Pendaftaran KIP Kuliah SNBT 2024, Cek Cara Daftar dan Persyaratannya
Bagi kamu yang ingin mendaftar KIP Kuliah untuk SNBT 2024, wajib simak dan catat informasi di artikel ini!
Pendaftaran dan Seleksi
4. Setelah validasi berhasil, siswa akan diberikan Nomor Pendaftaran dan Kode Akses.
5. Dengan menggunakan Nomor Pendaftaran dan Kode Akses, siswa dapat masuk ke laman KIP Kuliah Merdeka untuk menyelesaikan proses pendaftaran.
6. Saat mendaftar, siswa akan diminta untuk memilih jenis seleksi yang akan diikuti, baik itu SNBP (Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi), SNBT (Seleksi Nasional Berbasis Tulis), atau melalui jalur Mandiri.
Verifikasi Lebih Lanjut
7. Informasi berikut ini ditujukan bagi calon penerima KIP Kuliah Merdeka yang telah dinyatakan diterima di perguruan tinggi.

Advertisement
Proses verifikasi lebih lanjut dapat dilakukan oleh perguruan tinggi sebelum diusulkan ke Pusat Layanan Pendidikan Tinggi (Puslapdik) sebagai mahasiswa penerima KIP Kuliah Merdeka.
Informasi Durasi Waktu Pemberian KIP Kuliah 2024
Nah, setelah informasi mengenai syarat, jadwal, dan cara pendaftaran KIP Kuliah SNBT 2024, kali ini Mamikos akan memberikan informasi tentang durasi waktu pemberian KIP.
Durasi maksimal studi ini ditetapkan untuk memastikan bahwa mahasiswa dapat menyelesaikan program pendidikan mereka dalam batas waktu yang wajar sesuai dengan kurikulum yang telah ditetapkan.
Program Regular
- Jangka waktu pemberian KIP Kuliah untuk Sarjana sebanyak maksimal 8 (delapan) semester.
- Jangka waktu pemberian KIP Kuliah untuk Diploma Empat adalah maksimal 8 (delapan) semester.
- Jangka waktu pemberian KIP Kuliah untuk Diploma Tiga adalah maksimal 6 (enam) semester.
- Jangka waktu pemberian KIP Kuliah untuk Diploma Dua yaitu maksimal 4 (empat) semester.
Program Profesi
- Jangka waktu pemberian KIP Kuliah untuk Dokter adalah maksimal 4 (empat) semester.
- Jangka waktu pemberian KIP Kuliah untuk Dokter Gigi sebanyak maksimal 4 (empat) semester.
- Jangka waktu pemberian KIP Kuliah untuk Dokter Hewan sebanyak maksimal 4 (empat) semester.
- Jangka waktu pemberian KIP Kuliah untuk Ners adalah sebanyak maksimal 2 (dua) semester.
- Jangka waktu pemberian KIP Kuliah untuk Apoteker adalah maksimal 2 (dua) semester.
- Jangka waktu pemberian KIP Kuliah untuk Guru adalah maksimal 2 (dua) semester.