23 Contoh Zat Cair beserta Ciri-ciri, Sifat, Manfaat, dan Penjelasannya

Air ternyata bukan satu-satunya contoh benda cair yang ada di kehidupan sehari-hari, lho. Yuk, ketahui contoh-contoh lainnya!

11 Oktober 2024 Lintang Filia

5. Alkohol 

Alkohol seperti etanol banyak digunakan sebagai pelarut dalam berbagai proses kimia, antiseptik, dan bahkan dalam pembuatan minuman beralkohol. Alkohol juga digunakan dalam dunia medis sebagai disinfektan karena kemampuannya membunuh kuman dan bakteri.

6. Air Raksa  

Selanjutnya, air raksa cukup unik karena merupakan satu-satunya logam yang berada dalam keadaan cair pada suhu kamar.

Raksa biasanya digunakan dalam termometer, barometer, dan alat-alat pengukur lainnya. Namun, penggunaannya harus sangat hati-hati karena raksa atau merkuri bersifat beracun.

7. Cairan Pembersih 

Contoh zat cair lainnya adalah cairan pembersih seperti sabun cair atau deterjen. Cairan ini digunakan untuk membersihkan berbagai permukaan dan pakaian karena sifatnya yang mampu melarutkan kotoran dan minyak.

8. Sirup 

Sirup adalah zat cair yang memiliki viskositas tinggi dan sering digunakan sebagai pemanis dalam makanan dan minuman. Sirup dibuat dari gula yang dilarutkan dalam air untuk menambah rasa pada minuman.

9. Bensin 

Kendaraan akan menggunakan bensin sebagai bahan bakar. Namun, bensin adalah contoh zat cair yang mudah menguap dan mudah terbakar, sehingga perlu penanganan yang sangat hati-hati untuk mencegah kebakaran.

10. Cat Cair 

Cat cair adalah zat cair yang digunakan dalam industri untuk melapisi permukaan benda agar terlindung dan terlihat lebih menarik. Cat cair bisa diaplikasikan pada kayu, besi, dan dinding, dan akan mengering menjadi lapisan pelindung.

11. Getah Pohon 

Getah merupakan benda cair yang dikeluarkan oleh beberapa jenis pohon, seperti pohon karet atau pohon pinus.

12. Parfum 

Pewangi atau parfum yang biasa kamu gunakan juga merupakan zat cair yang mengandung campuran bahan kimia dan esens.

13. Lem Cair 

Lem cair biasanya terbuat dari bahan kimia yang dapat mengeras ketika terkena udara sehingga menciptakan ikatan yang kuat antara dua permukaan.

14. Kecap 

Kecap adalah zat cair yang digunakan sebagai bumbu dalam masakan. Terbuat dari fermentasi kedelai, kecap memiliki rasa manis atau asin dan sering digunakan dalam makanan Asia.

15. Amonia Cair 

Amonia cair digunakan dalam berbagai keperluan industri dan rumah tangga, terutama sebagai bahan pembersih. Amonia juga merupakan zat kimia penting dalam pembuatan pupuk.

Close