muda diwakili oleh para anggota dari PETA dan mahasiswa.

Pro kontra tersebut terjadi karena golongan muda yang menganggap bahwa golongan tua dirasa begitu konservatif. Mereka menghendaki pembacaan teks proklamasi harus melalui PPKI serta sesuai dengan prosedur yang telah dijanjikan oleh Jepang yaitu tanggal 24 Agustus 2023. Di sisi lain, golongan muda menolak apabila pelaksanaan proklamasi harus melewati PPKI.

Pasalnya, golongan muda memiliki anggapan bahwa PPKI merupakan bentukan dari Jepang dan mereka ingin bahwa kemerdekaan Indonesia bisa digapai dengan kekuatan sendiri.

Sutan Syahrir yang merupakan golongan muda menjadi tokoh pertama yang memberikan desakan kepada Soekarno-Hatta untuk segera membaca teks proklamasi.

Selanjutnya pelaksanaan rapat resmi dilakukan di Jl. Pegangsaan Timur Jakarta saat tanggal 15 Agustus 1945. Rapat tersebut dihadiri oleh Djohar Nur, Armansyah, Subianto, Kusnandar, Chairul Saleh, Margono, Wikan, dan Subadio.

Hasil dari rapat yang dipimpin Chairul Saleh itu memutuskan bahwa kemerdekaan Indonesia tidak harus bergantung pada pihak lain dan menjadi hak rakyat. Meskipun keputusan rapat tersebut telah disampaikan kepada Soekarno-Hatta, mereka tetap teguh dengan pendiriannya yaitu proklamasi dilakukan melalui PPKI.

Penutup

Nah, itu tadi merupakan contoh teks eksplanasi tentang sejarah kemerdekaan Indonesia yang bisa kamu jadikan sebagai ide inspirasi sebelum menyusun serta menulisnya.

Pada artikel yang sudah diberikan di atas, tidak hanya memuat tentang contoh teks eksplanasi, tetapi juga lengkap dengan struktur dari teks eksplanasi itu sendiri.

Tidak hanya dengan teks eksplanasi, tetapi masih ada banyak jenis teks bahasa Indonesia lainnya yang tidak kalah penting untuk kamu ketahui.

Kamu dapat membaca terkait dengan berbagai jenis teks dalam bahasa Indonesia beserta contohnya yang lengkap dan terbaru hanya ada di situs blog Mamikos.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta