Contoh Proposal Kegiatan di Lingkungan Masyarakat dan Cara Membuatnya
Contoh proposal kegiatan di lingkungan masyarakat berikut bisa membantumu untuk mendapatkan sponspor atau bantuan dana.
Contoh Proposal Kegiatan di Lingkungan Masyarakat dan Cara Membuatnya – Ketika akan mengadakan suatu kegiatan, biasanya akan diajukan proposal kegiatan.
Proposal tersebut memuat informasi tentang rincian kegiatan beserta waktu pelaksanaannya.
Jika kamu ingin tahu bagaimana contoh proposal kegiatan di lingkungan masyarakat dan cara membuatnya, yuk simak artikel berikut ini!
Contoh Proposal Kegiatan di Masyarakat dan Cara Membuatnya
Daftar Isi [hide]

Kegiatan di lingkungan masyarakat yang membutuhkan proposal kegiatan seringkali berkaitan dengan suatu acara.
Misalnya saja acara lomba 17-an, lomba jalan sehat, peringatan suatu acara, event olahraga, atau kegiatan skala kecil di lingkungan RW dan kelurahan.
Biaya penyelenggaraan acara yang terbatas menjadi salah satu alasan perlunya proposal kegiatan.
Selain itu, untuk kegiatan yang menghadirkan banyak orang seringkali diperlukan proposal kegiatan agar memperoleh izin.
Jika kamu sering terjun di masyarakat dan mengadakan acara, mungkin kamu sudah tidak asing lagi dengan pembuatan proposal kegiatan.
Pada proposal kegiatan terdapat rencana yang tertuang pada rancangan kerja.
Harapannya, dengan mengajukan proposal kegiatan akan ada bantuan dana, izin, atau sponsor acara.
Sebagai referensi, berikut ini contoh proposal kegiatan yang ada di lingkungan masyarakat beserta cara pembuatannya.

Advertisement
Fungsi Proposal Kegiatan Masyarakat
Proposal kegiatan masyarakat berisi rencana kegiatan yang diajukan pada suatu pihak berfungsi sebagai bentuk pelaporan ketika melakukan kegiatan.
Selain itu, proposal kegiatan masyarakat juga berfungsi sebagai proposal pengajuan dana atau izin pada pihak sponsor agar memberikan bantuan demi terselenggaranya acara.
Tujuan Proposal Kegiatan Masyarakat
Tujuan proposal kegiatan masyarakat yang diberikan pada penerima adalah mendapatkan izin kegiatan.
Oleh karena itu, diperlukan penjelasan yang terperinci terkait acara yang diselenggarakan agar izin lebih mudah didapatkan.
Proposal kegiatan juga bertujuan untuk memperoleh dukungan berbagai pihak, apalagi jika acara yang diselenggarakan adalah acara besar.
Tidak hanya itu, proposal kegiatan masyarakat juga diberikan untuk mendapatkan bantuan dana, baik dari lembaga tertentu atau dari sponsor.
Cara Membuat Proposal Kegiatan Masyarakat
Pahami langkah berikut sebelum kamu membuat proposal kegiatan masyarakat.
1. Sistematika Penulisan Proposal Kegiatan
Membuat proposal kegiatan tidak bisa sembarangan dan harus sesuai format.
Sekalipun tidak ada panduan pasti terkait sistematika penulisannya, jadikan format standar penulisan proposal kegiatan sebagai acuan.
Semakin lengkap sistematika proposal yang kamu lengkapi, akan semakin yakin pula pihak penerima proposal dalam membantu jalannya kegiatan.