114 Contoh Penggunaan Huruf Kapital yang Benar Sesuai Aturan Bahasa Indonesia

Sudah tahukah kamu bahwa penggunaan huruf kapital harus memperhatikan aturannya tersendiri? Jika belum, simak penjelasan Mamikos berikut ini.

28 Juli 2022 Nana

10. Huruf kapital digunakan sebagai huruf pertama dalam suatu kata yang memiliki makna sebagai nama geografi.

Contohnya, seperti:

  • Jakarta
  • Pulau Miangas
  • Asia Tenggara
  • Afrika Selatan
  • Bukit Ma Iyang
  • Jawa Timur
  • Dataran Tinggi Dieng
  • Jalan Cendrawasih
  • Danau Toba
  • Kelurahan Cupuwatu
  • Gang Randogowang
  • Kecamatan Mlati
  • Terusan Suez
  • Gunung Merapi
  • Ngarai Sianok
  • Teluk Benggala
  • Tanjung Harapan
  • Selat Lombok
  • Lembah Baliem

Akan tetapi, pada huruf pertama dalam kata yang memiliki nama geografi, tetapi bukan bermakna nama diri, maka awal kata tidak ditulis dengan huruf kapital.

Contohnya, seperti:

  • berlayar ke sungai untuk meneruskan perjalanan
  • menyeberangi laut dan menemukan ikan raksasa
  • berenang di danau pada pagi hari
  • berlayar menuju teluk

selain itu, huruf pertama dalam nama diri geografi yang digunakan sebagai nama jenis, juga tidak ditulis dengan awalan kata yang menggunakan huruf kapital.

Contohnya, seperti:

  • jeruk bali
  • petai cina
  • nangka belanda
  • kacang bogor

tambahan juga untuk nama yang ditulis beserta nama geografi dan merupakan nama jenis yang dapat disejajar atau dikontraskan dengan nama jenis yang lain dalam satu kelompoknya.

Sederhananya maka nama tersebut juga tidak ditulis dalam kata yang diawali dengan penggunaan huruf kapital.

Contohnya, seperti:

  • Semua orang mengetahui berbagai macam jenis gula, seperti gula pasir, gula tebu, gula anggur, gula aren, dan gula jawa.
  • Fungsi yang berbeda-beda juga berlaku pada jenis kunci, seperti kunci tolak, kunci ring, dan kunci inggris.
  • Anak itu juga mengumpulkan berbagai macam batik, seperti batik Cirebon, batik Solo, batik Madura, Batik Yogyakarta, dan batik Pekalongan.
  • Bioskop itu tidak hanya memutar film India, tetapi juga akan memutar film Hongkong, film Korea, film Cina, dan film-film yang lain yang sedang digemari masyarakat sekarang ini.
  • Para murid sekolah dasar telah selesai menyanyikan lagu kebangsaan dan telah selesai menampilkan tarian dari berbagai daerahnya masing-masing, seperti tarian Sumatra Barat, tarian Kalimantan Timur, tarian Papua Barat, dan tarian Sulawesi Selatan.
Close