22 Link Pendaftaran Jalur Mandiri 2024 di Universitas Favorit
Ada banyak cara agar kamu masuk PTN, selain SNBP dan SNBT. Kamu tetap bisa mewujudkan impian kamu berkuliah di PTN favorit melalui jalur mandiri. Berikut Mamikos bagikan link pendaftaran jalur mandiri 2024.
Hal yang Perlu Kamu Ketahui Sebelum Mendaftar Jalur Mandiri PTN
Bagi kamu calon mahasiswa yang bermimpi masuk PTN melalui jalur seleksi mandiri PTN, sebaiknya mengetahui hal-hal penting berikut ini sebelum mendaftar jalur mandiri PTN. Berikut di antaranya:
1. Opsi Terakhir Masuk PTN Impian
Ada banyak cara agar kamu masuk PTN, selain SNBP dan SNBT. Kamu tetap bisa mewujudkan impian kamu berkuliah di PTN favorit melalui jalur mandiri.
Tapi, perlu kamu ketahui sebaiknya pilihan mendaftar melalui seleksi jalur mandiri dijadikan sebagai opsi terakhir saja. Ada baiknya menunggu terlebih dahulu hasil UTBK SNBT 2024.
Sebenarnya, ketika dinyatakan belum berhasil melalui jalur SNBP dan SNBT, kamu bisa memutuskan untuk gap year dan mencoba SNBT tahun depan.
Namun, seleksi jalur mandiri bisa menjadi solusi untuk kamu supaya bisa cepat masuk di PTN impian setelah lulus sekolah. Jadi, pastikan memaksimalkan setiap kesempatan dengan baik agar mimpi kamu terwujud.
2. Jumlah Peminat Tidak Sebanyak SBMPTN

Advertisement
Berbeda dengan SNBT, pihak penyelenggara SNPMB menetapkan kuota seleksi jalur mandiri 2023 yaitu 30% dari semua jalur seleksi.
Namun, khusus bagi PTN yang berbadan hukum (PTN-BH) diberi kuota sebesar 50%, setidaknya ada 15 PTN-BH yang diketahui beberapa diantaranya seperti ITB, UGM, dan UI.
Meski kuota di PTN-BH terbilang banyak, namun jumlah peminat dari calon mahasiswa pada jalur seleksi mandiri umumnya tidak sebanyak dengan SNBT.
Selain itu, bisa dibilang kalau persaingan antar peserta di jalur mandiri tidak seketat SNBT.
Meski, jumlah peminatnya relatif sedikit dibanding jalur lain, bukan berarti seleksi mandiri akan mudah yah.
Pasalnya PTN juga akan mengadakan beberapa tes yang kerap dianggap sulit oleh peserta dibandingkan dengan TBK SNBT.
Mengingat seluruh calon mahasiswa baru yang mendaftar memiliki keinginan yang besar untuk diterima, sehingga pasti mereka akan berusaha maksimal untuk lolos jalur seleksi ini.
Kamu juga agar mempersiapkan diri agar bisa bersaing dan lolos pada jalur seleksi mandiri ini.
3. Biaya Pendidikan Akan Jauh Lebih Mahal
Perlu kamu ketahui bahwa dibandingkan dengan SNBT, biaya pendaftaran jalur seleksi mandiri akan relatif lebih mahal, biaya pendaftaran biasanya berkisar mulai Rp100.000 – Rp500.000, atau bisa saja lebih dari itu.
Kamudian, dari segi biaya pendidikan, jalur mandiri memiliki Uang Kuliah Tunggal (UKT) juga akan lebih mahal mencapai jutaan hingga puluhan juta rupiah. Namun, kembali lagi bergantung pada jurusan yang kamu pilih.
Tetapi ada juga beberapa kamu misalnya, UI yang tidak menerapkan uang pangkal pada jalur mandiri.
Selain itu, sebagian besar PTN di Indonesia menerima KIP kuliah jalur mandiri guna meringankan biaya pendidikan mahasiswa.