7 Masalah Pembangunan Ekonomi di Negara Berkembang Seperti Indonesia

Ingin tahu seperti apa saja masalah pembangunan ekonomi yang terjadi di negara-negara berkembang seperti Indonesia? Dalam artikel ini, Mamikos akan berikan beberapa contohnya untuk kamu!

27 Januari 2023 M Ansor

Dalam kata lain, jumlah lowongan kerja yang tersedia untuk menampung masyarakat jumlahnya sedikit dibandingkan dengan para pencari kerja itu sendiri. Sehingga, masalah pengangguran terus membludak.

Belum lagi, masalah-masalah lain seperti kurangnya kualitas pendidikan, rendahnya pertumbuhan kesempatan kerja, dan masih banyak lagi masalah-masalah lainnya.

2. Rendahnya Tingkat Produktivitas

Tingkat produktivitas yang rendah juga merupakan salah satu contoh dari permasalahan pembangunan ekonomi yang dihadapi oleh negara-negara berkembang.

Tingkat produksi tersebut dapat dilihat dari pendapatan domestik bruto (PDB) per kapita dari suatu negara.

Umumnya, negara-negara berkembang memiliki PDB per kapita yang relatif lebih kecil dibandingkan dengan negara maju.

Salah satu penyebab mengapa hal ini bisa terjadi yaitu karena tingkat kehidupan serta kesempatan kerja masyarakat yang rendah.

Khususnya bagi masyarakat yang tidak mengenyam pendidikan tingkat tinggi atau bahkan tidak bersekolah sama sekali.

Jika PDB per kapita yang dihasilkan memiliki jumlah yang rendah, hal ini tentu akan sangat berpengaruh pada perkembangan pembangunan ekonomi suatu negara.

Sebuah negara akan memiliki tabungan dan investasi yang rendah pula.

Tabungan dan investasi yang rendah juga dapat memperlambat akumulasi modal sehingga dapat menurunkan tingkat produktivitas suatu negara.

3. Tingkat Kemiskinan yang Tinggi

Setiap negara pasti menghadapi permasalahan ini termasuk negara maju.

Namun, pada negara-negara berkembang tingkat kemiskinan jauh lebih parah dan menjadi permasalahan nasional yang cukup sulit untuk dipecahkan.

Kemiskinan mengakibatkan kesenjangan atau ketimpangan ekonomi di suatu negara.

4. Pasar dan Informasi Tidak Sempurna

Contoh masalah pembangunan ekonomi di negara berkembang selanjutnya adalah pasar dan informasi yang tidak sempurna. Di negara berkembang permasalahan ini sangatlah serius.

Pasar merupakan salah satu elemen penting bagi pertumbuhan ekonomi masyarakat. Namun, di negara-negara berkembang seringkali struktur pasar tidak sempurna dan tidak menyediakan informasi yang lengkap.

Informasi terkait pasar biasanya hanya bisa diakses atau didapatkan oleh pengusaha-pengusaha besar yang memiliki hubungan erat dengan birokrasi-birokrasi yang bersangkutan.

Sehingga tak jarang di negara-negara berkembang banyak sekali perusahaan-perusahaan yang bersifat monopoli dan oligopoli.

Close