Gambar Lapangan dan Posisi Pemain Softball beserta Perannya yang Benar

Softball memang bukan olahraga permainan yang lazim kamu dengar namun ternyata lumayan diminati juga, lho. Ketahui lebih detail mengenai softball di artikel ini!

01 Agustus 2022 Uyo Yahya

Gambar Lapangan Softball

Berikut ini gambar lapangan olahraga permainan softball yang berbentuk berlian:

Gambar Lapangan dan Posisi Pemain Softball
perpustakaan.id

Dapat terlihat dari gambar di atas bahwa lapangannya memang berbentuk berlian. Terdapat pula area-area seperti base pertama, base kedua, base ketiga, dan home plate. 

Berikut ini gambar lapangan dan posisi pemain softball:

Gambar Lapangan dan Posisi Pemain Softball
penjasorkes.com

Itulah gambar lapangan dan posisi pemain softball. Ada cather, pitcher, fielder, dan penjaga yang siap menjalankan tugasnya masing-masing untuk membela timnya.

Peran Masing-masing Pemain Softball

Berikut ini nama-nama posisi pemain softball beserta perannya masing-masing:

1. Pitcher (Pelempar Bola)

Posisi pemain pertama yang ada dalam permainan softball adalah Pelempar bola atau Pitcher.

Tugasnya adalah melempar bola yang nantinya akan dipukul oleh pemukul. “Play ball” akan diteriakan oleh wasit sebagai penanda bahwa permainan harus dimulai.

2. Catcher (Penangkap Bola)

Catcher memiliki peran untuk menangkap bola yang sudah dilempar oleh patcher. Bola tersebut merupakan bola yang telah gagal dipukul oleh pemukul atau batter.

Posisi catcher dalam permainan softball harus memakai berbagai perlengkapan sebagai pengaman.

Selama permainan, catcher berlutut di belakang pemukul bola bersiap untuk menangkap saat pemukul tak berhasil memukul bola yang dilemparkan oleh patcher.

3. Fielder (Penjaga)

Fielder memiliki tugas untuk menghadang pemukul yang sedang berusaha berlari ke home platenya.

Cara menghadangnya adalah dengan mengincar pemukul. Filder sendiri ada 7 yaitu 4 penjaga area dalam yang disebut ilfielder dan 3 penjaga area luar yang disebut dengan outfielder.

4. Batter (Pemukul Bola)

Batter atau pemukul bola merupakan posisi favorit dalam permainan softball karena semua perhatian penonton ada padanya.

Tiap member tim memiliki kesempatan untuk mencoba 3 ali strike dan 4 kali ball. Bila 3 kali strike maka pemukul bola akan dinyatakan mati dengan teriakan “strike out”.

Itulah peran masing-masing pemain softball yang harus kamu ketahui. Bagaimana, kalau ikut berpartisipasi dalam olahraga ini, kira-kira kamu berperan sebagai apa?

Kesimpulan

Itulah ulasan mengenai olahraga permainan softball. Ada gambar lapangan dan posisi pemain softball yang umum dan wajib kamu ketahui.

Meski tidak semua sekolah bisa memiliki lapangan khusus softball sehingga para murid tidak bisa mempraktekan teorinya, kamu tetap patut mengetahui pengetahuannya.

Semoga apa yang dibahas dalam artikel ini bermanfaat, ya!

Close