15 Daftar Urutan Posisi Jabatan dalam Perusahaan beserta Tugasnya Lengkap
Dalam pembangunan sebuah bisnis, membentuk struktur perusahaan dengan benar dan tepat menjadi kunci untuk menentukan kesuksesan bisnis kedepannya.
9. Manajer Pabrik
Dalam urutan posisi jabatan dalam perusahaan beserta tugasnya juga terkadang ada manajer pabrik.
Tugas yang dimiliki yaitu memegang kendali atas pabrik dan mengurus akan kebutuhan pabrik secara menyeluruh.
Manajer pabrik ini akan melakukan komunikasi secara aktif atas pelaksanaan produksi pabrik kepada pihak direktur.
Tujuannya tentu untuk memastikan bahwa proses produksi bisa berjalan dengan baik dan tetap memenuhi kebutuhan yang sudah direncanakan.
10. Manajer Pengembangan Bisnis
Manajer Pengembangan Bisnis bertugas mencari peluang pertumbuhan baru untuk perusahaan, baik melalui kemitraan strategis, ekspansi pasar, atau penawaran produk baru.
Mereka berperan penting dalam memperluas jaringan bisnis dan menjalin hubungan baru dengan mitra potensial.
11. Manajer Hukum
Manajer Hukum bertanggung jawab untuk memastikan bahwa semua aktivitas bisnis perusahaan sesuai dengan hukum yang berlaku. Mereka juga memberikan nasihat hukum kepada manajemen mengenai berbagai isu hukum yang mungkin timbul dalam operasional perusahaan.

Advertisement
12. Manajer Produk
Manajer Produk bertanggung jawab atas perencanaan, pengembangan, dan peluncuran produk baru. Mereka bekerja sama dengan tim pengembangan, pemasaran, dan penjualan untuk memastikan produk tersebut memenuhi kebutuhan pasar dan target penjualan.
13. Manajer IT
Manajer IT bertanggung jawab atas pengelolaan infrastruktur teknologi informasi perusahaan. Mereka memastikan bahwa semua sistem IT berjalan dengan baik, aman, dan sesuai dengan kebutuhan bisnis.
14. Sekretaris Perusahaan
Sekretaris Perusahaan bertanggung jawab untuk menjaga komunikasi antara manajemen, dewan direksi, dan pemegang saham. Mereka juga memastikan bahwa semua proses administratif perusahaan, termasuk dokumentasi rapat dan pelaporan, berjalan lancar.
15. Administrasi dan Gudang
Dalam urutan posisi jabatan dalam perusahaan beserta tugasnya juga terdapat divisi administrasi dan pergudangan.
Tugas yang dimiliki yaitu tentunya melakukan kontrol dan pendataan terhadap kebutuhan administrasi serta transaksi yang berjalan di dalam perusahaan.
Di dalam divisi ini biasanya terbagi ke dalam beberapa staf yang bertugas untuk melakukan pendataan serta pelaporan terhadap transaksi tersebut.
Staf tersebut diantaranya akuntansi, kasir, dan juga CMT yang cukup aktif di dalamnya.
Penutup
Dalam pembangunan sebuah bisnis, perlu melakukan perencanaan dengan cukup matang dari berbagai bidang yang ada.
Termasuk juga dalam mempersiapkan siapa saja pihak yang nantinya akan masuk ke dalam bagian dari setiap posisi untuk menjalankan perusahaan bisnis dengan maksimal.
Mengetahui urutan posisi jabatan dalam perusahaan beserta tugasnya akan membantu menemukan sumber daya manusia yang tepat sesuai kebutuhan dan tujuan yang ingin dicapai oleh perusahaan.
Struktur organisasi yang baik akan mendukung pencapaian visi dan misi perusahaan. Dalam memilih personel untuk setiap posisi, penting bagi perusahaan untuk mempertimbangkan keahlian, pengalaman, serta kecocokan karakter dengan budaya perusahaan.
Dengan begitu, setiap karyawan dapat berkontribusi maksimal sesuai dengan tanggung jawabnya.
Kamu bisa mencari inspirasi bisnis yang tepat dan bisa dilakukan oleh siapa saja melalui blog Mamikos.