Pengumuman Hasil Seleksi PPDB Kota Bandung Tahap 2 2024, Kamu Lolos?

Kamu sudah tidak sabar melihat hasil pengumuman PPDB Bandung tahap 2? Cek hasilnya di artikel ini.

21 Juni 2024 Lintang Filia

Pengumuman Hasil Seleksi PPDB Kota Bandung Tahap 2 2024, Kamu Lolos? – Setelah hasil PPDB Kota Bandung tahap 1 diumumkan beberapa hari lalu, kini saatnya menunggu keputusan final PPDB tahap 2.

Tahun ini, Penerimaan Peserta Didik Baru atau PPDB membuka dua tahap seleksi yang dilakukan secara berdekatan untuk mempermudah masyarakat.

Nah, kabar baiknya pengumuman hasil seleksi PPDB Kota Bandung tahap 2 2024 juga akan segera dilakukan, lho. Kapan jadwal resmi pengumumannya? Simak informasi dari Mamikos sampai habis, ya.

Seleksi PPDB Kota Bandung Tahap 2 2024

Pengumuman hasil seleksi PPDB kota Bandung tahap 2 2024
Canva/@Zeshan Haider yang

Sama seperti berbagai kota lainnya, Bandung juga mengikuti aturan kementrian pendidikan dalam menyelenggarakan PPDB 2024 dengan berbagai jalur, seperti:

1. Jalur Zonasi

Penerimaan Peserta Didik Baru atau PPDB Kota Bandung dilakukan dengan menggunakan radius berdasarkan zona sekolah yang telah ditetapkan. Kuota yang tersedia bagi jalur ini adalah sebanyak minimal 70% untuk SD, dan minimal 50% untuk SMP.

Calon Peserta Didik Baru (CPDB) yang akan mengikuti seleksi jalur ini harus memiliki syarat khusus seperti:

  • Akta Kelahiran
  • Kartu Keluarga yang diterbitkan oleh Disdukcapil selambat-lambatnya 1 tahun sebelum masa pendaftaran PPDB 2024/
  • KTP orang tua calon peserta didik.

2. Jalur Prestasi

Untuk PPDB Kota Bandung Jalur Prestasi hanya diperuntukkan untung CPDB jenjang SMP, dengan kuota sebanyak 60% untuk prestasi akademik dan 40% untuk non akademik.

Persyaratan yang harus dipenuhi, yaitu:

  • Nilai rapor kelas 4 (empat). 5 (lima), dan semester 1 kelas 6 (enam) dan surat keterangan peringkat nilai rapor siswa terkait.
  • Sertifikat perlombaan maupun penghargaan minimal tingkat kota yang telah diselenggarakan minimal 6 bulan hingga maksimal 3 tahum sebelum pendaftaran PPDB Kota Bandung 2024.

3. Jalur Afirmasi

Jalur Afirmasi PPDB Kota Bandung 2024 ditujukan untuk CPDB yang berasal dari keluarga tidak mampu, atau CPDB yang berkebutuhan khusus. Kuota yang disediakan adalah sebesar minimal 20% untuk SD dan minimal 30% untuk SMP.

Syarat Khusus PPDB Kota Bandung Jalur Afirmasi:

  • CPDB terdaftar pada Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DKTS) atau Data Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (DP3KE), maupun pemilik Kartu Indonesia Pintar (KIP) yang terdata.
  • Menyertakan lampiran surat rekomendasi dari tim pengujian atau Asesmen Center Dinas Pendidikan Kota Bandung.
  • Menyertakan lampiran CPDB yang memiliki rekomendasi dari tenaga ahli seperti psikolog, dokter, teraspis, atau medis lainnya bagi CPDB berkebutuhan khusus/disabilitas.
Close